Rabu, 15 Okt 2025
light_mode

Halal Bi Halal Perumda Tirta Mulia Pemalang, Dirut Singgung Soal Baliho

  • calendar_month Rab, 3 Mei 2023

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang menggelar acara Halal Bi Halal. Ajang silaturahmi dalam suasana Idul Fitri 1444 Hijriah itu digelar di Halaman Kantor Pusat Perumda Tirta Mulia, Rabu 3 Mei 2023.

Seluruh keluarga besar jajaran direksi dan karyawan Perumda Tirta Mulia hadir dalam acara silaturahmi ini. Plt Bupati Pemalang, Mansur Hidayat bersama Pj Sekda Pemalang, Mohammad Sidik pun turut hadir.

Dalam kesempatan itu Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang, Slamet Efendi, menyampaikan permohonan maaf apabila selama ini terdapat kesalahan dalam pelayanan BUMD yang dipimpinnya.

“Kami mohon maaf apabila selama ini ada kekurangan dalam pelayanan, seperti pipa bocor. Tapi kita sedang upayakan pergantian pipa, tahap demi tahap untuk meminimalisir itu.” ujar Slamet Efendi.

Disela-sela sambutan acara yang berlangsung gayeng itu, Slamet Efendi juga menyinggung baliho-baliho Perumda Air Minum Tirta Mulia yang kerap menghiasi jalan-jalan di Kabupaten Pemalang.

Slamet menjelaskan motif fotonya kerap nampang di baliho bersama Plt Bupati, Mansur Hidayat. Diketahui, baliho ucapan peringatan hari besar dan promosi produk Perumda Tirta Mulia sempat dinyinyiri di media sosial.

“Saya selaku direktur BUMD tentu bawahan Pak Bupati, maka tetap pimpinan saya itu muncul di gambar baliho. Mikul dhuwur mendhem jero. Jadi bukan karena ada wacana mau nyalon (Pilkada).” ujar Slamet Efendi sambil berkelakar.

“Saya patuh dan taat pada pimpinan, jadi apapun petunjuk dan arahan beliau saya laksanakan.” tegasnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Isi Webinar Simultan, Ini Pesan Wabup Pemalang Terpilih Mansur Hidayat Kepada Calon Mahasiswa

    Isi Webinar Simultan, Ini Pesan Wabup Pemalang Terpilih Mansur Hidayat Kepada Calon Mahasiswa

    • calendar_month Ming, 24 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Wakil Bupati Pemalang Terpilih Mansur Hidayat menjadi narasumber webinar Motivation dan Tryout online IKHLASGAMA (Ikatan Mahasiswa Pemalang di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta), Sabtu pagi, 23 Januari 2021. Dalam webinar bertema “Make the Best Plan for the Future” itu, alumnus Teknik Sipil UGM ini memberi pesan ke mahasiswa tentang pentingnya organisasi. Kegiatan ini […]

    Bagikan Ke Teman
  • Beragam Penyebab Perceraian di Pemalang, Ada yang Terpaksa, Kenapa?

    Beragam Penyebab Perceraian di Pemalang, Ada yang Terpaksa, Kenapa?

    • calendar_month Rab, 14 Apr 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Beragam faktor menjadi penyebab pasutri di Kabupaten Pemalang memilih berpisah, yang mana awal tahun 2021 ini jumlahnya sudah mencapai seribu lebih. Mulai dari masalah ekonomi, kecemburuan, hingga keterpaksaan. Dijelaskan Sri Rokhmani, Hakim dan Juru Bicara Pengadilan Agama Kelas IA Pemalang, masalah ekonomi menjadi faktor utama ribuan gugatan cerai tersebut dilayangkan. Masa pandemi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Warga Desa Surajaya Pemalang Hampir Jadi Korban Jambret, Begini Kronologinya

    Warga Desa Surajaya Pemalang Hampir Jadi Korban Jambret, Begini Kronologinya

    • calendar_month Sab, 11 Jun 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Seorang wanita muda warga Desa Surajaya Kabupaten Pemalang, LKP (19), hampir menjadi korban penjambretan dalam perjalanan pulang ke rumah. Aksi penjambretan gagal itu terjadi di jalan menuju Dusun Kemangmang Desa Surajaya, Jumat 10 Juni 2022, sekitar pukul 22.20 WIB. Saat itu LKP baru pulang dari rumah temannya. “LKP habis main di rumah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dubes Prancis Resmikan Alliance Française Semarang, Dorong Wisata Heritage Jawa Tengah

    Dubes Prancis Resmikan Alliance Française Semarang, Dorong Wisata Heritage Jawa Tengah

    • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
    • 0Komentar

    SEMARANG, puskapik.com –  Duta Besar Prancis untuk Indonesia, Fabien Penone, meresmikan Alliance Française di Semarang pada Kamis, 25 September 2025. Lembaga kebudayaan ini menjadi bagian dari jaringan 800 pusat budaya Prancis di dunia sekaligus membuka ruang baru untuk memperkuat kerja sama di bidang kebudayaan, pendidikan, dan pariwisata. “Kami hadir di sini termasuk untuk meresmikan Alliance […]

    Bagikan Ke Teman
  • Jelang Coblosan Pilkada, Polres Pekalongan Apel Tiga Pilar

    Jelang Coblosan Pilkada, Polres Pekalongan Apel Tiga Pilar

    • calendar_month Kam, 3 Des 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Jelang kesiapan pengamanan Pilkada di Kabupaten Pekalongan, Kamis 3 Desember 2020 pagi taDI, Polres Pekalongan menggelar apel tiga pilar. Apel diikuti seluruh unsur keamamanan sampai ke tingkat desa. Berlangsung di halaman Mapolres Pekalongan, apel 3 pilar dipimpin Kapolres Pekalongan AKBP Darno, Kasdim 0710 Mayor Inf Raji dan Plt Sekda Kabupaten Pekalongan, Bambang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Awas! Ada 11 Granat Aktif di Jembatan Kagok Tegal

    Awas! Ada 11 Granat Aktif di Jembatan Kagok Tegal

    • calendar_month Kam, 15 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Sebelas butir granat aktif ditemukan di Jembatan Kali Gung Desa Kagok, Jalan Mayjen Sutoyo Kabupaten Tegal. Awalnya, 10 granat ditemukan pekerja yang sedang memperbaiki pipa PDAM pada Rabu petang, 14 Oktober 2020. Dalam penyisiran yang dilakukan Kamis pagi, 15 Oktober 2020, Tim Jihandak Gegana Polda Jawa Tengah kembali menemukan lagi 1 butir […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less