Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Penulis Buku Jawa Tempo Dulu, Olivier Johannes Raap, Jelajahi Bangunan Tua di Kota Tegal

  • calendar_month Rab, 17 Sep 2025

TEGAL, puskapik.com – Kota Tegal kembali mendapat tamu istimewa. Budayawan asal Belanda, Olivier Johannes Raap, menyempatkan diri berkunjung ke sejumlah bangunan bersejarah di Kota Bahari, Selasa 16 September 2025.

Kedatangannya disambut hangat oleh budayawan Tegal, Yono Daryono, yang sekaligus menjadi pemandu dalam perjalanan menyusuri jejak arsitektur peninggalan Belanda di Tegal.

“Kami ajak Mr Olivier ke Gedung SCS, stasiun kereta api, water ledeng, peringgitan balai kota, kelenteng, markas Angkatan Laut, Kantor Pos, Gedung DPRD dan beberapa bangunan tua lainnya,” ujar Yono.

Olivier Johannes Raap memang dikenal luas sebagai penulis sekaligus peneliti yang fokus pada sejarah kolonial dan arsitektur di Indonesia.

Dalam kunjungannya ke Tegal, dia mengaku kagum dengan kekayaan sejarah yang masih bisa dijumpai di kota ini.

Menurut Olivier, setiap bangunan tua di Tegal adalah saksi bisu perjalanan panjang sejarah yang perlu terus dijaga kelestariannya.

“Saya senang melihat perhatian masyarakat lokal dalam merawat bangunan bersejarah. Selain itu, budaya khas Tegal seperti batik juga masih terus hidup berdampingan dengan modernitas,” ungkap Olivier.

Setelah mengunjungi sejumlah bangunan bersejarah, Olivier dijadwalkan mengikuti talk show dengan tema ‘Evolusi Kota Tegal Dalam Tinjauan Sejarah’ dengan moderator Perancangan Kota, Abdullah Sungkar di Spasi Creative Space, Rabu 17 September 2025 pukul 19.30 WIB. **

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Muchammad
  • Editor: Nia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Longsor di Cokrowati, Warga Dan Polri Bersihkan Jalan

    Longsor di Cokrowati, Warga Dan Polri Bersihkan Jalan

    • calendar_month Kam, 23 Okt 2025
    • 0Komentar

    PEKALONGAN, puskapik.com – Akses jalan utama yang menghubungkan Kecamatan Petungkriyono dengan Kecamatan Doro, Kabupaten Pekalongan, sempat tertutup Sebagian akibat longsoran tanah dan batu dari tebing di Dukuh Cokrowati, Rabu (22/10/2025). Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 08.30 wib saat hujan deras mengguyur wilayah pegunungan Petungkriyono sejak malam sebelumnya. Dua anggota Polsek Petungkriyono, yakni Bhabinkamtibmas Aipda Tarmanto […]

    Bagikan Ke Teman
  • Diterjang Longsor, Jembatan di Pemalang Ambruk

    Diterjang Longsor, Jembatan di Pemalang Ambruk

    • calendar_month Ming, 8 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bencana tanah longsor kembali menerjang kawasan selatan Pemalang. Satu rumah milik warga rusak berat, longsor juga mengakibatkan tanggul dan jembatan Kali Sapi Desa Pagelaran Kecamatan Watukumpul ambruk.  Hujan deras dan angin kencang yang mengakibatkan tanah longsor di wilayah dataran tinggi Pemalang ini terjadi, Minggu sore (8/3/2020), sekitar pukul 16.00. Rumah milik Hartoyo, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hari ini KPU Pemalang Lantik 42 Anggota Sekretariat PPK

    Hari ini KPU Pemalang Lantik 42 Anggota Sekretariat PPK

    • calendar_month Sab, 7 Mar 2020
    • 0Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK) – Sebanyak 42 anggota Kesekretariatan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dari 14 Kecamatan se-Kabupaten Pemalang dilantik oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Hotel Winner Jalan A Yani, Pemalang, Sabtu (7/3/2020). Tugas utama Kesekretariatan PPK menyelesaikan proses administrasi tahapan Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Pemalang 2020. Dalam sambutannya, Ketua KPU Mustagfirin menegaskan, 42 anggota Kesekretariatan PPK […]

    Bagikan Ke Teman
  • Berawal dari Kenangan Masa Kecil, Kades di Pemalang Lahirkan Ikon Kerajinan untuk Desanya

    Berawal dari Kenangan Masa Kecil, Kades di Pemalang Lahirkan Ikon Kerajinan untuk Desanya

    • calendar_month Rab, 28 Apr 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Berawal dari keinginan mengurangi sampah nonorganik dan kenangan masa kecil, Irman Faozi kembali menghidupkan tradisi penggunaan takir untuk menyajikan makanan dalam setiap kegiatan di Desa Jojogan, Kecamatan Watukumpul, Pemalang. Berkonsultasi dan menggali informasi ke sesepuh desa, ia lahirkan inovasi kerajinan takir anyaman bambu yang unik nan cantik, bakal ikon desanya. Kepala Desa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pesan untuk Lulusan CT Arsa, Ahmad Luthfi: Anak Petani Saja Bisa Jadi Gubernur, Kalian Harus Lebih Mampu

    Pesan untuk Lulusan CT Arsa, Ahmad Luthfi: Anak Petani Saja Bisa Jadi Gubernur, Kalian Harus Lebih Mampu

    • calendar_month Sab, 28 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Sukoharjo – Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi memberi semangat kepada 101 lulusan SMA Unggulan CT Arsa Foundation Sukoharjo agar berani memiliki cita-cita besar. Menurutnya, latar belakang keluarga bukanlah faktor penentu keberhasilan di masa depan. “Saya anak petani, dulu telur satu dibagi enam. Tapi saya bisa jadi gubernur. Kalian pasti bisa lebih dari saya,” ucap […]

    Bagikan Ke Teman
  • Warga Pesisir Brebes Curhat soal Rob, Gubernur Jateng Jawab Lewat Aksi Nyata

    Warga Pesisir Brebes Curhat soal Rob, Gubernur Jateng Jawab Lewat Aksi Nyata

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Kunjungan Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, ke Pantai Randusanga, Brebes, dalam rangka penanaman mangrove massal lewat Gerakan Mageri Segoro, menyalakan kembali harapan masyarakat pesisir yang selama puluhan tahun hidup dalam bayang-bayang abrasi dan rob. Asa menyelamatkan pantai itu terlihat dari antusiasme masyarakat di Brebes dan 16 kabupaten/kota lain di Pesisir Pantura dan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less