SEMARANG (PUSKAPIK) – Dunia hiburan Kota Semarang semakin semarak menyusul hadirnya GAIA Executive Karaoke and Lounge di Kota Lunpia. Tempat hiburan yang berada di Jalan Gajahmada 99 Semarang itu mulai beroperasi sejak Jumat (10/1/2020) sore.
Soft opening GAIA Executive Karaoke and Lounge ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh ownernya, RL Tobing. Untuk memeriahkan acara pembukaan, Jumat (10/1/2020) malam ini dan Sabtu (11/1/2020) besok, dua grup band Ibu Kota, The Virgin dan The Bagindas dihadirkan untuk menghibur pengunjung.
Owner GAIA, RL Tobing mengatakan, tempat hiburan ini diharapkan bisa menyerap tenaga kerja dari Kota Semarang dan mendukung usaha kuliner masyarakat. Pihaknya juga akan mengakomodasi masyarakat yang ingin bekerja sama meningkatkan dunia pariwisata dan hiburan yang berbobot dan berkelas.
“GAIA merupakan ruang hiburan yang mengedepankan privasi dan pengamanan ketat. Di mana tersedia pintu metal detektor dan bilik XRay untuk mencegah masukkan narkoba, senjata dan bahan peledak, serta benda berbahaya lainnya,” katanya.
Pemilik juga menjamin GAIA bebas dari praktik prostitusi. “Hari ini kami soft opening, semoga ke depannya usaha ini menjadi berkembang dan makin dikenal masyarakat luas. Apalagi usaha kami memiliki lokasi yang stategis di segi tiga emas pusat kota Semarang,” katanya. (FM)