Selasa, 14 Okt 2025
light_mode

Penutupan Hari Jadi Ke-80 Jawa Tengah, Pesta Rakyat Semarak Hadirkan Gigi dan Setia Band

  • calendar_month Sen, 25 Agu 2025

PUSKAPIK.COM, Semarang– Puncak Hari Jadi Ke-80 Provinsi Jawa Tengah ditutup dengan meriah melalui pesta rakyat di Simpang Lima, Semarang, Minggu malam, 24 Agustus 2025.

Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi, didampingi Wakil Gubernur Taj Yasin dan Sekretaris Daerah Provinsi Jateng Sumarno, menyampaikan sambutan penutup sekaligus menegaskan arah pembangunan Jateng ke depan.

“Closing ceremony ke-80 hari ini selesai. Ini pengingat dan penyemangat bahwa Jawa Tengah harus maju berkelanjutan menuju Indonesia Emas 2045,” ujar Luthfi.

Ia menekankan, kekuatan Jawa Tengah ada pada kekompakan masyarakat yang tetap guyub rukun dalam suka maupun duka. Menurutnya, semangat kolaborasi harus terus dijaga agar Jawa Tengah memiliki daya dobrak dan daya saing.

“Sebagai pejabat tidak boleh ada ego sektoral. Prinsipnya adalah melayani masyarakat. Kita bergembira bersama rakyat,” tegasnya.

Acara tersebut dihadiri segenap Forkopimda Jawa Tengah, Bupati dan Wali Kota se Jateng atau yang mewakili. Turut hadir pula, Bupati Jaya Wijaya, Atenius Murip, beserta istri yang sebelumnya menghadirkan seni alat musik tiup pikon khas Suku Dani dari Lembah Baliem, Papua Pegunungan.

“Nanti kita bangun kolaborasi kita di Papua juga,” ucap Luthfi.

Peringatan Hari Jadi Ke-80 Jateng berlangsung sejak 18 Agustus 2025, dengan berbagai rangkaian kegiatan. Mulai dari upacara peringatan, kirab budaya, pameran UMKM, hingga pelayanan publik terpadu untuk masyarakat di berbagai daerah.

Pesta rakyat di Semarang menjadi penutup rangkaian perayaan tersebut. Ribuan warga dari berbagai penjuru Jawa Tengah tumpah ruah memadati Lapangan Simpang Lima.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • PERINDO Serahkan Persyaratan Verifikasi ke KPUD Pemalang

    PERINDO Serahkan Persyaratan Verifikasi ke KPUD Pemalang

    • calendar_month Rab, 11 Okt 2017
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Sekitar Pukul 14.52 wib, rombongan DPD Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Pemalang menuju kantor KPUD kab Pemalang untuk mendaftarkan Partai Perindo sebagai partai peserta pemilu, Rabu (11/10). Maya Wahyuningsih, Ketua DPD Partai Perindo kabupaten Pemalang di dampingi oleh sekretaris Andi Priyono, Bendahara Suryo Nojiangtoro, beserta pengurus DPD Perindo lainnya dan diiringi oleh […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ini Jawaban Eksekutif Pemalang tentang Raperda Pemindahan Ibukota Kecamatan Bodeh

    Ini Jawaban Eksekutif Pemalang tentang Raperda Pemindahan Ibukota Kecamatan Bodeh

    • calendar_month Sen, 30 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang- Pemindahan ibukota Kecamatan Bodeh sebagaiman Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) dipandang perlu untuk pemerataan ekonomi di wilayah Ibukota Kecamatan Bodeh yang baru antara perbatasan Desa Muncang dan Desa Jraganan Kecamatan Bodeh, Pemalang. Melalui rapat paripurna DPRD Kabupaten Pemalang, Senin 30 November 2020 dihadiri pimpinan DPRD, seluruh fraksi DPRD dan pihak eksekutif yang diwakili oleh […]

    Bagikan Ke Teman
  • H-8 Pilkada, KPU Segera Distribusikan Logistik Usai Dilakukan Pengecekan

    H-8 Pilkada, KPU Segera Distribusikan Logistik Usai Dilakukan Pengecekan

    • calendar_month Sel, 19 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tinggal 8 hari lagi. Logistik pilkada sudah hampir 100 persen tiba di Gudang KPU Kota Pekalongan, atau saat ini dalam pengiriman. Distribusi logistik segera dilakukan. Hal ini diungkapkan Ketua KPU Kota Pekalongan, Fajar Randi Yogananda usai membuka kegiatan simulasi pemungutan dan penghitungan surat suara di TPS 07 Kelurahan […]

    Bagikan Ke Teman
  • OKP Lintas Iman Jateng Serukan Perdamaian dan Deklarasikan Pernyataan Sikap

    OKP Lintas Iman Jateng Serukan Perdamaian dan Deklarasikan Pernyataan Sikap

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Organisasi Kepemudaan Lintas Iman Jawa Tengah menyuarakan pesan damai melalui pernyataan sikap yang dideklarasikan usai doa lintas agama di Wisma Perdamaian, Semarang, Minggu malam (31/8/2025). Pernyataan sikap tersebut disampaikan untuk menyikapi perkembangan dinamika sosial politik yang terjadi akhir-akhir ini, baik di wilayah Provinsi Jawa Tengah maupun secara nasional. Pernyataan sikap OKP Lintas […]

    Bagikan Ke Teman
  • Viral! Video Petani di Gunung Slamet Keluhkan Harga Kubis ‘Terjun Bebas’

    Viral! Video Petani di Gunung Slamet Keluhkan Harga Kubis ‘Terjun Bebas’

    • calendar_month Sel, 1 Okt 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Belakangan ini viral di media sosial Facebook, video petani di lereng Gunung Slamet keluhkan harga kubis atau kol yang anjlok. Petani kecewa dengan anjloknya harga kubis ini. “Kol murah keh. Kol murah, ora nana sing tuku, pangan dewek. Kol Rp 150, ora nana sing tuku pangan dewek.” kata petani dalam video yang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ditarget untuk Arus Mudik Lebaran 2020, Pembangunan Jalingkut Brebes-Tegal Dikebut

    Ditarget untuk Arus Mudik Lebaran 2020, Pembangunan Jalingkut Brebes-Tegal Dikebut

    • calendar_month Sen, 20 Jan 2020
    • 0Komentar

    TEGAL (PUSKAPIK) – Proyek Jalan Lingkar Utara yang menghubungkan Kabupaten Brebes dan Kota Tegal mulai dikerjakan lagi setelah sempat mandeg karena berbagai persoalan. Proyek nasional itu ditargetkan bisa digunakan secara fungsional pada arus mudik 2020 nanti. PPK Jalan Nasional Bina Marga Wilayah Brebes Tegal Yudi Harto Suseno saat meninjau pekerjaan jalan lingkar utara Brebes-Tegal, Senin […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less