Rabu, 15 Okt 2025
light_mode

PPKM Level 3, Satgas Covid-19 Kota Pekalongan Tetap Masifkan Swab Test

  • calendar_month Sen, 30 Agu 2021

PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Kasus Covid-19 di Kota Pekalongan yang terus melandai membuat Kota Pekalongan masuk dalam Level 3 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa Bali di Agustus. Meski begitu, Satgas Covid-19 Kota Pekalongan terus memasifkan pelaksanaan testing dan tracing melalui kegiatan swab test secara acak kepada masyarakat umum dan pengendara yang melewati Jalan Wilis, Podosugih, Kecamatan Pekalongan Barat, Senin pagi, 30 Agustus 2021.

Dalam operasi gabungan tersebut, masyarakat umum maupun pengendara dari arah Selatan (Jalan Urip Sumoharjo) dan dari arah Timur (Jalan Jenderal Soedirman) disekat dan diarahkan untuk melalui Jalan Wilis untuk swab test. Tidak hanya di Jalan Wilis, di 4 titik lokasi masing-masing kecamatan yang ada di Kota Pekalongan juga dilakukan kegiatan serupa agar kasus Covid-19 bisa terus dikendalikan.

Wali Kota Pekalongan Afzan Arslan Djunaid selaku Ketua Satgas Covid-19 Kota Pekalongan mengungkapkan bahwa, pelaksanaan swab test secara acak untuk masyarakat Kota Pekalongan pada pagi hari ini merupakan pertama kali digelar. Sebelumnya sering dilakukan pengambilan sampel pada malam hari yang terpusat di beberapa titik di antaranya Monumen Djoeang 45 dan Masjid Pringlangu.

“Kegiatan pagi ini baru pertama kali kita lakukan tes swab secara acak untuk masyarakat yang dilakukan pada pagi hari, biasanya kita lakukan malam hari terus. Selama kita lakukan di Monumen Djoeang 45 dan Masjid Pringlangu Alhamdulillah semuanya kondusif. Dalam arti dari 200 sampel yang diambil paling hanya 1 orang, atau 300 sampel hanya 2 yang reaktif,” kata Aaf.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dishub Brebes Cek Kelayakan Ratusan Kendaraan Dinas

    Dishub Brebes Cek Kelayakan Ratusan Kendaraan Dinas

    • calendar_month Sen, 20 Sep 2021
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Petugas Dinas Perhubungan Brebes, mengecek kelayakan ratusan kendaraan dinas, baik roda dua maupun roda empat di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Brebes, Senin 20 September 2021. Tidak seperti biasanya, halaman kantor Setda dipenuhi ratusan kendaraan berplat merah. Kendaraan tersebut dikumpulkan untuk dilakukan pengecekan, baik fisik, emisi, pajak kendaraan maupun kelengkapan surat-surat kendaraan. Kepala […]

    Bagikan Ke Teman
  • PKL Sampai Nelayan di Pemalang Terima Bantuan Tunai Rp 600 Ribu

    PKL Sampai Nelayan di Pemalang Terima Bantuan Tunai Rp 600 Ribu

    • calendar_month Sab, 9 Apr 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sebanyak 20 ribu pedagang kaki lima (PKL), warung, dan nelayan di Kabupaten Pemalang menerima bantuan tunai Rp 600 ribu. Bantuan tunai dari pemerintah pusat itu disalurkan Kodim 0711/Pemalang, Sabtu 9 April 2022. Sejak pagi, para pedagang kaki lima, warung, dan nelayan (PKLWN) mendatangi Markas Kodim 0711/Pemalang untuk mencairkan bantuan tunai tersebut dengan […]

    Bagikan Ke Teman
  • STIE Assholeh Pemalang Kini Berubah Jadi Institut Teknologi dan Bisnis Adias

    STIE Assholeh Pemalang Kini Berubah Jadi Institut Teknologi dan Bisnis Adias

    • calendar_month Sel, 7 Jun 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Assholeh Kabupaten Pemalang kini berubah bentuk menjadi Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) Adias setelah mendapat surat keputusan dari Kemendikbudristek RI. Alih bentuk STIE Assholeh menjadi ITB Adias itu ditetapkan dalam surat keputusan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia nomor 322/E/0/2022. “Rencananya SK akan diserahkan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Pemalang :”Susun Perencanaan Pembangunan Yang Efektif, Efesien Dan Proporsional Sesuai Undang Undang”

    Bupati Pemalang :”Susun Perencanaan Pembangunan Yang Efektif, Efesien Dan Proporsional Sesuai Undang Undang”

    • calendar_month Sel, 5 Mar 2019
    • 0Komentar

      PEMALANG (PuskAPIK) – Dokumen Hasil Musrenbang Kecamatan, Hasil evaluasi Perangkat Daerah terhadap kinerja kegiatan pembangunan pada tahun anggaran sebelumnya dan tahun berjalan serta daftar Prioritas kegiatan OPD berdasarkan Renstra Perangkat Daerah, adalah beberapa materi yang disajikan dalam kegiatan Forum Perangkat Daerah (FPD) yang diselenggarakan pada Selasa (05/03) di ruang pertemuan salah satu hotel di […]

    Bagikan Ke Teman
  • PDAM Pemalang Perpanjang Kerjasama Pelindungan Aset dengan Kejari

    PDAM Pemalang Perpanjang Kerjasama Pelindungan Aset dengan Kejari

    • calendar_month Rab, 7 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang meneken perpanjangan kerjasama tentang permasalahan hukum di bidang perdata dan tata usaha negara dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Pemalang. Penandatanganan kerjasama antara Perumda Tirta Mulia Pemalang dengan Kejari Pemalang itu berlangsung di Ruang Rapat Werkudoro Kantor Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang, Rabu (7/8/2024). Nota […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dua Pembobol Mobil Lintas Provinsi Ditembak

    Dua Pembobol Mobil Lintas Provinsi Ditembak

    • calendar_month Sab, 1 Feb 2020
    • 0Komentar

    TEGAL (PUSKAPIK) – Tim Buser Satreskri Polres Tegal Kota meringkus dua pembobol mobil. Tersangka Mediansyah dan Iwan Setiawan, warga Palembang, Sumatera Selatan ditangkap di tempat persembunyiannya di Jakarta. Selain Tegal, keduanya sudah beraksi di sejumlah kota di Jawa Tengah dan Jawa Barat. Terakhir, kedua tersangka membobol sebuah mobil milik rombongan MI Asy Safiiyah, Dukuhdamu, Kecamatan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less