Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Video Keracunan MBG di Salem Hoaks, SPPI dan SMPN 2 Salem Angkat Bicara

  • calendar_month Jum, 3 Okt 2025

BREBES, puskapik.com – Beredar video dari akun Facebook bernama Aris Suhendri yang mengklaim terjadi keracunan akibat program Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Pasir Panjang, Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes. Dalam video tersebut, disebutkan bahwa siswa-siswi SMP Negeri 2 Salem menjadi korban. Unggahan ini langsung memicu kekhawatiran di masyarakat.

Menanggapi hal tersebut, SPPI Kecamatan Salem bersama Kepala SMPN 2 Salem dan tim KSPPG MBG wilayah Salem memberikan klarifikasi tegas.

“Kami dari SPPI Kecamatan Salem ingin mengklarifikasi terkait dengan keracunan siswa-siswi yang ada di SMPN 2 Salem. Di sini, saya bersama Kepala Sekolahnya langsung dan juga dari KSPPG Makan Bergizi Gratis wilayah Salem ingin mengklarifikasi bahwasannya berita itu adalah berita hoaks,” ujar perwakilan SPPI Wilayah Salem, Rizka Ammar Zulfa. Jum’at, (3/10/2025).

Kepala Sekolah SMPN 2 Salem, Duriat, juga menegaskan bahwa sekolahnya belum pernah menerima distribusi MBG, sehingga tidak mungkin ada siswa yang terdampak.

“Kepala Sekolah SMP NEGERI 2 Salem, Duriat menegaskan, mengenai isu yang saat ini yang terjadi di wilayah Salem tentang manfaat kegiatan MBG. Dan sejauh ini, SMP Negeri 2 Salem belum menerima manfaat MBG itu. Jadi tidak ada isu-isu siswa SMP N 2 Salem itu ada yang keracunan. Dan sampai sekarang SMP Negeri 2 Salem itu belum menerima manfaat MBG,” kata Duriat.

Pihak sekolah dan SPPI meminta masyarakat agar tidak mudah percaya terhadap informasi yang belum terverifikasi. Mereka juga mengimbau agar warga lebih bijak dalam menyikapi isu yang beredar di media sosial.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Gusti
  • Editor: Nia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ratusan Massa PDI P Kabupaten Pekalongan Melaporkan Kasus Pembakaran Bendera

    Ratusan Massa PDI P Kabupaten Pekalongan Melaporkan Kasus Pembakaran Bendera

    • calendar_month Jum, 26 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Ratusan massa PDI Perjuangan Kabupaten Pekalongan, Jumat sore 26 Juni 2020, mendatangi Polres setempat. Mereka melaporkan kasus pembakaran bendera PDI Perjuangan yang terjadi di Jakarta. Ratusan pengurus dan kader juga simpatisan PDI Perjuangan Kabupaten Pekalongan ini long march dari kantor PDIP menuju Mapolres, sekitar dua kilo meter. Sepanjang jalan, massa mengibarkan bendera […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pohon Beringin di Depan Kantor Setda Pemalang Tumbang, BPBD : Susah Dipotong

    Pohon Beringin di Depan Kantor Setda Pemalang Tumbang, BPBD : Susah Dipotong

    • calendar_month Jum, 27 Mei 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pohon beringin tua di depan Kantor Sekretariat Daerah Pemalang tiba-tiba tumbang sore tadi, Jumat 27 Mei 2022, sekitar pukul 17.00 WIB. Malam ini personil Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) pun berjibaku mengevakuasi batang pohon yang tumbang itu. “Kita penanganan dari jam 17.00 sampai malam ini tadi jam 22.20 WIB baru selesai.” kata […]

    Bagikan Ke Teman
  • Masih Banyak Warga Pekalongan Langgar Protokol Kesehatan

    Masih Banyak Warga Pekalongan Langgar Protokol Kesehatan

    • calendar_month Sen, 14 Sep 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Masyarakat Pekalongan harus dapat beradaptasi di tengah pandemi Covid-19 ini dengan kebiasaan baru yang lebih sehat, lebih bersih, dan lebih taat. Karena masih banyak warga yang tidak mengindahkan penggunaan masker. Hal ini terbukti dari banyaknya para pelanggar yang terjaring dalam operasi penertiban masker oleh tim gabungan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) […]

    Bagikan Ke Teman
  • “Kuda Hitam” di Pilkada Tegal Mendaftar di Gerindra

    “Kuda Hitam” di Pilkada Tegal Mendaftar di Gerindra

    • calendar_month Rab, 19 Jun 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Suhu politik menjelang perhelatan di Pilkada Kabupaten Tegal kian memanas. Ribuan relawan pendukung M Adhi Prasetyo mengawal penyerahan berkas pendaftaran calon Bupati Tegal di DPC Partai Gerindra Kabupaten Tegal, Rabu (19/6/2024). Calon Bupati ini merupakan Kuda Hitam dalam Pilkada Tegal tahun 2024. Masa relawan mengawal M Adhi Prasetyo dari kediaman orangtuanya di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Peduli Korban Longsor Tundagan Pemalang, HMTHK Salurkan Bantuan Tunai

    Peduli Korban Longsor Tundagan Pemalang, HMTHK Salurkan Bantuan Tunai

    • calendar_month Sen, 17 Jan 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Relawan hanya memberi tak harap kembali (HMTHK) menyalurkan bantuan untuk korban longsor di Desa Tundagan, Kabupaten Pemalang. Lewat aksinya, HMTHK ajak masyarakat saling peduli sesama. Salah satu relawan HMTHK, Agus Sulaiman, mengatakan, bantuan uang tunai yang diberikan HMTHK ini merupakan hasil galang dana lewat konser amal yang digelar dua hari. Dalam konser […]

    Bagikan Ke Teman
  • Napi dan Petugas Lapas Kelas II B Tegal Di-swab

    Napi dan Petugas Lapas Kelas II B Tegal Di-swab

    • calendar_month Sel, 1 Sep 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Dinas Kesehatan Kota Tegal melakukan uji swab terhadap Narapidana (Napi) di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Tegal, Selasa siang, 1 September 2020. Uji swab yang digelar di halaman dalam Lapas tidak dilakukan terhadap semua Napi, hanya terhadap 15 Napi dan 7 orang petugas Lapas sebagai sampel. “Napi yang di-swab adalah mereka yang […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less