Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Festival Wedding Pemalang Jadi Ajang Pameran Konsep Pesta Pernikahan

  • calendar_month Sab, 5 Jul 2025

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Asosiasi Vendor Wedding kembali menggelar Festival Wedding Pemalang sebagai ajang pameran karya vendor-vendor pesta pernikahan dalam mewujudkan wedding dream para calon pengantin.

Festival Wedding Pemalang 2025 ini digelar di RGP Convention Center, Kelurahan Bojongbata, Pemalang dan secara resmi dibuka oleh Ali Hamasco, Ketua Asosiasi Vendor Wedding Pemalang, Jumat (4/7/2025) sore.

Gelaran Festival Wedding Pemalang yang akan berlangsung tanggal 4 – 6 Juli 2025 itu merupakan pameran vendor wedding kali kedua yang digelar Asosiasi Vendor Wedding Pemalang, setelah sebelumnya sukses digelar tahun 2024 lalu.

Ketua Asosiasi Wedding Pemalang, Ali Hamasco, mengatakan, festival wedding merupakan ajang vendor wedding untuk memamerkan konsep pesta pernikahan yang selama ini mungkin diimpikan para calon pengantin.

“Jadi FWP ini kita gelar dengan harapan para calon pengantin bisa menemukan inspirasi, informasi, dan solusi terkait pernikahan. Kita promosikan konsep pernikahan yang bahagia dan harmonis.” kata Ali Hamasco.

Sedikitnya ada 100 vendor wedding yang ikut berpartisipasi dalam gelaran Festival Wedding Pemalang kali ini. Mereka menawarkan konsep pernikahan secara lengkap mulai dari dekorasi pelaminan, MUA, catering, hingga dokumentasi.

“Tahun ini hampir ada 100 vendor yang berpartisipasi, dibagi menjadi 30 booth. Rate yang ditawarkan mulai dari minimal Rp 10 juta. FWP tahun kemarin ada 150 dealing, semoga tahun ini lebih banyak lagi.” tutur Ali Hamasco.

Asosiasi Vendor Wedding Pemalang pun menyampaikan terima kasih kepada seluruh vendor wedding serta PT Rizki Group Propertyndo yang telah berpartisipasi dan mendukung gelaran Festival Wedding Pemalang 2025.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kasihan, Anak Putus Sekolah, Rawat Ibunya yang Lumpuh

    Kasihan, Anak Putus Sekolah, Rawat Ibunya yang Lumpuh

    • calendar_month Sen, 18 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Wiwik Rohyati (50 ) warga RT 2 RW 5 Desa Losari, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Pemalang, kondisinya memprihatinkan. Dia hanya tergeletak di tempat tidur tak bisa aktivitas apa apa. Ibu paruh baya ini sudah dua bulan kondisinya lumpuh, badan dan tangan kaku sulit digerakan. Semua aktivitas dilakukan di atas tempat tidur, makan, minum, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lupa Matikan Kompor Gas, RumahTerbakar

    Lupa Matikan Kompor Gas, RumahTerbakar

    • calendar_month Sab, 25 Jul 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Sebuah rumah di Jalan Melati Kelurahan Kejambon, Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal, terbakar pada Sabtu pagi, 25 Juli 2020 sekira pukul 08.00 WIB. Tiga mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk menjinakan si jago merah. Informasi yang dihimpun puskapik.com menyebutkan kebakaran diketahui bermula saat salah seorang kerabat pemilik rumah melihat adanya asap […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ketua DPC PDIP Pemalang Silaturahmi ke DPC Gerindra, Ada Apa?

    Ketua DPC PDIP Pemalang Silaturahmi ke DPC Gerindra, Ada Apa?

    • calendar_month Jum, 12 Jul 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Pemalang, Junaedi bersilaturahmi ke kantor DPC Partai Gerindra setempat, Jumat (12/7/2024). Junaedi datang ke Kantor DPC Gerindra Pemalang bersama sejumlah jajaran pengurus DPC PDIP. “Kami dari jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan Pemalang terus menjalin silaturahmi ke partai politik di Pemalang, khususnya partai […]

    Bagikan Ke Teman
  • Buruh Tani di Bojong Ditemukan Meninggal di Sawah, Diduga Karena Kelelahan

    Buruh Tani di Bojong Ditemukan Meninggal di Sawah, Diduga Karena Kelelahan

    • calendar_month Kam, 7 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Warga Desa Legokclile, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan, digemparkan dengan penemuan seorang buruh tani yang meninggal dunia di area persawahan, Rabu siang (06/08/2025) sekitar pukul 11.30 wib. Korban diketahui bernama Muryati (69), warga setempat yang sehari-hari bekerja sebagai buruh tani. Kasus ini pertama kali diketahui oleh Muharjo (65), salah satu saksi, yang melihat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Akhir 2021, TNI-Polri Targetkan Vaksinasi Covid-19 Capai 70% Penduduk Pemalang

    Akhir 2021, TNI-Polri Targetkan Vaksinasi Covid-19 Capai 70% Penduduk Pemalang

    • calendar_month Kam, 5 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Polres bersama Kodim 0711/Pemalang menargetkan penyuntikan 4.000 dosis vaksin per hari sampai akhir 2021. Harapannya 70 hingga 80% dari keseluruhan warga di Kabupaten Pemalang disuntik vaksin. Hal tersebut diungkapkan Kapolres Pemalang AKBP Ronny Tri Prasetyo saat meninjau gelaran Vaksinasi Merdeka Candi bersama Forkopimda Kabupaten Pemalang di gedung Serbaguna Pemalang, Kamis, 5 Agustus […]

    Bagikan Ke Teman
  • Debat Pilkada Pemalang, Agung-Mansur Ingin Tingkatkan Pendidikan Agama

    Debat Pilkada Pemalang, Agung-Mansur Ingin Tingkatkan Pendidikan Agama

    • calendar_month Sab, 28 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUKSKAPIK.COM, Pemalang – Guna menurunkan jumlah anak tidak sekolah di Kabupaten Pemalang, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pemalang 2020 nomor urut 2, Mukti Agung Wibowo-Mansur Hidayat, akan mengalokasikan 20% APBD untuk program pendidikan. Hal itu disampaikan Mukti Agung Wibowo, saat menjawab pertanyaan dari moderator Debat Publik Pilkada Pemalang 2020 yang disiarkan langsung Kompas TV, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less