Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Lawan Rokok Ilegal, Songgom Jadi Titik Awal Gerakan Sadar Cukai

  • calendar_month Jum, 26 Sep 2025

BREBES, puskapik.com – Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Dinkominfotik) Kabupaten Brebes melalui Bidang Komunikasi dan Kehumasan menggelar kegiatan sosialisasi bahaya rokok ilegal di Aula Kecamatan Songgom. Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 40 peserta yang terdiri dari kepala desa, pedagang rokok, dan pelaku UMKM se-Kecamatan Songgom.

Acara dibuka secara resmi oleh Camat Songgom, Sudiyanto SSos MSi, yang menekankan pentingnya peran desa dalam mengawal regulasi dan menjaga ketertiban usaha. “Kepala desa bukan hanya pemimpin administratif, tetapi juga ujung tombak edukasi hukum di masyarakat,” ujarnya.

Kepala Dinkominfotik Brebes yang diwakili oleh Pranata Humas Ahli Muda, Daniar Sayindra SSi MM, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksanaan amanat Undang-Undang Nomor 39 Tahun 2007 tentang Cukai dan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 72 Tahun 2024 tentang penggunaan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT).

“Rokok ilegal mungkin tampak murah di tangan, tetapi mahal di hukum. Melalui sosialisasi ini, kami berharap masyarakat semakin sadar hukum, pedagang lebih tertib mengikuti aturan, dan penerimaan negara dari cukai dapat terus terjaga,” tegas Daniar.

Sosialisasi menghadirkan dua narasumber utama: Pelaksana Pemeriksa Kantor Bea Cukai Kota Tegal, Paris, dan Sekretaris Satpol PP Kabupaten Brebes, Agus Ismanto SIP MSi. Keduanya memaparkan secara rinci mengenai ciri-ciri rokok ilegal, sanksi hukum yang berlaku, serta strategi pencegahan peredarannya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Gusti
  • Editor: Nia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ahmad Luthfi: Semakin Banyak Sekolah Unggulan, Semakin Baik

    Ahmad Luthfi: Semakin Banyak Sekolah Unggulan, Semakin Baik

    • calendar_month Rab, 8 Okt 2025
    • 0Komentar

    BOYOLALI, puskapik.com – Jawa Tengah kini memiliki dua sekolah menengah atas yang ditetapkan sebagai Sekolah Garuda Transformasi, yaitu SMA Taruna Nusantara di Magelang dan SMA Pradita Dirgantara di Boyolali. “Ada dua di Jawa Tengah, yaitu SMA Taruna Nusantara di Magelang dan SMA Pradita Dirgantara di Boyolali,” kata Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi usai memberikan motivasi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Di Batang, 11 Lagi Positif Covid-19 dari Klaster Jamaah Tablig Gowa

    Di Batang, 11 Lagi Positif Covid-19 dari Klaster Jamaah Tablig Gowa

    • calendar_month Rab, 13 Mei 2020
    • 4Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Dari hasil tracking Tim Percepatan Penanganan Gugus Tugas covid-19, Batang, ditemukan hasil uji swab, ada penambahan 11 orang lagi positif Covid-19. “Penambahan 11 orang terkonfirmasi virus corona hasil tracking klaster tenaga medis rumah sakit QIM sejumlah 7 orang dan 4 orang dan warga Batang yang jadi peserta ijtima ulama di Gowa Sulawesi […]

    Bagikan Ke Teman
  • SMPN 10 Pekalongan Salurkan Bantuan Sembako Kepada Siswa Terdampak Banjir

    SMPN 10 Pekalongan Salurkan Bantuan Sembako Kepada Siswa Terdampak Banjir

    • calendar_month Sel, 2 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – SMPN 10 Pekalongan menyalurkan bantuan paket sembako bagi siswa yang terdampak banjir. Pihak sekolah mengajak para siswa tetap semangat belajar meski di tengah bencana banjir dan pandemi Covid-19. “Hari ini kami siapkan 160 paket sembako yang berisi beras, minyak goreng, gula, dan roti. Kami serahkan langsung ke siswa,” kata Kepala SMPN […]

    Bagikan Ke Teman
  • Gerakan Tanam Pohon, Bupati Anom Ingin Pemalang Resik, Hijau, Apik

    Gerakan Tanam Pohon, Bupati Anom Ingin Pemalang Resik, Hijau, Apik

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Kabupaten Pemalang terus berbenah menuju kota yang hijau dan bersih. Pemerintah daerah kini tengah menggerakkan jajarannya dan seluruh elemen masyarakat dalam gerakan Jumat Bersih dan tanam pohon. Gerakan kerja bakti ‘Jumat Bersih’ dan tanam pohon itu menjadi wujud nyata dari misi “Resik, Hijau, dan Apik” sebagai bagian dari misi besar Resik, Hijau, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bawaslu Pemalang: Calon Anggota PPK Terindikasi Aktivis Parpol Sudah Dicoret

    Bawaslu Pemalang: Calon Anggota PPK Terindikasi Aktivis Parpol Sudah Dicoret

    • calendar_month Sen, 2 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK (PEMALANG)-Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pemalang, memastikan calon Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pilkada Pemalang, yang terindikasi sebagai pengurus Partai Politik (Parpol) tidak lolos, alias dicoret. Ditemui Puskapik, Senin (02/03/2020) di Kantor Bawaslu Jalan Brigjen Katamso No 15, Komisioner Bawaslu Pemalang, Sudadi, mengatakan, ada 4 calon peserta seleksi PPK yang terindikasi aktivis Parpol yang masuk […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkot Pekalongan Minta Masyarakat Berempati dengan Tetangga

    Pemkot Pekalongan Minta Masyarakat Berempati dengan Tetangga

    • calendar_month Sel, 13 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Penambahan kasus positif Covid-19 terus terjadi setiap hari di Kota Pekalongan. Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan secara masif menyelenggarakan swab test dengan harapan dapat mencegah merebaknya penularan virus corona di wilayahnya. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pekalongan menginstruksikan masyarakat untuk mengaktifkan program Jogo Tonggo yang digagas Gubernur Ganjar Pranowo guna saling menjaga antarwarga dari […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less