PUSKAPIK.COM, Pemalang – Komandan Kodim 0711/Pemalang memantau langsung para Babinsa praktik langsung penyemaian bibit padi Sinar Mentari setelah sebelumnya mereka mendapat pelatihan.
Proses penyemaian bibit padi Sinar Mentari para Babinsa itu dilakukan di areal persawahan Desa Sitemu, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Senin (13/1/25).
Dalam kesempatan itu Dandim mengingatkan kepada 20 Babinsa yang sudah ditunjuk sebagai pendamping Serbuan Teritorial agar benar-benar fokus mengikuti kegiatan ini.
Baca Juga

Setiap Babinsa diberi tanggung jawab untuk mengawal perkembangan 25 hektare sawah padi Sinar Mentari. Dimana kegiatan ini hanya dilakukan selama 3 bulan.
Maka itu, Letkol Inf Muhammad Arif berpesan kepada para Babinsa agar mengikuti tahapan demi tahapan seperti penyemaian bibit “Sinar Mentari”, proses tanam, bahkan hingga panen.
Dandim pun mengecek langsung bahan penyemaian bibit padi ‘Sinar Mentari’ metode darat yang dilakukan dengan cara semai benih dengan tebok/lahan kering dengan plastik mulsa di bawahnya.
“Ketinggian media kurang lebih 3 sampai 4 sentimeter, cara penanamannya kita gunakan sistem tanam jajar legowo.” jelas Dandim.
Diberitakan sebelumnya, puluhan Bintara Pembina Desa (Babinsa) di Kabupaten Pemalang dilatih penanaman benih padi ‘Sinar Mentari’ yang dikembangkan TNI untuk menyokong program swasembada pangan nasional.
Bimbingan teknis penanaman padi Sinar Mentari itu digelar di Aula Makodim 0711/Pemalang, Minggu (12/1/2025). Mereka dilatih langsung oleh Pasiter Kodim 0711/Pemalang Kapten Inf Heri Purnomo dan Profesor Maman.
Sedikitnya ada 20 Babinsa serta perwakilan kelompok tani dari wilayah binaan yang diberi pelatihan. Kegiatan ini merupakan tindaklanjut dari program Serbuan Teritorial TNI yang dilaksanakan di wilayah Kodim 0711/Pemalang.
Para peserta dilatih metode penanaman padi unggulan penggunaan pendekatan inovatif ‘Jajar Legowo Super Sinar Mentari’ agar bisa berproduksi hingga 16 ton per-hektare, efisiensi penggunaan pupuk, serta ketahanan terhadap hama.
Tak hanya materi teori, para peserta juga mengikuti praktik lapangan untuk memastikan pemahaman dan penerapan yang optimal. (**)
Baca Juga
