Gantikan Tatang Kirana, Wasisto Diusulkan Jadi Ketua DPRD Pemalang

Advertisement

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Pemalang mengusulkan Wasisto menduduki kursi Ketua DPRD Pemalang sepeninggal Tatang Kirana.

Hal itu disampaikan dalam Rapat Paripurna Pengumuman usul Pengangkatan Ketua DPRD Kabupaten Pemalang sisa masa jabatan 2019-2024, Selasa 26 Maret 2024.

“Berdasarkan usulan tersebut dewan segera memprosesnya ke provinsi agar segera ada Ketua DPRD difinitif,” kata Ajeng Triyani, Wakil Ketua I DPRD Pemalang saat memimpin rapat paripirna.

Sebelumnya, DPRD Kabupaten Pemalang sendiri telah mengusulkan pemberhentian Tatang Kirana Ketua DPRD Pemalang 2019-2024 yang wafat pada Kamis 8 Februari 2024.

Wasisto ditugasi partainya sebagai calon Ketua DPRD Pemalang lantaran dianggap senior di PDI Perjuangan Pemalang dan dianggap pas oleh pimpinan DPC PDI Perjuangan Pemalang.

Diketahui, Wasisto bergabung di PDI Perjuangan sejak tahun 1997 hingga sekarang. Mulai dari menjabat sekretaris Pimpinan Anak Cabang (PAC), Ketua PAC, pengurus DPC hingga empat kali periode.

Selain mendapat restu dari DPC, Wasisto pun mendapat izin dari para petinggi partai. Dengan pertimbangan tersebut pihaknya menerima tugas yang diberikan kepadanya.

“Saya ucapkan terimakasih pada semua pihak atas usulan nama saya sebagai Ketua DPRD Pemalang.” kata Wasisto.

“Ini merupakan tugas dari partai, sehingga mau tidak mau harus saya laksanakan dengan sebaik baiknya dengan penuh tanggung jawab.” imbuhnya.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to top
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!