PUSKAPIK.COM, Pemalang – Korban tenggelam yang jasadnya ditemukan di bawah Jembatan Sungai Waluh Desa Kabunan Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang rupanya pengidap gangguan jiwa dan sempat kabur dari rumah.
Kapolsek Taman, AKP Ciptanto, menegaskan, setelah dilakukan identifikasi, diketahui korban adalah Wahyono (43), warga Desa Pedurungan Tengah RT 06 / RW 06 Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang.
“Setelah kita dalami, info dari keluarga memang almarhum jiwanya kurang sehat setelah pulang dari Kalimantan. Dia maunya pergi ke sungai.” terangnya kepada puskapik.com, Jumat (28/2/2025) malam.
Sebelumnya, kata Kapolsek, Wahyono kabur dari rumah. Pihak keluarga pun sempat mengejar, namun tak tertangkap. Meski terus dilakukan pencarian, namun keluarga tak juga berhasil menemukan Wahyono.
“Sudah meninggakkan rumah dua harian.” jelas AKP Ciptanto.
Setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap jasad korban di RSUD dr M Ashari Kabupaten Pemalang, dipastikan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Korban meninggal karena tenggelam di sungai.
Diberitakan sebelumnya, sesosok mayat laki-laki ditemukan mengambang di bawah Jembatan Sungai Waluh Desa Kabunan Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang, Jumat (28/2/2025) sore tadi.
Mayat itu ditemukan pertama kali oleh salah seorang warga yang tengah melintas di jembatan, setelah pulang dari ziarah makam, sekitar pukul 16.30 WIB. Saksi kemudian melapor ke Pemerintah Desa.
Tak berselang lama, petugas BPBD Pemalang, petugas Polsek Taman, dan Inafis Polres Pemalang mendatangi TKP usai mendapat laporan penemuan mayat itu.
Pemuan mayat ini sontak menggemparkan warga setempat dan para pengendara yang melintas. Mereka berbondong-bondong datang untuk menyaksikan proses evakuasi mayat dari atas jembatan. (**)
Berita Lainnya :
