Antisipasi Air Keruh, Mata Air Moga Dicek

Advertisement

PEMALANG (PUSKAPIK)-Untuk menjaga kualitas air bersih bagi pelanggannya, Direktur Administrasi & Keuangan Perumda Air Minum Tirta Mulia, Kabupaten Pemalang Moch Arief Setiawan SH MM beserta tim, Selasa (14/1/2020) siang melakukan kunjungan ke mata air Moga, Bulakan, Sicipluk 1 dan Sicipluk 2.

Pada kesempatan tersebut rombongan melihat langsung kapasitas debit air sumber di saat musim hujan seperti saat ini.

Kunjungan juga sekaligus dimanfaatkan sebagai bahan evaluasi untuk melahirkan solusi dan langkah antisipasi khususnya saat menghadapi musim penghujan seperti sekarang.

“Tingginya curah hujan sejak awal tahun ini, seringkali mengakibatkan sumber mata air kemasukan kotoran. ini bisa mengakibatkan kualitas air berkurang atau keruh. Maka hari ini kita tinjau. Kunjungan ke mata air Moga juga dimaksudkan untuk mengetahui volume dan debit air saat musim hujan,” papar Arief.

Menurut Arief, data tentang seberapa debit air itu sangat diperlukan. Selain untuk data terkait pengajuan pelanggan baru, data perbandingan debit air saat musim penghujan dan kemarau itu, dibutuhkan terkait pemeliharaan pipa jaringan dan peralatan lainnya.(KN)

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to top
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!