TNI dan Masyarakat Desa Gembyang - Desa Mejagong Pemalang Bersihkan Material Longsor

Selasa, 27 Januari 2026 | 19.48
TNI bersama masyarakat Desa Gembyang dan Desa Mejagong membersihkan material longsor secara gotong royong untuk membuka akses dan mempercepat pemulihan wilayah.
TNI bersama masyarakat Desa Gembyang dan Desa Mejagong membersihkan material longsor secara gotong royong untuk membuka akses dan mempercepat pemulihan wilayah.

Jalan penghubung Desa Gembyang–Mejagong tertutup longsor. Warga bersama TNI gotong royong membersihkan material agar akses jalan kembali normal.

PEMALANG, puskapik.com – Jalan penghubung antara Desa Gembyang – Desa Mejagong Kecamatan Randudongkal, Kabupaten Pemalang tertutup material tanah longsor.

Namun masyarakat dari dua desa tersebut dan dibantu oleh anggota TNI setempat bergotong royong membersihkan material yang menutup akses jalan penghubung desa.

"Curah hujan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kecamatan Randudongkal pada Senin malam menyebabkan terjadinya tanah longsor. Akibat kejadian tersebut material menutup sebagian badan jalan penghubung antara Desa Gembyang – Desa Mejagong, ujar Babinsa Koramil 08/Randudongkal Serma Muh Awaludin Selasa, 27 Januari 2026.

Baca Juga: Ancaman Longsor Susulan, Operasi SAR Korban Longsor Watukumpul Ditunda

Ia mengatakan, menindaklanjuti kejadian tersebut, pihaknya bersama warga masyarakat RW 03 Desa Gembyang melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan material tanah yang menutup akses jalan.

Kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk mempercepat pemulihan akses transportasi warga, mencegah terjadinya kecelakaan, serta menjaga kelancaran aktivitas masyarakat yang menggunakan jalur tersebut sebagai akses utama antar desa.

Dengan menggunakan peralatan seadanya seperti cangkul, sekop, dan alat manual lainnya, Babinsa bersama warga secara bahu-membahu membersihkan tanah dan material longsoran hingga jalan dapat kembali dilalui kendaraan dan pejalan kaki.

Baca Juga: Jalan Penghubung Bojong - Sokasari Tegal Longsor, Lalu Lintas Warga Terhambat

Keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kesulitan masyarakat serta wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat.

“Kami bersama warga langsung bergerak cepat membersihkan material longsor agar akses jalan dapat segera digunakan kembali. Ini merupakan bentuk tanggung jawab dan kepedulian kami terhadap keselamatan serta kelancaran aktivitas masyarakat," imbuhnya.

Halaman 1 dari 2

Artikel Terkait