Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Deklarasi Aman, Cium Tangan Ibu Sebelum Daftar ke KPU Pemalang

  • calendar_month Ming, 6 Sep 2020

PUSKAPIK-COM, Pemalang- Pasangan bakal calon bupati Agung Mukti Wibowo dan wakilnya Mansur melakukan deklarasi politik sebelum mendaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pemalang, Minggu 6 September 2020 di Jalan Gatot Subroto, Bojongbata, Kecamatan Pemalang. Sebelum mendaftar, Agung meminta restu kepada ibundanya, Hajah Rukayah.

Ratusan kader dan simpatisan Agung-Mansur (Aman) meneriakkan yel yel ‘Aman menang’ dalam deklarasi dan potong tumpeng sebelum mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Pemalang.

Selain kader dan simpatisan, deklarasi politik itu dihadiri oleh partai pengusung dan partai kolaisi yaitu pengurus DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Gerindra, Partai Solidaritas Indonesia(PSI), Partai Hanura dan Partai Berkarya. Hadir juga mantan sekda Pemalang Budi Raharjo yang duduk di kursi kehormatan.

Agung Mukti Wibowo di hadapan simpatisan berpesan agar tetap solid dan bergerak untuk memenangkan Agung-Mansur (Aman) sebagai Bupati Pemalang Periode 2021-2025. Menurutnya, Pemalang perlu pembenahan dengan pemimpin yang baik.

“Agung Mansur disingkat Aman, mengambil motto ‘mbangun deso noto kota’ sehingga kemenangan kontestasi ini tidak lagi ditawar,” katanya.

Di akhir acara, yang dipandu oleh Sekretaris DPC PPP Fahmi Hakim, mendaulat ibunda Hajah Rukayah untuk memotong tumpeng dan diserahkan putranya Agung Mukti Wibowo. Saat itu juga Agung mencium tangan ibundanya untuk meminta restu mendaftar ke KPU sebagai calon bupati.

Agung-Mansur menaiki becak dari posko pemenangan di Kelurahan Bojongbata Kecamatan Pemalang dengan dikawal ratusan simpatisan menuju gedung KPU Kabupaten Pemalang. Namun karena ketentuan Peraturan KPU, hanya 27 orang yang masuk, menyerahkan berkas pendaftaran.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bisa Baca Sambil Ngopi, Perpustakaan Umum Pemalang Bakal Dilengkapi Coffee Shop 

    Bisa Baca Sambil Ngopi, Perpustakaan Umum Pemalang Bakal Dilengkapi Coffee Shop 

    • calendar_month Sen, 3 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perpustakaan umum daerah (Perpusda) di sisi timur Alun-alun Kabupaten Pemalang yang kini tengah direhab bakal dilengkapi coffee shop untuk memanjakan para pengunjung. Hal itu diungkapkan Sigit, Kepala Bidang Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (Dispusarda) Pemalang. Ia menyebut, rest area dengan coffee shop bakal jadi konsep baru yang dihadirkan. Nantinya pengunjung Perpusda […]

    Bagikan Ke Teman
  • Peringati Hari Santri Nasional V, Forkopimda Bersama Ulama Pemalang Gelar Halaqah

    Peringati Hari Santri Nasional V, Forkopimda Bersama Ulama Pemalang Gelar Halaqah

    • calendar_month Sen, 19 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Memperingati Hari Santri Nasional V, Bupati Pemalang Junaedi bersama seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) beserta para ulama, menggelar sarasehan agama (halaqah), Senin, 19 Oktober 2020. Bertempat di Pendopo Kabupaten Pemalang, acara ini mengundang para ulama, perwakilan santri, dan unsur musyawarah pimpinan kecamatan (Muspika). Dalam sambutannya, bupati berharap kegiatan tersebut menjadi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kirab Ritual dan Budaya Imlek Refleksikan Kebhinekaan Masyarakat Kota Pekalongan

    Kirab Ritual dan Budaya Imlek Refleksikan Kebhinekaan Masyarakat Kota Pekalongan

    • calendar_month Kam, 13 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Tempat Ibadah Tri Dharma (TTID) Klenteng Po An Thian Pekalongan kembali menghelat Kirab Ritual & Budaya Imlek Tahun 2025 Pekalongan yang diawali dengan serangkaian ritual dan atraksi barongsai serta marching, berlangsung di Halaman Klenteng setempat, yang berlokasikan di Jalan Belimbing No.5 Sampangan, Kecamatan Pekalongan Timur. Setidaknya terdapat 11 tandu yang terdiri dari […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dugaan Penyimpanan Pengadaan SID, Polda Jateng Periksa Para Kades di Brebes

    Dugaan Penyimpanan Pengadaan SID, Polda Jateng Periksa Para Kades di Brebes

    • calendar_month Rab, 2 Sep 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Kasus dugaan penyimpangan pengadaan Sistem Informasi Desa (SID) di Kabupaten Brebes tahun 2019 lalu, kini disidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Direskrimsus) Polda Jateng, sejumlah kades diperiksa. Tim Direskrimsus Polda Jateng, yang dipimpin oleh Iptu Winardi memeriksa kades secara marathon sejak Senin kemarin. Hari pertama pemeriksaan dilakukan di Kecamatan Bulakamba pada Senin kemarin. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tambah 5 Lagi Warga Brebes Alumni Gowa, Positif Rapid Test Covid-19

    Tambah 5 Lagi Warga Brebes Alumni Gowa, Positif Rapid Test Covid-19

    • calendar_month Sen, 20 Apr 2020
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Setelah memeriksa 4 alumni ijtima ulama di Gowa Sulawesi Selatan, asal Brebes, yang positf rapid test Covid-19, sebanyak 5 orang lagi dinyatakan positif, sehingga jumlah total alumni Gowa asal Brebes yang positif rapid test, menjadi 9 orang. Sebelumnya, empat orang alumni Gowa jalani pemeriksaan rapid test di RSUD Bumiayu pada Senin pagi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Perumda Tirta Mulia Pemalang Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir Desa Mojo dan Tasikrejo

    Perumda Tirta Mulia Pemalang Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir Desa Mojo dan Tasikrejo

    • calendar_month Kam, 21 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bencana banjir di wilayah Kecamatan Ulujami, Kabupaten Pemalang membuat keprihatinan dari berbagai pihak. Salah satunya Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang dengan menyalurkan bantuan kepada korban terdampak banjir. Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang memberikan bantuan sosial kepada warga Desa Mojo dan Desa Tasikrejo, Kecamatan Ulujami yang terdampak banjir, Rabu, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less