Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

6 Tenaga Medis RSUD Soeselo Tegal, Reaktif Covid-19

  • calendar_month Kam, 25 Jun 2020

PUSKAPIK.COM, Slawi – Sebanyak 6 orang tenaga medis di RSUD dr Soeselo Slawi, Kabupaten Tegal dinyatakan reaktif Covid-19. Hal itu diketahui setelah mereka menjalani rapid test yang dilakukan beberapa waktu lalu.

“Hasil rapid test keenam tenaga medis memang reaktif. Tapi enam orang itu belum tentu positif. Karena hasil swab-nya belum keluar,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tegal, dr Hendadi Setiaji, kepada puskapik.com usai konferensi pers di Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tegal, Kamis siang, 25 Juni 2020.

Saat ditanya kapan hasil swab keluar, Hendadi mengatakan, hasil swab diperkirakan akan keluar minggu depan.

Menurutnya, saat ini keenam tenaga medis itu masih diisolasi. Hendadi menegaskan, para tenaga medis yang reaktif itu mayoritas bertugas di bidang management.

“Mereka bukan dokter. Sebelumnya memang perawat, tapi sekarang di management,” sambungnya.

Hendadi mejelaskan, saat ini pihaknya masih menelusuri penularan Covid di lingkungan RSUD dr Soeselo Slawi. Dirinya tak menampik, memang ada salah satu dokter di rumah sakit tersebut yang positif Covid. Dokter itu berinisial HA. Namun, keenam tenaga medis itu belum tentu tertular oleh HA.

“Kalau kondisi tubuh keenam tenaga medis itu memang baik. Mereka reaktif tapi tanpa gejala. Ini yang kami khawatirkan. Maka dari itu, kami selalu melakukan rapid test secara rutin,” ujarnya.

Masyarakat diimbau supaya tidak mengabaikan intruksi pemerintah tentang protokol kesehatan. Yaitu, pakai masker, jaga jarak dan cuci tangan pakai sabun.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rencana Pemda Pemalang Utang Bank Membengkak, Kini Jadi Rp 200 Miliar

    Rencana Pemda Pemalang Utang Bank Membengkak, Kini Jadi Rp 200 Miliar

    • calendar_month Sen, 13 Okt 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Rencana Pemerintah Daerah Pemalang untuk utang ke Bank kian membengkak. Besaran utang yang semula direncanakan Rp 150 miliar, kini naik menjadi Rp 200 miliar. Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Pemalang, Nurkholes dalam Rapat Paripurna di Gedung DPRD Pemalang, Senin 13 Oktober 2025. Tonton Video Rencana Pemda Pemalang Utang Bank Membengkak Dalam paparannya, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kembali ke Level 4 PPKM, Pintu Masuk Brebes Diperketat

    Kembali ke Level 4 PPKM, Pintu Masuk Brebes Diperketat

    • calendar_month Kam, 16 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Menyusul ditetapkannya PPKM level 4 di Kabupaten Brebes, polisi kembali melakukan pengetatan kendaraan yang akan masuk Brebes. Sejak ditetapkan sebagai daerah dengan PPKM level 4, polisi kembali melakukan penyekatan terhadap kendaraan yang akan masuk wilayah Brebes. Penyekatan ini dilakukan di dua titik masing masing Brebes Timur dan Brebes Barat. Kapolres Brebes, AKBP […]

    Bagikan Ke Teman
  • Batang Konfirmasi Empat Kasus Baru Covid-19, Salah Satunya Tenaga Medis

    Batang Konfirmasi Empat Kasus Baru Covid-19, Salah Satunya Tenaga Medis

    • calendar_month Sel, 2 Jun 2020
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Kurva kasus Covid-19 di Kabupaten Batang cenderung naik pasca Lebaran. Bahkan hari ini diketahui ada empat orang positif terinfeksi virus corona. “Empat orang positif Covid-19 merupakan orang tanpa gejala (OTG). Dua orang dari klaster Pasar Kecamatan Blado, 1 orang tukang ojek Kecamatan Pecalungan, dan 1 orang tenaga medis di RSUD Kalisari Batang,” […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kerusakan Median Jalan Jenderal Sudirman Pemalang Makin Parah

    Kerusakan Median Jalan Jenderal Sudirman Pemalang Makin Parah

    • calendar_month Sel, 29 Okt 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kerusakan taman median di Jalan Jenderal Sudirman Kabupaten Pemalang kian hari kian parah dan menjadi pemandangan buruk para pengguna jalan. Pantauan puskapik.com, Selasa (29/10/2024), kerusakan median jalan itu hampir menyeluruh di sepanjang ruas jalan utama Kabupaten Pemalang yang panjangnya mencapai 3,5 kilometer itu. Dinding-dinding taman median jalan setinggi 50 sentimeter dengan lapisan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Banjarnegara Ziarah Kubur di Pemalang

    Bupati Banjarnegara Ziarah Kubur di Pemalang

    • calendar_month Sen, 17 Feb 2020
    • 0Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK)-Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono, Senin (17/2/2020) ziarah kubur ke Makam Mantan Bupati Banjarnegara tahun 1986-1991, H Endro Soewarjo, di TPU Desa Sewaka Kecamatan/Kabupaten Pemalang. Rombongan Bupati Budhi Sarwono diterima Bupati Pemalang yang diwakili Sekda, M. Arifin. Budhi Sarwono dan Pemkab Banjarnegara berterimkasih sambutan Pemkab Pemalang, sehingga ziarah dalam rangka Peringatan Hari Jadi Kabupaten Banjarnegara […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sosok Wahyu Setiawan di Mata Tetangga: Baik dan Dermawan

    Sosok Wahyu Setiawan di Mata Tetangga: Baik dan Dermawan

    • calendar_month Sab, 11 Jan 2020
    • 0Komentar

    BANJARNEGARA (PUSKAPIK) – Keluarga dan tetangga di Desa Gemuruh, Kecamatan Bawang, Kabupaten Banjarnegara kaget dengan penangkapan Komisioner KPU Wahyu Setiawan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Tidak ada tanda keanehan ditunjukkan Wahyu, bahkan dia dikenal sebagai sosok yang baik dan dermawan. “Sosoknya cerdas dan baik,” kata salah satu perangkat Desa Gemuruh, Witriyadi, Sabtu (11/1/2020). Diakuinya, bahwa […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less