Selasa, 18 Nov 2025
light_mode

Selamat, 5 Atlet Biliar asal Kabupaten Tegal Lolos ke Porprov Jateng 2026, Ditargetkan Raih 2 Emas

  • calendar_month Sen, 22 Sep 2025

SLAWI, puskapik.com – Kualitas atlet biliar asal Kabupaten Tegal menunjukkan kelasnya dengan terpilih mengikuti lolos Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2026.

Tidak tanggung-tanggung, lima atlet yang bernaung di Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kabupaten Tegal, siap membanggakan Kabupaten Tegal.

Ketua POBSI Kabupaten Tegal, Memet Said, menyampaikan bahwa kelima atlet tersebut berhasil melaju setelah mengikuti Pra Porprov Jateng di Semarang, yang berlangsung sejak 15 hingga 19 September 2025 lalu.

“Alhamdulillah, ada lima atlet kita yang lolos. Mereka adalah Meris, Brian Axel Ferdian, Muhamad Kamal, Alvin Wijaya, dan Dominico Roy Irawan,” ujar Memet, Senin 22 September 2025.

Dikatakan, POBSI Kabupaten Tegal mengirimkan 6 atlet di Pra Porprov Jateng. Namun, satu atlet atas nama Michael Yuda harus gagal tampil karena terkendala sakit saat seleksi.

Meski demikian, semangat tim tetap tinggi menghadapi ajang bergengsi tingkat provinsi yang akan digelar pada Oktober 2026 mendatang.

Pelatih POBSI Kabupaten Tegal, Irawan asal Slawi, menargetkan timnya mampu menyumbang setidaknya dua medali.

“Untuk mencapai target itu, anak-anak rutin berlatih di rumah saya, tepatnya di Kelurahan Kagok, Kecamatan Slawi. Saat ini baru ada dua meja biliar milik pribadi saya, belum ada fasilitas resmi dari pemerintah,” jelasnya.

Selama ini, dukungan anggaran dari Pemkab Tegal melalui KONI masih terbatas. POBSI hanya mendapat Rp 15 juta per tahun untuk pembinaan, ditambah Rp 900 ribu per atlet untuk biaya Pra Porprov.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Guntur
  • Editor: Nia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ada Peningkatan Kasus DBD di Pemalang, Dinkes Gencarkan Fogging

    Ada Peningkatan Kasus DBD di Pemalang, Dinkes Gencarkan Fogging

    • calendar_month Jum, 7 Mar 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kasus Demam Berdarah (DBD) yang disebabkan gigitan nyamuk Aedes Aegypti meningkat 100 persen lebih pada awal tahun 2025, dibanding tahun lalu. Dimana ada 13 kasus yang tertangani di awal tahun ini. Kepala Bidang P2P Dinkes Pemalang, Aris Gunarto, menyebut, kenaikan kasus yang signifikan ini disebabkan musim penghujan yang melanda selama Januari 2025 […]

    Bagikan Ke Teman
  • Di Banyumas, 4 ODP Postif Corona Dikarantina Paksa

    Di Banyumas, 4 ODP Postif Corona Dikarantina Paksa

    • calendar_month Ming, 5 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAIK.COM, Purwokerto – Sebanyak 4 Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19, dijemput paksa Tim Gugus Tugas Tugas Covid-19 Banyumas, untuk dikarantina, Minggu 5 April 2020. Keempat ODP yang hasil rapid test-nya positif corona itu, dikarantina paksa, karena tidak patuh aturan. Bupati Banyumas Achmad Husein melalui video di akun instagram pribadinya, Minggu sore mengatakan, pihaknya mengkaratina paksa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkot Pekalongan Ingatkan ASN Wajib Netral dalam Pilkada

    Pemkot Pekalongan Ingatkan ASN Wajib Netral dalam Pilkada

    • calendar_month Kam, 8 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kota Pekalongan mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) wajib netral di ajang Pilkada 2020 meski mempunyai hak pilih. Hal itu sesuai amanat Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014. Demikian ditegaskan Sekretaris Daerah Kota Pekalongan Sri Ruminingsih usai mengikuti Kampanye Virtual Gerakan Nasional Netralitas ASN melalui aplikasi zoom meeting di Ruang Kresna Setda Kota […]

    Bagikan Ke Teman
  • Deal! Kasus Dugaan Persekusi di Pemalang Berakhir Damai

    Deal! Kasus Dugaan Persekusi di Pemalang Berakhir Damai

    • calendar_month Sen, 16 Mei 2022
    • 6Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kasus dugaan persekusi atau pengancaman terhadap salah satu warga Kabupaten Pemalang yang membagikan video janji kampanye Bupati Mukti Agung Wibowo soal perbaikan jalan, berakhir damai. Dipertemukan LBH Puskapik, kedua belah pihak sepakat menyelesaikan persoalan itu secara kekeluargaan. Kedua terduga pelaku pengancaman, Guntur dan Dany Firmanudin, menyampaikan permintaan maaf kepada korban, Dian Wisnu […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sudah Saatnya Pemalang Punya Gedung Kesenian

    Sudah Saatnya Pemalang Punya Gedung Kesenian

    • calendar_month Rab, 11 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Banyak sekali potensi kesenian tradisional dan kontemporer yang bisa dipentaskan dan digali di Pemalang. Namun demikian, sejauh ini belum terakomodasi maksimal oleh Dewan Kesenian Pemalang (DKP). Belum adanya gedung kesenian yang memadai di Pemalang, menjadi kendala. Itu dikatakan Ketua DKP, Andi Rustono, saat berbincang dengan Pemimpin Redaksi puskapik.com, Amin Nurrokhman, di dapur […]

    Bagikan Ke Teman
  • Festival Layang-Layang Internasional Meriahkan Peringatan 80 Tahun Provinsi Jateng

    Festival Layang-Layang Internasional Meriahkan Peringatan 80 Tahun Provinsi Jateng

    • calendar_month Jum, 1 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Dalam rangka merayakan Hari Jadi ke-80 Provinsi Jawa Tengah tahun 2025, Festival Layang-Layang Internasional dijadwalkan berlangsung di kawasan POJ City, Kota Semarang, pada 23–24 Agustus 2025. Rencananya, festival ini diikuti peserta dari 13 negara. Acara ini berpotensi meningkatkan kunjungan wisatawan dalam dan luar negeri, sekaligus meningkatkan perekonomian daerah. Gubenur Jawa Tengah Ahmad […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less