Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Plt Direktur RSUD dr M Ashari Kabupaten Pemalang Diganti, Begini Alasannya

  • calendar_month 17 jam yang lalu

PEMALANG, puskapik.com – Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSUD dr M Ashari Kabupaten Pemalang resmi berganti. Posisi yang sebelumnya diemban dr Aris Munandar kini digantikan dr Rosita Indriani.

Pergantian tersebut dibenarkan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemalang, Eko Adi Santoso. Penunjukan Plt Direktur yang baru mulai berlaku sejak awal November 2025.

“Iya, karena ada masa-nya, ada batas waktunya. Masa-nya habis harus diganti, walaupun nanti bisa menjabat lagi,” jelas Eko kepada puskapik.com via telepon, Rabu 5 November 2025.

Eko Adi Santoso menerangkan, masa jabatan pelaksana tugas direktur berlaku selama tiga bulan dan dapat diperpanjang kembali tiga bulan, sehingga total enam bulan.

Jabatan tersebut diberikan untuk mengisi kekosongan hingga ada direktur definitif.

“Karena belum terisi (pejabat definitif), maka bisa diperpanjang, tapi setelah ada Plt yang lain,” terangnya.

Diketahui, sebelumnya penunjukan dr Aris Munandar sebagai Plt Direktur RSUD dr M Ashari Kabupaten Pemalang pada Mei 2025 sempat menuai sorotan dari DPRD Pemalang.

Penunjukan tersebut menjadi pembahasan dalam Rapat Komisi A DPRD Pemalang Bidang Pemerintahan yang digelar di ruang rapat Komisi A Gedung DPRD Pemalang.

Dalam rapat itu, anggota Komisi A DPRD Pemalang, Heru Kundhimiarso, menyoroti penunjukan Aris Munandar sebagai Plt Direktur RSUD dr M Ashari karena merasa janggal.

Pasalnya, Aris Munandar sebelumnya pernah didemosi akibat dugaan keterlibatan dalam kasus suap jual beli jabatan.

Saat itu pihak BKD Pemalang menjelaskan bahwa masa hukuman disiplin terhadap dr Aris Munandar telah selesai, sehingga yang bersangkutan diperbolehkan menjabat Plt Direktur RSUD dr M Ashari. **

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Eriko Garda Demokrasi
  • Editor: Nia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Vicky Prasetyo Deklarasi Maju Cawabup Pemalang bersama Cabup Ndoro Nur

    Vicky Prasetyo Deklarasi Maju Cawabup Pemalang bersama Cabup Ndoro Nur

    • calendar_month Sen, 29 Jul 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah Bupati Pemalang menarik perhatian kalangan selebritis. Salah satunya adalah Vicky Prasetyo, akan maju dalam Pilkada. Artis sekaligus presenter Vicky Prasetyo mendeklarasikan pencalonannya sebagai bakal calon wakil bupati (Bacawabup) Pemalang di Pilkada 2024, Minggu (28/7/2024). Vicky akan berpasangan dengan Raden Mas (RM) Nurhidayat Hanyokrokusumo atau Ndoro Nur sebagai […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lihat, Begini Malam Refleksi Hari Pers Nasional 2022 di Pemalang

    Lihat, Begini Malam Refleksi Hari Pers Nasional 2022 di Pemalang

    • calendar_month Rab, 9 Feb 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemerintah Kabupaten Pemalang menggelar acara malam refleksi Hari Pers Nasional 2022. Bupati berpesan agar wartawan turut berperan aktif mewartakan pelaksanaan program unggulan daerah. Acara malam refleksi Hari Pers Nasional (HPN) 2022 itu digelar di Pendopo Kantor Bupati Pemalang, Selasa 8 Januari 2022, dihadiri anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan insan pers di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Warga Brebes Berkerumun Antre Vaksin

    Warga Brebes Berkerumun Antre Vaksin

    • calendar_month Jum, 20 Agu 2021
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Karena stok vaksin Covid-19 dibatasi, warga Kecamatan Ketanggungan Kabupaten Brebes, berebut hingga menimbulkan kerumunan, Jumat 20 Agustus 2021. Tingginya antusias warga mendapat suntikan vaksin corona bisa dilihat dari banyaknya warga yang datang. Mereka berkumpul di Puskesmas Ketanggungan hingga berdesakan tanpa menjaga jarak. Vaksinasi hari ini diperuntukan bagi warga yang akan mendapat suntikan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kurangi Sampah Organik, Masyarakat Didorong Bijak Konsumsi Pangan

    Kurangi Sampah Organik, Masyarakat Didorong Bijak Konsumsi Pangan

    • calendar_month Sel, 11 Mar 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Dinas Pertanian dan Pangan (Dinperpa) Kota Pekalongan terus mendorong kesadaran masyarakat untuk lebih bijak dalam mengelola pangan guna mengurangi sampah organik yang dihasilkan setiap hari. Berdasarkan data, Kepala Dinperpa, Lili Sulistyawati menyebutkan bahwa 60 persen sampah di Kota Pekalongan adalah sisa makanan. Persentase sampah sisa makanan tersebut dari total 160 ton sampah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ahmad Luthfi Meninjau, 12 Siswa Jalur Sekolah Kemitraan Diterima di SMA PGRI 1 Temanggung

    Ahmad Luthfi Meninjau, 12 Siswa Jalur Sekolah Kemitraan Diterima di SMA PGRI 1 Temanggung

    • calendar_month Sel, 15 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Temanggung – Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, melakukan peninjauan ke SMA PGRI 1 Temanggung pada Selasa, 15 Juli 2025. Sekolah ini menjadi salah satu sekolah swasta yang bergabung dalam program Sekolah Kemitraan Pemprov Jateng. Sekolah Kemitraan adalah gagasan dadi Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi untuk memberikan afirmasi kepada anak putus sekolah maupun anak dari […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pasar Randudongkal Rampung Pertengahan Desember, Pedagang Tak Akan Dipungut Biaya

    Pasar Randudongkal Rampung Pertengahan Desember, Pedagang Tak Akan Dipungut Biaya

    • calendar_month Sen, 7 Des 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Memasuki deadline akhir tahun 2020, pembangunan Pasar Tradisional Randudongkal, Kabupaten Pemalang terus digenjot. Pihak kontraktor mengaku saat ini tahapan pembangunannya sudah lebih dari 95%. Hal itu disampaikan kordinator pelaksana dari PT Kharisma-Aditya KSO, Aga selaku perusahaan kontraktor saat mendapat kunjungan dari Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Pemalang, Senin pagi, 7 […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less