Kamis, 16 Okt 2025
light_mode

Ratusan Santri dan Pengurus Ponpes di Kota Pekalongan Disuntik Vaksin

  • calendar_month Jum, 3 Sep 2021

PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Vaksinasi Covid-19 dengan sasaran pelajar, santri dan warga yang berdomisili di lingkungan pesantren di Kota Pekalongan mulai digenjot. Kali ini, sebanyak 446 orang pengurus pondok pesantren (ponpes) dan santri dari 9 ponpes di Kota Pekalongan menerima suntikan vaksin dosis pertama merek Astrazeneca.

Kegiatan Gerakan Pesantren Jateng Serentak Vaksin ini digelar oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Jawa Tengah di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia Pekalongan.

Gerakan vaksinasi secara serentak ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan percepatan pelaksanaan vaksinasi kepada para kiai dan santri pada Ponpes se-Jawa Tengah.

Wakil Wali Kota Pekalongan Salahudin meninjau pelaksanaan vaksinasi yang dibantu oleh tenaga vaksinator dari Rumah Sakit HA Zaky Djunaid dan Puskesmas Buaran Kota Pekalongan. Usai meninjau langsung, Salahudin mengaku bersyukur bahwa antusias dan semangat para santri dan pengurus ponpes untuk divaksinasi sangat tinggi. Menurutnya, mereka sudah memahami betul pentingnya divaksinasi untuk menekan penularan Covid-19.

“Mereka secara penerapan protokol kesehatan sudah cukup bagus untuk mencegah penularan Covid-19 seperti mengenakan wajib masker, mencuci tangan, jaga jarak, dan persiapan ikhtiar dhohir dan batinnya. Vaksin sebagai wujud ikhtiar tambahan untuk dalam menjaga herd immunity terhadap paparan Covid-19,” katanya.

Ratusan santri dan pengurus ponpes yang mengikuti vaksinasi di antaranya berasal dari Ponpes Al-Quran Raudlotul Huffadh Al Malikiyah Banyurip, Ponpes Modern Al-Quran Buaran, Ponpes Al-Quran Buaran, Ponpes Aal Falah Banyurip, Tahfidzul Qur’an Anwarul Mubarok Medono, Ponpes Ribatul Mura’allimin Landungsari, dan sebagainya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Pekalongan Kota Door to Door Jemput Difabel dan Ibu Hamil untuk Vaksinasi

    Polres Pekalongan Kota Door to Door Jemput Difabel dan Ibu Hamil untuk Vaksinasi

    • calendar_month Sen, 23 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Upaya jemput bola (door to door) saat ini terus dimaksimalkan oleh jajaran Polres Pekalongan Kota untuk mempercepat cakupan vaksinasi Covid-19 yang kini menyasar masyarakat berkebutuhan khusus atau penyandang disabilitas dan ibu hamil. Dengan menggunakan mobil patroli, anggota Polres Pekalongan Kota menjemput peserta vaksin di rumah menuju lokasi gerai vaksinasi di Halaman […]

    Bagikan Ke Teman
  • Awas! Penipuan Bermodus ‘Transfer Uang Lebih’, Restoran di Pemalang Jadi Korban

    Awas! Penipuan Bermodus ‘Transfer Uang Lebih’, Restoran di Pemalang Jadi Korban

    • calendar_month Kam, 5 Mei 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM – Baru-baru ini salah satu restoran di Kabupaten Pemalang menjadi korban penipuan dengan modus transfer uang melebihi jumlah pesanan. Korban penipuan tersebut adalah restoran Pelem Tjengkir yang berlokasi di Jalan Ungaran, Kelurahan Mulyoharjo, Kabupaten Pemalang. Pemilik restoran Pelem Tjengkir, Husein, mengungkapkan, penipuan itu terjadi pada Rabu malam 4 Mei 2022. “Dia (pelaku) memesan makanan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Baru 55 Persen, Vaksinasi  Covid-19 di Kota Tegal Molor

    Baru 55 Persen, Vaksinasi Covid-19 di Kota Tegal Molor

    • calendar_month Jum, 29 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tegal tidak dapat mencapai target penyelesaian vaksinasi Covid-19 tahap pertama pada Jumat, 29 Januari 2021. Data dari Dinas Kesehatan Kota Tegal menyebut, capaian pemberian vaksin di Kota Bahari baru mencapai 55,27 persen. Karenanya, proses vaksinasi sinovac akan dituntaskan hingga Sabtu, 30 Januari 2021 besok. Kepala Dinkes Kota Tegal, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dua TPA di Brebes Overload, Pemkab Siap Bangun Pabrik Pengolahan Sampah

    Dua TPA di Brebes Overload, Pemkab Siap Bangun Pabrik Pengolahan Sampah

    • calendar_month Sab, 8 Mar 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes  –  Data Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Brebes menyebutkan, kondisi dua Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah yang dimiliki Pemkab Brebes, kini telah melebihi batas kapasitas atau overload. Untuk mengatasinya, Pemkab Brebes di tahun 2025 siap membangun pabrik pengolahan sampah di TPA Kaliwlingi, Kecamatan Brebes. Hal ini terungkap dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Penanganan Sampah Terintegrasi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Pemalang Serahkan Bantuan Baznas

    Bupati Pemalang Serahkan Bantuan Baznas

    • calendar_month Sen, 20 Mei 2019
    • 0Komentar

      PEMALANG (PuskAPIK) – Wakil Bupati Pemalang, H.Martono bersama Forkopimda dan Jajaran Pemkab Pemalang melakukan Silaturahim dan tarawih bersama warga masyarakat, Senin (20/05). Mewakili bupati Pemalang H. Junaedi, kegiatan yang merupakan agenda rutin dalam putaran ke-3 yang dilaksanakan di Masjid Nurul Iman Desa Tasikrejo Kecamatan Ulujami kabupaten Pemalang, didampingi wakil ketua I TP.PKK Kabupaten Pemalang, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lihat, Banjir Pekalongan Makin Parah

    Lihat, Banjir Pekalongan Makin Parah

    • calendar_month Rab, 17 Feb 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Banjir yang terjadi di Kota dan Kabupaten Pekalongan semakin parah. Jumlah pengungsi semakin banyak dan jalur Pantura kembali terendam banjir. Jumlah pengungsi banjir di Pekalongan kini tercatat sekitar 6.000 orang yang tersebar di puluhan titik. Jalur Pantura di ruas Jalan Raya Tirto sepanjang 1 kilometer, kembali terendam sekitar 50 centimeter. Arus lalu […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less