Personel Polres Tegal Kota Jadi Korban Kerusuhan Aksi Solidaritas Ojol

Sabtu, 30 Agustus 2025 | 22.01
Personel Polres Tegal Kota Jadi Korban Kerusuhan Aksi Solidaritas Ojol

PUSKAPIK.COM, Tegal - Sejumlah personel Polres Tegal Kota masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit setelah mengalami luka akibat aksi massa anarkis di kompleks Gedung DPRD Kota Tegal, Jumat m...

PUSKAPIK.COM, Tegal - Sejumlah personel Polres Tegal Kota masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit setelah mengalami luka akibat aksi massa anarkis di kompleks Gedung DPRD Kota Tegal, Jumat malam (29/8/2025). Insiden ini juga menyebabkan beberapa personel lainnya mengalami luka ringan dan menjalani perawatan rawat jalan. Kapolres Tegal Kota, AKBP I Putu Bagus Krisna Purnama, membenarkan adanya korban dari pihak kepolisian. "Dua anggota Polres mengalami luka dan saat ini tengah dirawat di rumah sakit," jelasnya, Sabtu (30/8/2025). Menurut AKBP I Putu Bagus, beberapa personel lain juga mengalami luka ringan dan sudah mendapat penanganan medis. Termasuk dari pihak massa. **

Artikel Terkait