Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Dandim Pemalang Cek Perbaikan Saluran Irigasi, Pastikan Pekerjaan Tepat Waktu

  • calendar_month Sen, 29 Sep 2025

PEMALANG, puskapik.com – Komandan Kodim (Dandim) 0711/Pemalang, Letkol Inf Muhammad Arif, meninjau saluran irigasi tersier yang dibangun untuk mendukung program ketahanan pangan, Senin 29 September 2025.

Saluran irigasi tersier yang ditinjau meliputi saluran irigasi Poktan Karya Mulya Desa Penggarit dan Poktan Utama desa Kedungbanjar Kecamatan Taman dan Poktan Tunas Mulya desa Kalirandu Kecamatan Petarukan.

Dalam kegiatan peninjauan tersebut, Dandim tampak didampingi Pasiter Kodim 0711/Pemalang Kapten Arm Eko Budiharjo, Danramil Taman Kapten Cke Mahmudin, Kepala Desa Penggarit dan Baninsa Ramil 02/Taman Serka Arbadi.

Letkol Inf Muhammad Arif menegaskan bahwa peninjauan tersebut merupakan bagian dari pengawasan program-program strategis pemerintah, sekaligus memastikan pekerjaan berjalan sesuai rencana.

Disampaikan Dandim Pemalang, perbaikan saluran irigasi tersier ini merupakan salah satu program strategis untuk mendukung ketahanan pangan, terutama dalam meningkatkan hasil pertanian masyarakat.

“Dengan adanya saluran irigasi yang memadai, diharapkan para petani dapat lebih mudah mengelola lahan dan meningkatkan produktivitas panen,’katanya.

Dandim pun menegaskan bahwa TNI AD, khususnya Kodim 0711/Pemalang, berkomitmen untuk selalu hadir mendukung program pemerintah di bidang pertanian.

“Kami berharap pembangunan irigasi ini dapat memberikan manfaat nyata bagi petani, sehingga kesejahteraan masyarakat juga ikut meningkat,” jelas Letkol Inf Muhammad Arif.

Dandim juga mengingatkan agar pekerjaan dilakukan dengan penuh tanggung jawab, transparan, dan tepat waktu.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Eriko
  • Editor: dwa

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Batang Sosialisasikan Silaba sambil Berbagi Takjil

    Lapas Batang Sosialisasikan Silaba sambil Berbagi Takjil

    • calendar_month Ming, 25 Apr 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Batang Rindra Wardhana bersama sejumlah pegawai menyosialisasikan aplikasi Sistem Informasi Lapas Batang (Silaba) sekaligus membagikan takjil kepada pengguna lalu lintas, di depan Kantor Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang, Sabtu, 24 April 2021. “Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-57, kami berbagi menu berbuka puasa sejak […]

    Bagikan Ke Teman
  • Harga Kedelai di Brebes Masih Stabil

    Harga Kedelai di Brebes Masih Stabil

    • calendar_month Sen, 4 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Di tengah gonjang-ganjing harga kedelai di Tanah Air, Primkopti Brebesmenjamin stok kedelai aman hingga akhir Januari. Meski harga di pasaran naik, Primkopti tidak menaikkan harga jual kedelai kepada para perajin tahu tempe. Ketua Primkopti Brebes, Amrullah, menegaskan, sampai saat ini belum menaikkan harga jual kedelai meski harga pasaran nasional sudah naik. Untuk […]

    Bagikan Ke Teman
  • Asah Mental Tanding, PSHT Petarukan Pemalang Gelar Kejuaraan Silat

    Asah Mental Tanding, PSHT Petarukan Pemalang Gelar Kejuaraan Silat

    • calendar_month Jum, 18 Apr 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ratusan pesilat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Ranting Petarukan Cabang Pemalang Pusat Madiun mulai dari usia dini hingga dewasa, bertanding di Kejuaraan Pencak Silat SH Terate Cup. Kejuaraan tingkat ranting petarukan yang digelar di Gedung Olahraga Arif Jaya Desa Loning Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang ini dibuka langsung oleh Slamet Efendi, Ketua PSHT […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lolos Seleksi, 23 Pemain Lokal Siap Perkuat PSIP Pemalang di Liga 3 Jateng

    Lolos Seleksi, 23 Pemain Lokal Siap Perkuat PSIP Pemalang di Liga 3 Jateng

    • calendar_month Ming, 28 Agu 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sebanyak 23 pemain lokal dinyatakan lolos seleksi skuat Persatuan Sepak Bola Indonesia Pemalang (PSIP) di Liga 3 Jawa Tengah yang digelar bulan September 2022 mendatang. Mereka terpilih untuk memperkuat tim berjuluk “Laskar Benowo” setelah mengikuti seleksi ketat yang diikuti ratusan peserta. Manajemen PSIP memastikan 23 pemain lokal yang lolos seleksi itu murni […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sambangi Sopir Angkutan di Pasar Kajen, Satlantas Pekalongan Sosialisasikan Operasi Patuh Candi 2025

    Sambangi Sopir Angkutan di Pasar Kajen, Satlantas Pekalongan Sosialisasikan Operasi Patuh Candi 2025

    • calendar_month Rab, 16 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan  – Dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Patuh Candi 2025, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pekalongan menggelar kegiatan edukasi dan sosialisasi kepada para pengemudi angkutan logistik yang berlangsung di pasar induk Kajen. Kegiatan ini dipimpin oleh KBO Lantas Polres Pekalongan Iptu Teguh Subiantoro didampingi Kanit Kamsel Satlantas  serta sejumlah anggota Satlantas lainnya. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai […]

    Bagikan Ke Teman
  • Disparpora Pemalang Latih Pemuda Jadi Petani Porang

    Disparpora Pemalang Latih Pemuda Jadi Petani Porang

    • calendar_month Kam, 25 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Pemalang melatih pemuda sebagai wirausahawan. Disampaikan, Kepala Disparpora Pemalang, Sapardi, Kamis 24 Juni 2020, pemuda dari 14 kecamatan se-Kabupaten Pemalang ini tergabung dalam satu wadah yakni Satgas Pemuda. Satgas Pemuda bertujuan untuk edukasi terutama ekonomi agar mereka mempunyai keterampilan dam bisa mandiri. “Hari ini kita latih […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less