Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Kebakaran Kandang Ayam di Sragi, Diduga Korsleting Listrik

  • calendar_month Sen, 4 Agu 2025

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Kebakaran menghanguskan sebuah kandang ayam berukuran 8 x 50 meter di Desa Tegalsuruh, Kecamatan Sragi, Kabupaten Pekalongan, pada Minggu (03/08/2025) sekitar pukul 18.30 wib. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Kapolsek Sragi AKP Prisandi Tiar, S.T., S.Kom saat dikonfirmasi menjelaskan, bahwa pihaknya menerima laporan dari Subagio (57), Kepala Desa Tegalsuruh.

“Begitu mendapatkan laporan, petugas langsung menuju lokasi bersama warga untuk membantu proses pemadaman. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.15 wib,” ujarnya.

Berdasarkan keterangan saksi, Wahyudi (46) dan Dukron (47), api pertama kali terlihat oleh warga sekitar yang langsung menghubungi pihak terkait dan melakukan upaya pemadaman bersama.

“Diduga sementara penyebab kebakaran adalah korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa, dan saat kejadian kandang dalam keadaan kosong tanpa ayam. Untuk kerugian materi masih dalam proses perhitungan,” tambah AKP Prisandi Tiar.

Pemilik kandang, Haryanto (48), warga Desa Tegalsuruh, hanya bisa pasrah melihat bangunan kandang yang biasa menampung 6.000 ekor ayam itu ludes terbakar. Polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait kejadian ini.

Masyarakat diimbau untuk lebih waspada terhadap potensi korsleting listrik, terutama di bangunan dengan instalasi listrik besar seperti kandang atau gudang penyimpanan. **

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jelang Coblosan Pilkada, Polres Pekalongan Apel Tiga Pilar

    Jelang Coblosan Pilkada, Polres Pekalongan Apel Tiga Pilar

    • calendar_month Kam, 3 Des 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Jelang kesiapan pengamanan Pilkada di Kabupaten Pekalongan, Kamis 3 Desember 2020 pagi taDI, Polres Pekalongan menggelar apel tiga pilar. Apel diikuti seluruh unsur keamamanan sampai ke tingkat desa. Berlangsung di halaman Mapolres Pekalongan, apel 3 pilar dipimpin Kapolres Pekalongan AKBP Darno, Kasdim 0710 Mayor Inf Raji dan Plt Sekda Kabupaten Pekalongan, Bambang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lihat, Ada Gedung Convention Center Baru di Pemalang

    Lihat, Ada Gedung Convention Center Baru di Pemalang

    • calendar_month Jum, 23 Feb 2024
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemilihan lokasi kerap menjadi ‘PR’ dalam rencana gelaran event di Kabupaten Pemalang. Pasalnya, tak banyak pilihan gedung yang layak serta memiliki fasilitas lengkap. Namun baru-baru ini dibangun sebuah gedung pusat konvensi (convention center) di pusat perkotaan Pemalang yang mampu menampung ribuan orang dengan fasilitas lengkap. Gedung pusat konvensi itu didirikan di Jalan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Disnaker Pastikan UMK Pemalang 2024 Naik

    Disnaker Pastikan UMK Pemalang 2024 Naik

    • calendar_month Rab, 15 Nov 2023
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) memastikan Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) Kabupaten Pemalang tahun 2024 mengalami kenaikan. Rencananya kenaikan bakal diumumkan pekan depan. Itu diungkapkan Titik Widiastuti, Kepala Bidang Hubungan Industrial, Syarat Kerja dan Jaminan Sosial (Hubinsyakel dan Jamsos) Disnaker Kabupaten Pemalang, Rabu 15 November 2023. Kepastian kenaikan UMK ini seiring ditetapkannya Peraturan Pemerintah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sembuh dari Corona, Bupati Pemalang Ceritakan Pengalaman Saat Dirawat

    Sembuh dari Corona, Bupati Pemalang Ceritakan Pengalaman Saat Dirawat

    • calendar_month Rab, 5 Agu 2020
    • 9Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sempat dirawat dan isolasi selama beberapa hari di Rumah Sakit M Ashari karena terpapar Covid-19, Bupati Pemalang, H Junaedi membagikan pengalamannya kepada awak media di kantornya, Rabu 5 Agustus 2020. Menurutnya, kondisi sekarang di hari ke-5, sudah dinyatakan negatif dari swab test terakhir serta sudah mulai beraktivitas bekerja kembali. “Selama dirawat menurut […]

    Bagikan Ke Teman
  • Penggarit Orchids di Pemalang Tawarkan Agrowisata Edukasi Budidaya Anggrek

    Penggarit Orchids di Pemalang Tawarkan Agrowisata Edukasi Budidaya Anggrek

    • calendar_month Sen, 7 Nov 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Agrowisata budidaya anggrek menjadi salah satu dari sekian destinasi yang ditawarkan di Desa Penggarit Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang. Pengunjung bisa menikmati keindahan anggrek dan belajar pembudidayaannya. Letak agrowisata budidaya anggrek “Penggarit Orchids” itu tak jauh dari Objek Wisata Benowo Park. Hanya berjarak sekitar 700 meter. Tepatnya di sebelah timur Embung Pudhak Wangi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Biar Kreatif Berikan Materi Daring, Guru SD di Semarang Dapat Pelatihan dari USM

    Biar Kreatif Berikan Materi Daring, Guru SD di Semarang Dapat Pelatihan dari USM

    • calendar_month Sen, 29 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, SEMARANG – Guru di SDN Pedurungan Kidul 2 Semarang mendapatkan pelatihan multimedia dari FTIK Universitas Semarang (USM). Pelatihan ini diharapkan mampu merangsang kreativitas guru dalam memberikan materi pembelajaran jarak jauh. Salah satu dosen FTUK USM, Siti Asmiatun menjelaskan, selama pandemi ini, SDN Pedurungan Kidul 2 menerapkan konsep sekolah daring. Namun dia menilai, kemampuan guru […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less