Lama Tertunda, PC GP Ansor Pemalang Akhirnya Dilantik

0
FOTO/PUSKAPIK/ISTIMEWA

PUSKAPIK.COM, Pemalang– Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Pemalang periode 2021-2025, Aminul Fikar Masruri beserta jajaran pengurus resmi dilantik di pendopo Kantor Bupati Pemalang hari ini, Kamis 28 Oktober 2021.

Meski demikian pelantikan tersebut sempat tertunda akibat pandemi Covid-19, karena SK Ketua PC GP Ansor Pemalang sudah keluar sejak bulan Maret 2021 lalu.

Aminul Fikar dilantik langsung oleh Wasekjen PP GP Ansor, Aunullah A’la Habib dan disaksikan Bupati dan Wakil Bupati Pemalang beserta Forkopimda dan tokoh NU Pemalang.

“Ada dua kali penundaan karena pandemi. Terakhir ada surat edaran dari pimpinan pusat kepada pimpinan wilayah berupa himbauan agar menunda seluruh kegiatan yang mengundang kerumunan massa,” ungkap Ketua PC GP Ansor Pemalang, Aminul Fikar.

Lanjutnya, prioritas GP Ansor Pemalang ke depan adalah menata kembali administrasi dan meningkatkan kualitas kader-kader yang selama ini sudah terbentuk.

“Roadmap kami ada dua poin yakni pemberdayaan dalam bidang ekonomi dan peningkatan kualitas SDM kader, ” ungkapnya.

Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo menyampaikan, momen pelantikan kepengurusan GP Ansor Pemalang harus bisa menjadi awal sebuah perjuangan. Untuk itu pada masa awal ini harus dimanfaatkan untuk mempersiapkan kegiatan organisasi dengan sebaik dan seoptimal mungkin.

“Diharapkan GP Ansor dapat berperan dalam membantu meringankan permasalahan yang dihadapi masyarakat saat ini. Khususnya yang diakibatkan oleh pandemi Covid-19 terutama dalam pemulihan ekonomi masyarakat,” ujarnya.

Penulis : Baktiawan Candheki
Editor: Amin Nurrokhman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini