Selasa, 18 Nov 2025
light_mode

Innova Tabrak Truk di Tol Batang-Semarang, 2 Korban Luka-luka

  • calendar_month Rab, 17 Sep 2025

BATANG, puskpik.com – Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Tol Batang-Semarang pada Rabu sore (17/9/2025) sekitar pukul 16.30 WIB. Peristiwa terjadi di KM 351+200 A masuk Desa Tragung, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang.

Insiden itu melibatkan sebuah Toyota Innova bernopol B-1706-SMQ dengan sebuah truk Mitsubishi bernopol B-9954-BDI. Akibat benturan keras, dua penumpang Inova mengalami luka dan harus mendapat perawatan medis.

Korban luka adalah Sutijati (75), warga Jakarta Selatan, yang mengalami patah tulang kaki kanan, serta Sasongko Aji (41) yang mengalami memar di bagian dada. Keduanya kini dirawat di RS QIM Kabupaten Batang.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun, kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp20 juta.

Kasatlantas Polres Batang, AKP Eka Hendra Ardiansyah, mengatakan insiden itu bermula ketika sebuah mobil Toyota Inova melaju dari arah barat menuju timur di jalur kiri tol.

“Diduga pengemudi Inova mengantuk dan kehilangan konsentrasi sehingga menabrak kendaraan truk Mitsubishi B-9954-BDI yang melaju di depannya,” ujar AKP Eka Hendra.

Kasus kecelakaan ini kini ditangani Unit Laka Lantas Polres Batang. Polisi mengimbau para pengendara untuk selalu berhati-hati, menjaga kondisi tubuh tetap fit, serta beristirahat apabila merasa lelah atau mengantuk saat berkendara di jalan tol. **

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Suryono
  • Editor: Nia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gumelar Dilantik Jadi Wakil Ketua DPRD Kota Pekalongan Periode 2024-2029

    Gumelar Dilantik Jadi Wakil Ketua DPRD Kota Pekalongan Periode 2024-2029

    • calendar_month Jum, 18 Okt 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Anggota dewan dari fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Pekalongan, Gumelar dilantik menjadi Wakil Ketua DPRD Kota Pekalongan Periode 2024-2029. Pelantikan dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri Kelas IB Pekalongan, Karsena dalam Rapat Paripurna DPRD dengan agenda Peresmian Pengangkatan Pimpinan DPRD Kota Pekalongan Masa Jabatan 2024-2029, berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pengembang Wajib Alokasikan 35% Lahan, Pemkab Brebes Sediakan Klinik Rumah Swadaya di MPP

    Pengembang Wajib Alokasikan 35% Lahan, Pemkab Brebes Sediakan Klinik Rumah Swadaya di MPP

    • calendar_month Rab, 9 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perwaskim) Kabupaten Brebes, Dani Asmoro, menegaskan bahwa pemerintah telah membuka ruang layanan kepada masyarakat untuk mengawasi kewajiban pengembang perumahan. “Kita menyediakan pelayanan terkait pengesahan site plan, juga informasi pelayanan klinik rumah swadaya di Mall Pelayanan Publik,” tegas Dani saat ditemui wartawan, Rabu (9/7/2025). Pernyataan itu mempertegas […]

    Bagikan Ke Teman
  • 31 Siswa SMANCO Kehilangan HP Saat  Kemah

    31 Siswa SMANCO Kehilangan HP Saat Kemah

    • calendar_month Sel, 1 Jan 2019
    • 0Komentar

      COMAL (PuskAPIK) – 31 Siswa-siswi kelas XI SMAN Comal kabupaten Pemalang kehilangan Telenpon genggam (hp) saat sedang mengikuti kegiatan Perkemahan Bantara Laksana (PERBALA) yang diadakan oleh Gudep Pemalang 02.01-02 SMA Negeri 1 Comal, pada hari Kamis tanggal 27 Desember sampai dengan Senin tanggal 31 Desember 2018 . Peristiwa tersebut diketahui saat para siswa pulang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Cukupi Kebutuhan Uang Saat Nataru, BI Tegal Siapkan Uang Tunai 4,41 T

    Cukupi Kebutuhan Uang Saat Nataru, BI Tegal Siapkan Uang Tunai 4,41 T

    • calendar_month Sen, 1 Nov 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Hari Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 kurang dari dua bulan lagi. Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Tegal melaksanakan Rapat Koordinasi Estimasi Kebutuhan Uang (EKU) dengan perbankan di wilayah eks-Karesidenan Pekalongan, Senin siang, 1 November. Salah satu bahasan pada rakor tersebut adalah menjaga terpenuhinya kebutuhan uang rupiah di masyarakat dalam jumlah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Senam Massal Meriahkan HUT Korpri dan Hari Ibu.

    Senam Massal Meriahkan HUT Korpri dan Hari Ibu.

    • calendar_month Jum, 22 Des 2017
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK)- Peringatan Hari Korpri dan Hari ibu tahun 2017, dipusatkan di pantai wisata Widuri Pemalang, Jumat (22/12). Ribuan Anggota Korpri, TNI-Polri, PKK, DWP, OPD, GOW Pemalang, berolahraga senam maumere yang dilakukan secara masal. Senam yang juga diikuti Bupati Pemalang, H.Junaedi bersama Forkopimda, Sekretaris Daerah, Budhi Rahardjo dan segenap Jajaran Pemerintah Kabupaten Pemalang. Bukan hanya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Di Brebes, Akan Dibangun Pabrik Pengolahan Garam

    Di Brebes, Akan Dibangun Pabrik Pengolahan Garam

    • calendar_month Kam, 2 Jul 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Untuk membantu para petani garam di pesisir utara, Brebes, rencananya akan dibangun pabrik pengolahan garam untuk menyerap produksi mereka. Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Brebes, Gatot Rudiono menjelaskan, potensi garam di pesisir Kabupaten Brebes cukup tinggi. Luas potensi lahan tambak garam di Kabupaten Brebes mencapai 1.456 hektare (Ha). Sedangkan lahan yang produksi ada […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less