Selasa, 18 Nov 2025
light_mode

Kisah Dramatis Bupati Pemalang Kyai Makmur, Ditangkap dan Dibunuh Belanda

  • calendar_month Kam, 14 Agu 2025

Rumah joglo tua di Jalan Kolonel Sugiono, Taman, Kabupaten Pemalang menjadi saksi bisu penangkapan Bupati Pemalang ke-3, Kyai Makmur. Peristiwa itu tepatnya terjadi tanggal 9 September 1947, pagi hari. Suasana mencekam menyelimuti rumah keluarga Nyai Samnah, istri Kyai Makmur, hari itu.

Dua lapis Pasukan Belanda mengepung rumah tersebut sejak pagi buta. Mereka datang untuk menangkap Kyai Makmur yang sedang berada di dalamnya, setelah berkali-kali lolos. Pagi itu, akhirnya mereka berhasil menangkap Bupati Makmur bersama adiknya Romdhon dan menembak mereka.

Kini rumah joglo tua milik keluarga Nyai Samnah itu dihuni Bakrin Santoso bersama istri dan anaknya. Bakrin Santoso merupakan anak dari Jazuli Agus adik Nyai Samnah. Rumah itu masih utuh, tanpa banyak perubahan. Hanya saja bangunan pondok yang dibangun Kyai Makmur kini tak bersisa.

“Iya, kalau dari cerita bapak saya dulu penangkapannya disini. Dulu di rumah ini, Mbah Kyai Makmur dan Mbah Samnah menghuni kamar paling belakang. Ini sebagian besar bangunannya masih asli.” tutur Arina Nurul Ilma, Cicit Kemenakan Kyai Makmur kepada puskapik.com, Kamis (14/8/2025).

Detik-detik Tentara Belanda Menangkap Kyai Makmur

Suasana penangkapan Kyai Makmur tak kalah dramatis dengan penangkapan Pangeran Diponegoro oleh pasukan Jenderal De Kock di Rumah Residen Kedu di Magelang. Tanpa basa basi, tanpa iming-iming perundingan, Kyai Makmur dikepung dan ditangkap dengan dua lapis pasukan.

Setelah Kyai Makmur memutuskan keluar dari Pendopo Kabupaten Pemalang dan masuk ke pedalaman, tentara Belanda rutin berpatroli di Jalan Raya Taman (kini Jalan Kolonel Sugiono). Mereka mondar-mandir mengawasi rumah keluarga Kyai Makmur, bupati yang memiliki pengaruh kuat terhadap kaum gerilya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menggemaskan, Pembalap Moto GP Mini Ini Jadi Pusat Perhatian di Sirkuit Widuri Pemalang

    Menggemaskan, Pembalap Moto GP Mini Ini Jadi Pusat Perhatian di Sirkuit Widuri Pemalang

    • calendar_month Ming, 15 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Suara bising motor balap terdengar di Sirkuit Pantai Widuri Pemalang, Minggu sore, 15 November 2020. Para pembalap road race sedang berlatih dengan kuda besinya. Di sudut lain, dekat pintu masuk Sirkuit Pantai Widuri Pemalang, ada pemandangan lucu nan menggemaskan yang menyita perhatian. Para pengunjung yang datang, maupun hendak pulang, berhenti untuk menonton […]

    Bagikan Ke Teman
  • 2 Kecamatan di Pantura Kabupaten Tegal Kerap Kekeringan, Ini Permintaan Ketua DPRD Kabupaten Tegal

    2 Kecamatan di Pantura Kabupaten Tegal Kerap Kekeringan, Ini Permintaan Ketua DPRD Kabupaten Tegal

    • calendar_month Sen, 29 Sep 2025
    • 0Komentar

    SLAWI, puskapik.com – Ketua DPRD Kabupaten Tegal, H Wasbun Jauhara Khalim mendorong Pemkab Tegal untuk melakukan kerjasama dengan Pemkab Pemalang untuk ketersediaan air bersih di wilayah Pantura. Dua kecamatan yakni Suradadi dan Warureja kerap kesulitan air bersih saat musim kemarau. “Beberapa desa di dua kecamatan itu, selalu dilanda kekurangan air bersih saat musim kemarau. Ini […]

    Bagikan Ke Teman
  • Banyak Baliho Paslon Melanggar, Bawaslu Pemalang Lakukan Penertiban

    Banyak Baliho Paslon Melanggar, Bawaslu Pemalang Lakukan Penertiban

    • calendar_month Sel, 3 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bawaslu Pemalang bersama seluruh stakeholder akan kembali melakukan penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) Pilkada 2020 secara serentak. Penertiban itu akan menyasar seluruh APK yang melanggar hingga wilayah pedesaan. Itu dikatakan Kordiv Pengawasan, Humas dan Hubal,Bawaslu Pemalang, Abdul Maksus, saat ditemui di ruang kerjanya usai rapat koordinasi penertiban APK, Selasa 3 November 2020. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Jalan Rusak Jadi Guyonan Rakyat, DPRD Minta Pemkab Pemalang Fokus Infrastruktur

    Jalan Rusak Jadi Guyonan Rakyat, DPRD Minta Pemkab Pemalang Fokus Infrastruktur

    • calendar_month Jum, 17 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Anggota DPRD Pemalang Mokhammad Safi’i mengingatkan kepada pemerintah daerah bahwa kerusakan jalan di Pemalang sudah menjadi guyonan dan sindiran rakyat. Ia meminta agar persoalan infrastruktur diperhatikan. “Ini saya baru baca artikel tentang kerusakan jalan di Pemalang. Pertama, dengan rusaknya jalan paling tidak meningkatkan keimanan, karena sering baca istighfar,” kata Mokhammad Safi’i dalam […]

    Bagikan Ke Teman
  • Perumda Tirta Mulia Pemalang Akan Reklasifikasi, Pelanggan Mapan Dimasukkan Kelompok R3 atau R4

    Perumda Tirta Mulia Pemalang Akan Reklasifikasi, Pelanggan Mapan Dimasukkan Kelompok R3 atau R4

    • calendar_month Sel, 22 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Mulia akan melakukan reklasifikasi atau penyesuaian kelompok pelanggan rumah tangga di seluruh Kabupaten Pemalang. Direktur Tirta Mulia Pemalang, Slamet Efendi l, Selasa, 21 Juni 2021 mengatakan, petugas akan melakukan survei ulang kepada pelanggan rumah tangga, terutama kelompok (R)2 yang jika dilihat secara fisik bangunan rumahnya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Patroli Skala Besar di Brebes: Imbauan Humanis untuk Warga, Wujud Kehadiran Negara di Tengah Malam

    Patroli Skala Besar di Brebes: Imbauan Humanis untuk Warga, Wujud Kehadiran Negara di Tengah Malam

    • calendar_month Sel, 2 Sep 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Dalam suasana malam yang tenang, aparat gabungan dari TNI, Polri, dan Pemerintah Kabupaten Brebes menyampaikan pesan sederhana namun bermakna kepada warga, saling jaga. Imbauan ini menjadi inti dari Patroli Skala Besar dan Operasi Yustisi yang digelar pada Senin malam (1/9) hingga dini hari Selasa (2/9), sebagai bentuk kehadiran negara yang tidak hanya […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less