Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Otak Pembunuhan Kepala Cabang BRI Pernah Masuk Bursa Calon Bupati Pemalang

  • calendar_month Sen, 25 Agu 2025

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pengusaha Dwi Hartono yang pernah masuk dalam bursa bakal calon bupati di Pilkada Pemalang 2024 ditangkap Sub Direktorat Kejahatan dan Kekerasan Polda Metro Jaya, Sabtu (23/8/2025).

Dwi Hartono ditangkap bersama tiga rekannya yang berinisial YJ, AA, dan C. Mereka diduga jadi aktor pembunuhan Muhammad Ilham Pradipta (37), Kepala Cabang BRI Cempaka Putih.

Nama Dwi Hartono tak begitu asing di telinga masyarakat Kabupaten Pemalang. Ia sempat masuk dalam bursa calon Bupati Pemalang dalam perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 lalu.

Dwi Hartono mengambil formulir pendaftaran bakal calon Bupati Pemalang ke Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Pemalang, Jalan Tidar, Mulyoharjo, didampingi timnya, Rabu (8/5/2024).

Saat itu Dwi Hartono menjadi figur baru yang muncul dalam keriuhan menjelang Pilkada Pemalang 2024, menyusul figur-figur lain yang sudah santer di telinga masyarakat.

Kepada puskapik.com, Dwi mengaku semasa kecil tinggal di Desa Banjarmulya Pemalang. Namanya dikenal sebagai pengusaha muda yang kiprah bisnisnya banyak dilakukan di luar daerah, seperti Cibubur dan Kabupaten Tebo, Jambi.

Diberitakan sebelumnya, Kepolisian Daerah Metro Jaya berhasil menangkap empat pria yang diduga menjadi aktor pembunuhan Muhammad Ilham Pradipta, Kepala Cabang BRI Cempaka Putih. Keempatnya adalah DH, C, YJ dan AA.

Salah satu di antara keempat pelaku tersebut merupakan pengusaha muda, Dwi Hartono atau DH. Dwi Hartono ditangkap bersama tiga rekannya oleh Sub Direktorat Kejahatan dan Kekerasan Polda Metro Jaya pada Sabtu (23/8/2025).

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Yuk Ramaikan Festival Wong Gunung 2025, Catat Tanggalnya!

    Yuk Ramaikan Festival Wong Gunung 2025, Catat Tanggalnya!

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Festival Wong Gunung (FWG) akan hadir kembali pada tanggal 18-20 September 2025 mendatang di Lapangan Desa Pulosari, Kabupaten Pemalang. Event tahun ini cukup spesial karena menjadi tonggak 1 dekade FWG. Festival Wong Gunung pertama kali diselenggarakan pada tahun 2016, namun sempat terhenti pada tahun 2020-2022 karena pandemi Covid-19 dan kembali berlanjut tahun […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lebih dari Seribu Nakes di Brebes Gagal Dikvaksin, Kenapa?

    Lebih dari Seribu Nakes di Brebes Gagal Dikvaksin, Kenapa?

    • calendar_month Sen, 1 Feb 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Ada beberapa penyebab gagalnya 1.116 dari 4.250 tenaga kesehatan (nakes) di Brebes, gagal divaksin Covid-19’ Kepala Dinas Kesehatan Brebes, dr Sartono saat dikonfirmasi hal ini membenarkan. “Memang tidak semua nakes yang sudah mendapat e-tiket ini bisa divaksin. Tercatat dari 4.250 orang nakes yang gagal vaksin sebanyak 1.116,” ungkap Sartono kepada wartawan Senin […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wakil Wali Kota Tegal dan Forkompinda Jalani Rapid Test Antigen dan Swab

    Wakil Wali Kota Tegal dan Forkompinda Jalani Rapid Test Antigen dan Swab

    • calendar_month Jum, 2 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Wakil Wali Kota Tegal Muhamad Jumadi bersama Komandan Kodim 0712/Tegal Letkol (Inf) Sutan Pandapotan Siregar dan Kapolres Tegal Kota AKBP Rita Wulandari Wibowo menjalani Rapid Rest Antigen dan Swab di Rumah Dinas Wakil Wali Kota Tegal, Jumat siang, 2 Oktober 2020. Jumadi mengatakan Rapid tes dan Swab dilakukan untuk meyakinkan bahwa semuanya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Resah Isu PHK Massal, Tenaga Honorer Pemalang Tuntut Kepastian ke DPRD

    Resah Isu PHK Massal, Tenaga Honorer Pemalang Tuntut Kepastian ke DPRD

    • calendar_month Jum, 11 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Tenaga honorer atau pegawai Non-ASN Kabupaten Pemalang ramai-ramai menemui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Mereka meminta jaminan tak diputus hubungan kerja, hingga jadi PPPK Paruh Waktu. Hal itu diungkapkan tenaga honorer yang tergabung dalam Ikatan Pegawai Non-ASN (IPNA) itu kepada Komisi A dan Komisi D DPRD serta Badan Kepegawaian Daerah dalam rapat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkot Pekalongan Ingatkan Perusahaan Beri THR Paling Lambat H-7 Lebaran

    Pemkot Pekalongan Ingatkan Perusahaan Beri THR Paling Lambat H-7 Lebaran

    • calendar_month Sen, 3 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Pemerintah Kota Pekalongan mendorong setiap perusahaan di daerahnya untuk memberikan tunjangan hari raya (THR) paling lambat tujuh hari sebelum Idul Fitri 1442 Hijriah. Hal ini menindaklanjuti Surat Edaran Menteri Ketenagakerjaan RI Nomor M/6/HK.04/IV/2021 tentang Pelaksanaan Pemberian Tunjangan Hari Raya Keagamaan Tahun 2021 Bagi Pekerja/Buruh di Perusahaan sebagai implementasi Peraturan Pemerintah Nomor […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hari Ini, Ribuan Santri di Brebes Divaksin

    Hari Ini, Ribuan Santri di Brebes Divaksin

    • calendar_month Sel, 7 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Menyongsong Hari Santri Nasional, Ribuan santri dari tiga pondok pesantren di Brebes, Selasa 7 September 2021, hari ini diberi vaksin COVID-19. Vaksinasi terhadap para santi melibatkan puluhan petugas dari sejumlah puskesmas dan diselenggarakan oleh Polri bersama Staf Kepreesidenan. Tiga ponpes ysng hari ini mendapat vaksin masing masing Ponpes Assalafiyah Luwungragi Bulakamba, Ponpes […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less