Rabu, 15 Okt 2025
light_mode

Layanan Adminduk Kota Tegal Meningkat, Sebulan Disdukcapil Cetak 3.000 KTP

  • calendar_month 1 jam yang lalu

TEGAL, puskapik.com – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tegal terus menunjukkan kinerja pelayanan administrasi kependudukan atau adminduk yang optimal. Selama bulan September 2025, ribuan dokumen kependudukan berhasil diterbitkan bagi warga Kota Bahari.

Berdasarkan data resmi Disdukcapil Kota Tegal, pencetakan KTP menjadi layanan terbanyak dengan jumlah 3.313 dokumen. Disusul penerbitan Kartu Keluarga atau KK sebanyak 1.920 dokumen dan aktivasi Identitas Kependudukan Digital atau IKD mencapai 1.318 layanan.

Kepala Disdukcapil Kota Tegal, Zainal Ali Mukti menyebut bahwa angka tersebut menunjukkan antusiasme masyarakat dalam mengurus dokumen kependudukan yang semakin meningkat.

“Kami terus berupaya menghadirkan pelayanan yang cepat, mudah dan akurat. Target kami, masyarakat Kota Tegal semakin sadar pentingnya dokumen kependudukan,” ujar Zainal pada 15 Oktober 2025.

Selain layanan utama, Disdukcapil juga mencatat 881 warga melakukan perekaman KTP-el, 489 penerbitan KIA atau Kartu Identitas Anak serta 476 akta kelahiran. Sementara untuk layanan pencatatan sipil lainnya, terdapat 345 akta kematian, dua akta nikah dan satu akta cerai.

Adapun untuk mutasi penduduk, kedatangan warga baru tercatat 322, sedangkan perpindahan keluar daerah sebanyak 310 orang. Beberapa layanan khusus lainnya meliputi akta pengesahan anak enam dokumen, akta pengakuan anak enam dokumen dan akta pengangkatan anak satu dokumen.

Disdukcapil juga mengimbau masyarakat untuk segera mengaktifkan IKD agar memudahkan akses layanan publik di berbagai instansi.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Muchammad
  • Editor: Nia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lakon-dik Tangani 85 Persoalan Pendidikan di Kota Pekalongan

    Lakon-dik Tangani 85 Persoalan Pendidikan di Kota Pekalongan

    • calendar_month Rab, 22 Jan 2020
    • 1Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Layanan Konseling Pendidikan (Lakon-dik) yang diluncurkan pada awal Mei 2019 oleh Dinas Pendidikan Kota Pekalongan dinilai berhasil menjalan tugasnya. Terbukti layanan ini efektif menangani sebanyak 85 pengaduan permasalahan pendidikan yang masuk selama 2019. Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan Pendidikan Non Formal, Triyono menyampaikan, Lakon-dik dibentuk sebagai tempat layanan konseling untuk membantu sekolah […]

    Bagikan Ke Teman
  • 35 Anggota DPRD Kota Pekalongan Dilantik

    35 Anggota DPRD Kota Pekalongan Dilantik

    • calendar_month Rab, 14 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Sebanyak 35 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pekalongan yang terpilih dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2024, resmi dilantik dan diambil sumpah. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Kota Pekalongan, Karsena berlangsung secara khidmat di Ruang Rapat Paripurna DPRD setempat, Rabu (14/8/2024). Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sampah Berserakan di Jalanan Comal Pemalang, Pemkab Masih Gagap Cari Solusi

    Sampah Berserakan di Jalanan Comal Pemalang, Pemkab Masih Gagap Cari Solusi

    • calendar_month Sen, 7 Agu 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Lama tak terdengar, persoalan sampah di Kabupaten Pemalang rupanya belum rampung. Bungkusan-bungkusan sampah kembali berserakan di jalanan. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) masih gagap mencari solusi. Pemandangan tak mengenakkan itu ditemukan di Jalan Ahmad Yani Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang, tepatnya di depan SMP Negeri 2 Comal, Senin 7 Agustus 2023. Bungkusan sampah tampak […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Brebes: Dalam Dua Minggu Kasus Covid-19 Harus Turun

    Bupati Brebes: Dalam Dua Minggu Kasus Covid-19 Harus Turun

    • calendar_month Rab, 14 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Dalam dua minggu ke depan, Bupati Brebes Idza Priyanti menargetkan kasus Covid-19 di Brebes menurun. “Dalam waktu dua minggu, harus ada hasil penurunan yang signifikan dalam penanganan Covid-19 di Kabupaten Brebes,” kata Bupati Brebes, Idza Priyanti, saat rapat koordinasi bersama seluruh anggota tim gugus tugas Covid-19 Kabupaten Brebes, Rabu 14 Oktober 2020. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Menikmati Senja Dermaga Ujung, Tanjungsari, Pemalang

    Menikmati Senja Dermaga Ujung, Tanjungsari, Pemalang

    • calendar_month Ming, 9 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Saat surya menjelang tenggelam di ujung barat, itulah momen yang menjadi pemandangan indah di Dermaga Ujung Tanjungsari, Pemalang. Dermaga ini berada di Jalan Yos Sudarso No.45 Sugihwaras, Kecamatan Pemalang. Pada Google maps tempat ini dikategorikan sebagai spot foto menarik yang ada di Kota Ikhlas. Pantas saja tiap hari mulai pukul 16.30 WIB […]

    Bagikan Ke Teman
  • KPK Lima Hari di Brebes, Ada Apa?

    KPK Lima Hari di Brebes, Ada Apa?

    • calendar_month Rab, 26 Jun 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK RI) melalui Bus KPK Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi, melaksanakan raodshow di Kabupaten Brebes selama lima hari kedepan. Bus KPK ini tiba di Brebes, Rabu (26/06/2024). Sebelum di Brebes, Bus KPK telah melakukan kegiatan di tiga kabupaten di Jawa Timur. Kedatangan bus berwarna biru muda itu, disambut meriah masyarakat […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less