Sabtu, 15 Nov 2025
light_mode

Bupati Banyumas: Tak Ada Lagi ‘Anu-anu’ di Baturraden

  • calendar_month Sen, 13 Apr 2020

PUSKAPIK.COM, Banyumas – Bupati Banyumas Ir Achmad Husein menyatakan, praktik prostitusi di Obyek Wisata Baturraden akan ditutup untuk selamanya.

“Ditutup seterusnya, tidak boleh ada kegiatan anu- anu,” kata Husein melalui pesan singkat, Senin 13 April 2020.

Kegiatan “anu-anu” yang dimaksud Husein ialah praktik prostitusi yang telah lama berlangsung di wilayah yang berada di kaki Gunung Slamet bagian selatan itu.

Pernyataan itu disampaikan Husein menyusul pemulangan seratusan Pekerja Seks Komersial (PSK) di Gang Sadar ke kampung halamannya masing-masing untuk menghindari penyebaran virus corona (Covid-19).

Husein mengatakan, berencana menutup total aktivitas di lokasi tersebut. PSK yang telah dipulangkan ke daerah asalnya masing-masing dilarang kembali ke Gang Sadar.

Tanah yang berada di Gang Sadar, kata Husein, akan dibeli atau disewa pemkab untuk kegiatan lain. Pihaknya juga akan merevitalisasi tempat parkir kendaraan besar di sekitar lokasi.

Lokalisasi Gang Sadar ditutup sementara waktu untuk menghindari penyebaran virus corona yang lebih luas. Penutupan dilakukan atas inisiatif dari paguyuban dan instruksi dari pemkab, Senin 6 April 2020 lalu.

Kemudian Minggu 12 April 2020 pemkab memulangkan lebih dari 100 PSK di Gang Sadar dan kawasan wisata Baturraden ke kampung halamannya masing-masing.

Pemulangan dibagi dalam lima bus sesuai dengan daerah asal masing-masing. Tujuannya antara lain ke sejumlah kota di wilayah Jawa Tengah, Jawa Barat hingga Lampung.

Penulis : Amin Nurrokhman

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Anggota DPRD Pemalang: Pemkab Wajib Masukkan Pegawai ke BPJS Ketenagakerjaan

    Anggota DPRD Pemalang: Pemkab Wajib Masukkan Pegawai ke BPJS Ketenagakerjaan

    • calendar_month Rab, 6 Okt 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Anggota DPRD Pemalang, Mokhammad Syafi’i, ingatkan kewajiban Pemkab tentang pengikutsertaan pegawai dalam program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) ketenagakerjaan. Mengingat, kata Safi’i, hal itu merupakan amanat yang ditujukan kepada seluruh lembaga negara yang tertuang dalam instruksi Presiden (Inpres) nomor 2 tahun 2021. “Seluruh pegawai, baik PNS maupun pegawai pemerintah non-PNS agar dimasukan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Buka Dapur Umum, Polsek Bantarbolang Bagikan Nasi Kotak ke Warga

    Buka Dapur Umum, Polsek Bantarbolang Bagikan Nasi Kotak ke Warga

    • calendar_month Jum, 8 Mei 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kepolisian Sektor (Polsek) Bantarbolang, Pemalang, membuka dapur umum sebagai upaya membantu memenuhi kebutuhan pangan warga yang terdampak virus Corona (Covid-19) . Bersama TNI dan Fatayat Muslimat NU, sebanyak 200 nasi kotak dibagikan secara gratis ke warga. “Dapur umum ini kami dirikan untuk membantu warga selama wabah virus corona, apalagi saat ini sedang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkab Pemalang Terima Data Sensus Pertanian 2023 Tahap I dari BPS

    Pemkab Pemalang Terima Data Sensus Pertanian 2023 Tahap I dari BPS

    • calendar_month Sel, 12 Des 2023
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemerintah Kabupaten Pemalang menerima data Sensus Pertanian 2023 tahap I dari Badan Pusat Statistik (BPS) Pemalang, dimana sensua tersebut dilakukan selama bulan Juni-Juli 2023 lalu. Data sensus pertanian tersebut diterima Sekretaris Daerah (Sekda) Pemalang, Heryanto, dari Kepala BPS Pemalang, Moh. Fatichuddin dalam acara talkshow dan diseminasi yang digelar di Hotel R-Gina, Pemalang, Selasa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Di Tengah Pandemi, Kirab Pusaka HUT ke-420 Kabupaten Tegal Tetap Digelar

    Di Tengah Pandemi, Kirab Pusaka HUT ke-420 Kabupaten Tegal Tetap Digelar

    • calendar_month Sel, 18 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Pandemi Covid-19 belum mereda dan kasus positif Covid-19 kembali naik, tapi Pemerintah Kabupaten Tegal tetap menggelar kirab Pusaka dan Pataka dalam peringatan Hari Ulang Tahun HUT ke-420, Selasa siang, 18 Mei 2021. Perayaan digelar secara sederhana untuk mencegah penyebaran Covid-19. Pelaksanaan kirab pusaka dan pataka yang menjadi puncak kegiatan HUT Kabupaten Tegal […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tradisi Kirab Tumpeng Warga Kaki Gunung Slamet, Begini Prosesinya

    Tradisi Kirab Tumpeng Warga Kaki Gunung Slamet, Begini Prosesinya

    • calendar_month Sel, 6 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Ribuan warga di Kaki Gunung Slamet, tepatnya di Desa Pandansari, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, tumpah ruah di jalan desa setempat, Selasa (6/8/2024). Mereka memadati jalan desa sambil mengarak tumpeng dari Kantor Balai Desa hingga Telaga Ranjeng. Ya, ribuan warga ini, tengah melakukan tradisi ratiban. Ritual yang turun menurun ini, dilaksanakan […]

    Bagikan Ke Teman
  • 315 Anggota Kodim 0710 Pekalongan Disuntik Vaksin Covid-19

    315 Anggota Kodim 0710 Pekalongan Disuntik Vaksin Covid-19

    • calendar_month Sel, 2 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Vaksinasi COVID-19 kali ini menyasar anggota TNI sebagai pelayan publik. Sebanyak 315 anggota Kodim 0710/Pekalongan disuntik vaksin Covid-19 di Makodim, Selasa, 2 Maret 2021. Kasdim 0710/Pekalongan Mayor Inf Raji mengungkapkan, hari ini ada 315 anggotanya yang disuntik vaksin. “Pelaksanaannya dimaksimalkan hari ini, jika belum selesai akan dilanjut besok. Alhamdulillah sampai detik […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less