Solidaritas Bencana: Pemalang Galang Bantuan untuk Longsor Cilacap dan Banjarnegara
- calendar_month 2 jam yang lalu


Diketahui, bencana longsor menerjang Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang, Cilacap, pada Kamis 13 November 2025. Peristiwa itu menelan 16 korban jiwa dan 7 orang lainnya masih dalam pencarian.
Sementara di Desa Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara, longsor besar yang terjadi pada Sabtu 15 November 2025 menyebabkan puluhan rumah disana hilang.
Dalam insiden itu, dua warga meninggal dunia, dan 26 orang masih dalam pencarian.
Hingga kini, tim SAR masih terus melakukan operasi penyelamatan serta evakuasi di titik-titik terdampak.
Pemerintah Kabuparen Pemalang berharap partisipasi masyarakat dapat meringankan beban para korban sekaligus memperkuat semangat gotong royong dalam menghadapi bencana.
- Penulis: Eriko Garda Demokrasi
- Editor: Nia





























