Seru, Fourfeo Minisoccer HUT ke-54 Korpri, Wabup Tegal Lawan Sekda Tegal, Siapa Pemenangnya?
- calendar_month 2 jam yang lalu


SLAWI, puskapik.com – Fourfeo Minisoccer dalam rangka HUT ke-54 Korpri Kabupaten Tegal tahun 2025 digelar di TSC Wangandawa Minisoccer di Desa Wangandawa, Kecamatan Talang, Kamis 20 November 2025. Pertandingan yang menghadirkan kepala OPD, Forkopimda, BUMD dan media itu, menjadi ajang guyonan karena antara pikiran dan fisik tidak sejalan.
Pertandingan eksibisi Forkompinda, kepala OPD, BUMD dan perwakilan media itu, terbagi menjadi 4 team yang diambil secara acak. Dalam pertandingan itu menggunakan sistim gugur, sehingga tiap team bermain satu kali dalam babak penyisihan. Setiap pertandingan memakan waktu 10 kali 2 babak.
Diawal pertandingan, eksibisi Fourfeo Minisoccer dalam rangka HUT ke-54 Korpri itu, menghadirkan team Wakil Bupati Tegal masuk team 1 melawan team Sekda Tegal masuk team 2. Pertandingan dengan waktu 10 menit kali 2 itu, team Sekda berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-1.
Dalam pertandingan kedua, team 3 yang digawangi Kasatpol PP Kabupaten Tegal Supriyadi dan team 4 digawangi Kepala Inspektorat Kabupaten Tegal Saidno. Dalam pertandingan tersebut, team 3 dan team 4 berbagi angka 1-1. Dilanjutkan adu finalti dengan keunggulan untuk team 4 dengan skor 3-1.
Sekda Tegal, Amir Makhmud mengatakan, kegiatan eksibisi Fourfeo Minisoccer merupakan salah satu rangkaian perayaan HUT ke-54 Korpri. Minisoccer yang diikuti Forkompinda, kepala OPD, BUMD dan perwakilan media itu, bertujuan untuk mempererat keakraban. Selain itu, dengan pertandingan yang dikemas santai tersebut, membuat suasana kekeluargaan juga tercipta.
- Penulis: Guntur
- Editor: Nia





























