Inilah Logo Hari Jadi ke 451 Kabupaten Pemalang

Selasa, 6 Januari 2026 | 20.40
Inilah Logo Hari Jadi ke 451 Kabupaten Pemalang

Adi Zakaria jadi juara sayembara logo Hari Jadi ke-451 Pemalang, logo resmi bertema “Menyala, Bercahaya, dan Sejahtera”.

PEMALANG, puskapik.com – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Pemalang resmi mengumumkan pemenang sayembara desain logo Hari Jadi ke-451 Kabupaten Pemalang.

Juara 1 lomba desain logo itu diraih oleh Adi Zakaria yang dikenal melalui akun @az_design.id, disusul Juara 2 oleh Zuhrul Adzkiya (@zuhruladzkiya), dan Juara 3 oleh Nurfavisual (@nurfavisual).

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Pemalang, Joko Ngatmo, membenarkan, bahwa pengumuman pemenang lomba desain logo telah ditetapkan secara resmi.

Baca Juga: PSIP Berbenah Untuk Bangkit di Laga Tandang Melawan PERSIBANGGA

"Iya, untuk pemenang sudah kami umumkan, Juara 1 peserta atasnama Adi Zakaria." kata Joko Ngatmo saat ditemui puskapik.com, Selasa 6 Januari 2026.

Logo karya Adi Zakaria pun telah ditetapkan sebagai logo resmi Hari Jadi ke-451 Kabupaten Pemalang dan dapat digunakan oleh seluruh instansi pemerintah daerah dalam materi publikasi.

Logo tersebut juga dinyatakan sah untuk dipakai dalam keperluan kelembagaan, termasuk dalam penyampaian ucapan resmi dari masing-masing instansi.

Baca Juga: Catat Jadwalnya, Ini Rangkaian Acara HUT ke-348 Brebes di Bumiayu

Masyarakat bisa mengakses dan mendownload logo resmi Hari Jadi ke-451 Kabupaten Pemalang melalui tautan berikut : https://drive.google.com/drive/mobile/folders/15HQQbZpB0-rAoyi3wPoDZJHe_XqpgW4_?usp=drive_link

Penyerahan hadiah kepada para pemenang dijadwalkan berlangsung pada malam wungon Hari Jadi ke-451 Kabupaten Pemalang, tepatnya pada Jumat 23 Januari 2026 mendatang.

Tahun ini peringatan Hari Jadi ke-451 Kabupaten Pemalang yang jatuh pada 24 Januari 2026 mengusung tema “Menyala, Bercahaya, dan Sejahtera”. Berbagai event bakal digelar dalam perayaannya. **

Artikel Terkait