Kekosongan Formasi, Desa Sikayu Laksanakan Tes Tertulis

0

COMAL (PuskAPIK) – Pelaksanaan Tes Tertulis penjaringan perangkat desa Sikayu kecamatan Comal kabupaten Pemalang dilaksanakan pada Sabtu, 18 Nopember 2017.

Bertempat di Pendopo balai desa Sikayu, peserta hadir tepat pukul 08.00 wib dengan dihadiri oleh kepala desa Sikayu Purnomo beserta perangkat desa setempat, panitia penjaringan pengangkatan desa, Camat Comal Slamet Suwito, kapolsek Comal Kompol Utomo, S.H., Danramil 04/Comal, bhabinkamtibmas dan babinsa desa Skayu serta para saksi dari masing-masing peserta tes.

Diperoleh informasi pelaksaan tes tersebut untuk mengisi kekosongan formasi Kadus I, Kadus III, Kadus IV dan Kasi Ksejahteraan . Sedangkan jumlah peserta yang mengikuti tes sebanyak 22 peserta dengan perincian 7 peserta untuk formasi Kadus I, 4 peserta Kadus III, 4 peserta Kadus IV dan 7 peserta untuk Kasi Kesejahteraan.

Muspika Comal berkesempatan memberi sambutan kepada para peserta tes , berharap dalam melaksanakan ujian/tes Terulis di lakukan dengan baik dan serius. Bagi para peserta yang nanti tidak lolos karena nilainya rendah maka di harapkan untuk legowo/ikhlas dengan apa yang menjadi hasil dari ujian/tes tertulis yang akan di laksanakan.

Kepada para calon yang tidak lolos di harapkan tidak putus asa dengan hasil ujian ,karena pekerjaan bukan hanya sebagai perangkat Desa namun masih banyak pekerjaan dan usaha yang lain. Untuk peserta yang lolos Ujian tertulis di harapakan apabila sudah menjadi perangkat desa dapat melaksanakan tugas dan tangung jawab dengan sebaik baiknya.
Tes tertulis dilaksanakan pada pukul 14.33 wib. Hal tersebut dikarenakan pembuatan naskah soal dan penggandaan soal baru selesai sekitar pukul 14.00 wib.

Sampai berita diturunkan, pelaksanaan tes tertulis dengan 100 soal masih berlangsung. Diperkirakan tes akan berakhir sampai pukul 16.33 wib. (hp)