Cegah Kerumunan, Tim Gabungan Sidak Toko dan Swalayan

Advertisement

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Untuk optimalisasi penanganan dan pencegahan virus corona, Tim Gabungan Gugus Tugas Kota Pekalongan melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah toko besar dan swalayan di Kota Pekalongan, Jumat-Sabtu (15-16 Mei 2020). Ini dilakukan setelah dibukanya kembali beberapa usaha toko perbelanjaan skala besar dan swalayan pada awal Mei lalu.

Usai Sidak, Kasatpol PP Kota Pekalongan, Sri Budi Santoso, mengungkapkan bahwa Sidak selama 2 hari tersebut terkait dengan kepatuhan pelaksanaan protokol kesehatan, pecegahan Covid-19.

“Adapun sasaran Sidak di Hypermart, Ria Busana, Malala dan besok juga dilanjutkan 3 lokasi yaitu Ramayana, Transmart dan Superindo. Hasilnya nanti akan kami sampaikan ke pimpinan Gugus Tugas Kota Pekalongan untuk ditindaklanjuti kebijakan apa yang harus diambil,” kata Sri Budi.

Beberapa rekomendasi juga telah diberikan kepada para pemilik usaha termasuk pengaturan parkir, untuk menghindari penumpukan pengunjung.

Kontributor : Suryo Sukarno
Editor : Amin Nurrokhman

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to top
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!