Kamis, 20 Nov 2025
light_mode

Swasembada Pangan Tetap Jadi Program Utama Jawa Tengah 2026

  • calendar_month 2 jam yang lalu

SEMARANG, puskapik.com – Meski dana transfer ke daerah menurun, Pemprov Jateng tetap mempertahankan arah program prioritas 2026. Seluruh agenda yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat tetap menjadi fokus utama.

“Terkait adanya transfer ke daerah, tidak ada perubahan terhadap program prioritas. Program yang langsung bersentuhan dengan masyarakat tetap diutamakan,” ujar Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi, Kamis, 20 November 2025.

Gubernur menyampaikan hal itu usai menandatangani Nota Kesepakatan Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Tahun Anggaran 2026 dalam rapat paripurna di Gedung Berlian DPRD Jateng.

Gubernur menegaskan fokus pembangunan tahun depan tetap mengarah pada ketahanan pangan.

Kesepakatan tersebut menjadi dasar penyusunan Rancangan APBD 2026 yang menunjukkan tren positif, meski di tengah tantangan penurunan dana transfer.

Dijelaskan, dalam rancangan yang disetujui, berbagai indikator ekonomi Jateng mencatatkan penguatan. Pada triwulan III 2025, pertumbuhan ekonomi mencapai 5,37%, naik dari 4,93% pada tahun sebelumnya.

Berdasarkan capaian itu, kata Gubernur, Pemprov Jateng memproyeksikan pertumbuhan ekonomi 2026 berada di kisaran 5–6 persen, dengan inflasi yang terjaga di angka 2,86%.

Indikator kesejahteraan juga menunjukkan perbaikan. Persentase penduduk miskin turun menjadi 9,48%. Sementara Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) menurun dari 4,78% menjadi 4,66%. Tren ini dinilai menjadi fondasi kuat dalam prioritas pembangunan 2026.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Setiawan
  • Editor: Nia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sensus Penduduk Tercepat Dapat Hadiah

    Sensus Penduduk Tercepat Dapat Hadiah

    • calendar_month Sel, 14 Jan 2020
    • 1Komentar

    BANYUMAS (PUSKAPIK)- Wakil Bupati Banyumas, Drs Sadewo Tri Lastiono, menjanjikan hadiah bagi Kecamatan yang selesai paling cepat dan akurat pada Sensus Penduduk 2020 yang akan digelar 15 Februari hingga 31 Maret mendatang. Hal tersebut disampaikan saat Wabub membuka Rapat Koordinasi Sensus Penduduk 2020 Selasa (14/1/2020) di Rumah Makan Red Chilli Purwokerto yang diikuti Camat, Tim […]

    Bagikan Ke Teman
  • Rakor Covid-19, Pemkab Pekalongan Ajukan Penambahan Oksigen

    Rakor Covid-19, Pemkab Pekalongan Ajukan Penambahan Oksigen

    • calendar_month Sen, 12 Jul 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Wakil Bupati Pekalongan Riswadi, Senin pagi, 12 Juli 2021, mengikuti Rapat Penanganan Pandemi Covid-19 Provinsi Jawa Tengah secara virtual di Aula lantai I Setda Kabupaten Pekalongan. Kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Riswadi menyampaikan beberapa hal. Yang pertama tentang oksigen. “Penambahan ketersediaan oksigen di Rumah Sakit Kraton untuk bisa dipenuhi dan kami […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polres Tegal Kota Bongkar Empat Kasus Narkoba dan Sita 44,28 Gram Sabu

    Polres Tegal Kota Bongkar Empat Kasus Narkoba dan Sita 44,28 Gram Sabu

    • calendar_month Sen, 2 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Dalam 20 hari pelaksanaan Operasi Aman Candi 2025, Polres Tegal Kota berhasil mengungkap sejumlah kasus premanisme serta membongkar jaringan peredaran narkoba di Kota Tegal. Wakapolres Tegal Kota, Kompol Yulius Herlinda menyampaikan, keberhasilan ini buah dari kerja keras seluruh satuan tugas selama operasi yang digelar serentak di jajaran Polda Jawa Tengah. “Ini bukti […]

    Bagikan Ke Teman
  • Delapan Ormas di Pemalang Terima Dana Hibah Total Rp150 Juta, Ini Rincian Daftarnya 

    Delapan Ormas di Pemalang Terima Dana Hibah Total Rp150 Juta, Ini Rincian Daftarnya 

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Sebanyak delapan organisasi masyarakat (Ormas) di Kabupaten Pemalang mendapat dana hibah dari pemerintah. Total dana hibah yang dikucurkan mencapai Rp 150 juta. Danah hibah ini menjadi program pemberdayaan sekaligus pengawasan Ormas oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Pemalang. Tahun anggaran 2025, Pemerintah Kabupaten Pemalang mengalokasikan dana hibah senilai total Rp150 […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pilkada Diundur 9 Desember, Bawaslu Siapkan Pengawasan

    Pilkada Diundur 9 Desember, Bawaslu Siapkan Pengawasan

    • calendar_month Kam, 16 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pemalang menyatakan siap melakukan pengawasan kapanpun Pilkada dilaksanakan. Pernyataan Komisioner Bawaslu Pemalang, Sudadi, Kamis 16 April 2020 tersebut, menanggapi keputusan Pemerintah dan Komisi II DPR RI yang menyetujui pelaksanaan pemungutan suara Pilkada Serentak akan ditunda pada 9 Desember 2020 mendatang. Sebelumnya Pilkada dijadwalkan 23 September 2020. Namun karena […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kenaikan Tunjangan Penghasilan ASN Batang Ditunda

    Kenaikan Tunjangan Penghasilan ASN Batang Ditunda

    • calendar_month Jum, 31 Jan 2020
    • 0Komentar

    BATANG (PUSKAPIK)-Bupati Batang umumkan penundaan kenaikan tunjangan penghasilan ASN (Aparatur Sipil Negara), saat apel pagi di halaman kantor kabupaten, Jumat (31/1/2020). Karena usulan kenaikan tahun 2020 tidak disetujui Kemendagri (Kementerian Dalam Negeri). Bupati Batang, Wihaji, mengungkapkan, pengajuan kenaikan bertujuan meningkatkan kinerja dan kesejahteraan pegawai. Pemkab Batang sudah menghitung kelayakan kenaikannya, tapi tidak mendapat persetujuan, dengan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less