Diprotes Wali Murid, Rencana Alih Fungsi Sekolah SD Menjadi Dapur MBG di Brebes Batal

Kamis, 27 November 2025 | 23.41
Diprotes Wali Murid, Rencana Alih Fungsi Sekolah SD Menjadi Dapur MBG di Brebes Batal

BREBES, puskapik.com - Rencana Pemkab Brebes mengalihfungsikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kalimati 1, di Desa Kalimati, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes menjadi dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) akhi...

BREBES, puskapik.com - Rencana Pemkab Brebes mengalihfungsikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kalimati 1, di Desa Kalimati, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes menjadi dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) akhirnya batal. Ini menyusu aksi protes para wali murid bersama siswa sekolah ini, Kamis 27 November 2025. Mereka protes dengan menggelar aksi demo di halaman sekolah. Dalam aksinya, para wali murid mendesak agar rencana itu dibatalkan, karena bangunan sekolah masih dipakai untuk kegiatan belajar mengajar. Mereka berunjukrasa dengan membentangkan spanduk dan poster tuntutan. Beberapa di antaranya bertuliskan kalimat penolakan terhadap rencana alih fungsi sekolah menjadi dapur MBG tersebut. Camat Brebes Asif Fauzan bersama Pengawas SD, Kades dan Sekdes Kalimati akhirnya menemui para pendemo. Mereka kemudian menggelar pertemuan. Namun dari pertemuan ini tidak terjadi kesepakatan. Wali murid tetap kekeh menolak pembangunan dapur MBG di SDN Kalimati 1. Salah seorang wali murid SDN Kalimati 1 Rohyati mengatakan, saat ini sekolahan anaknya ini masih digunakan untuk kegiatan belajar. Para siswa masih menggunakan tiga ruang untuk belajar. Yaitu, kelas 2, 4 dan 6. Sedangkan kelas 3 dan 5 berada di SDN Kalimati 2. "Kami menolak pembangunan dapur MBG di sekolah ini. Apalagi selama ini tidak ada pemberitahuan. Tahu-tahu datang ke sekolah ini dan mau membangun menjadi dapur MBG. Makanya siswanya di usir, di suruh mengangkati bangku. Padahal kelasnya masih di gunakan," ungkapnya. Wali murid lainnya, Ali mengatakan, terhadap rencana pembangunan dapur MBG di SDN Kalimati 1, para siswa akan dipindahkan berikut meja kusrinya. "Masa siswanya mau dipindahkan. Saya sebagai orang tua menolak jika siswanya mau di pindahkan," tandasnya. Camat Brebes, Asif Fauzan menjelaskan, sesuai pembicaraan bersama, pembangunan dapur MBG di SDN Kalimati 1 akan di batalkan. Mitra diminta mencari lokasi lain yang tidak menggunakan fasilitas sekolah. "Warga setempat pada prinsipnya mendukung program MBG, tapi syaratnya tidak mendirikan dapur di sekolah. Maka hasil kesepakatan, rencana pembangunan dapur di SD ini akan dibatalkan," terangnya. Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Brebes, Aditya Perdana kepada wartawan menerangkan, SDN Kalimati 1 statusya sudah diregouping dengan SDN Kalimati 2. SDN Kalimati 1 ini secara resmi sudah terhapus dan siswanya digabungkan dengan siswa SDN Kalimati 2. "SDN Kalimati 1 ini, sebenarnya sudah diregruping sejak Agustus 2024 lalu. Yakni, digabung dengan SDN Kalimati 2. Hanya saja ada tiga kelas yang masih menempati bangunan di SDN Kalimati 1," terangnya. Lebih lanjut dia mengatakan, terhadap rencana pembangunan MBG, penunjukan SDN Kalimati 1 itu berdasarkan hasil audensi pada Senin 24 November 2025 lalu. Dalam Pertemuan tersebut hadir perwakilan Dinas Pendidikan, Camat, Desa dan Bagian Aset. "Hasilnya, separo lahan sekolah akan digunakan untuk dapur MBG, dan separuhnya untuk pendidikan. Namun karena ada penolakan, lokasi dapur MBG akan dipindahkan," pungkasnya. **

Artikel Terkait