Warga Bojonangka Desak Perbaikan Jalan yang Rusak Parah

Advertisement

PUSKAPIK.COM. Pemalang – Sejumlah ruas jalan yang masuk wilayah Desa Bojongnangka, Kecamatan/Kabupaten Pemalang,  mengalami kerusakan parah, celakanya kerusakan terjadi sudah lebih dari lima tahun namun belum ada kepastian untuk segera diperbaiki.

Hal tersebut diungkapkan  Ridwan (25)  warga Desa Bojongnangka yang menyesalkan kondisi tersebut lantaran Pemkab Pemalang hingga kini belum ada tanda-tanda segera memperbaiki.

“Sepanjang ruas jalan di Desa Bojongnangka kondisinya sangat memprihatinkan apalagi jika hujan, air menggenangi permukaan jalan. Hal ini tentu menjadi persoalan besar bagi masyarakat yang selama ini mengeluhkan kondisi jalan rusak,” tegasnya, ditemui Puskapik.Com, Jumat, 1 April 2022.

Ironisnya, lanjut Ridwan, tidak ada tindakan dari Pemerintah Kabupaten Pemalang, terkait mengenai kerusakan jalan akan diperbaiki atau tidak. “Warga berharap kerusakan jalan di desa Bojongnangka bisa cepat ditangani oleh pemerintah lewat Dinas Pekerjaan Umum,” pungkasnya.

Sebab selain jalan rusak  para pengguna jalan seperti pengendara motor kerap kali jatuh, ketika mengendari motor untuk menghindari jalan berlubang, pasalnya jalan Desa Bojongnangka sudah tak layak untuk dilewati.

 

Reporter: Rizaldi

Editor: Embong Sriyadi

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to top
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!