Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

Polres Pekalongan dan Polsek Jajaran Pantau Pemotongan Hewan Kurban

  • calendar_month Sab, 7 Jun 2025

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Personel patroli baik dari Polres Pekalongan maupun Polsek jajarannya melaksanakan pemantauan pemotongan hewan kurban di Hari Raya Idul Adha 1446 H / 2025 M. Kegiatan ini untuk mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas maupun kriminalitas.

Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso W, S.I.K melalui Kasubsi Penmas Sihumas Ipda Warsito mengatakan, Polres Pekalongan bersama jajarannya berupaya untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Pekalongan, terutama saat umat muslim tengah merayakan Hari Raya Idul Adha 1446 H.

“Pelaksanaan patroli ini dilakukan untuk memantau situasi keamanan dan juga lokasi penyembelihan hewan kurban untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas,” ujarnya, Sabtu (07/06/2025).

Ipda Warsito mengungkapkan, Polres Pekalongan beserta jajarannya akan melakukan pengamanan kegiatan keagamaan ini.

“Sebagai penanggung jawab keamanan di Kabupaten Pekalongan, kami akan mengamankan kegiatan ini, baik di tempat ibadah maupun di tempat pemotongan hewan-hewan kurban, sehingga kita harapkan kegiatan ini bisa berjalan dengan baik,” imbuhnya.

Petugas patroli juga mengimbau warga untuk bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya di Kabupaten Pekalongan. **

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Pemalang Gelar Lomba Video Vlog Cegah Covid 19

    Polres Pemalang Gelar Lomba Video Vlog Cegah Covid 19

    • calendar_month Sab, 11 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Mulai Sabtu 11 April 2020 hari ini, Polres Pemalang menyelenggarakan lomba video vlog hingga tanggal 17 april 2020 mendatang. Lomba digelar untuk menghibur masyarakat yang saat ini sedang berjuang melawan virus Covid 19. Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu mengharapkan, lomba video vlog yang diselenggarakan dapat meningkatkan motivasi warga Pemalang untuk tetap […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dukung Timnas Indonesia U-23, Bupati Mansur Ajak Warga Nobar di Alun-alun Pemalang

    Dukung Timnas Indonesia U-23, Bupati Mansur Ajak Warga Nobar di Alun-alun Pemalang

    • calendar_month Rab, 24 Apr 2024
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, ajak warganya ramai-ramai nonton bareng pertandingan perempat final AFC U-23 Asian Cup Timnas Indonesia vs Korea Selatan. Acara nonton bareng laga Timnas Indonesia melawan Korea Selatan itu bakal digelar meriah di kawasan Alun-alun Kabupaten Pemalang, Kamis 25 April 2024, mulai pukul 22.00 WIB. Warga nantinya bisa puas menyaksikan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kecelakaan Mengerikan di Belik, Elf Terguling dan Tabrak Pemotor

    Kecelakaan Mengerikan di Belik, Elf Terguling dan Tabrak Pemotor

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Kecelakaan mengerikan terjadi di Jalan Kalpataru, Desa Belik, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, Jumat 5 September 2025, sekitar pukul 09.45 WIB pagi. Sebuah minibus Isuzu Elf bernomor polisi terguling dan menabrak kendaraan lain yang ada di depannya, tepat di depan SD Negeri 03 Belik. Detik-detik insiden itu terekam jelas dalam rekaman CCTV. Dalam […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polres Pemalang Gelar Operasi Zebra Candi hingga 28 November 2021

    Polres Pemalang Gelar Operasi Zebra Candi hingga 28 November 2021

    • calendar_month Sen, 15 Nov 2021
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Mulai hari ini, Senin, 15 November 2021, Polres Pemalang menggelar Operasi Zebra Candi 2021 selama 14 hari. Salah satu sasarannya untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas pada saat memasuki musim hujan. “Saat ini telah memasuki musim hujan, sehingga petugas akan meningkatkan edukasi terkait keselamatan berlalu lintas pada pengendara untuk menekan angka kecelakaan […]

    Bagikan Ke Teman
  • PKB Pemalang Godok 5 Nama Bakal Calon Wakil Iskandar

    PKB Pemalang Godok 5 Nama Bakal Calon Wakil Iskandar

    • calendar_month Kam, 23 Jul 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pemalang, membahas penentuan bakal calon wakil bupati, yang akan dipasangkan dengan Iskandar Ali Syahbana untuk diusung dalam Pilkada Pemalang Desember mendatang. Itu disampaikan oleh sekertaris DPC PKB, Subur Musholeh saat Harlah di Kantor DPC PKB, Mulyoharjo, Pemalang, Kamis malam, 23 Juli 2020. “Perkembangan masih dinamis. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ini Dia Penampakan Tersangka Penghina Bupati Pemalang

    Ini Dia Penampakan Tersangka Penghina Bupati Pemalang

    • calendar_month Kam, 13 Feb 2020
    • 0Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK)- Setelah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polres Pemalang, Hamu Fauzi (23), seorang Netizen yang menghina Bupati Pemalang Junaedi di media sosial Facebook meminta maaf dan berjanji tidak mengulangi perbuatannya. Menurutnya cuitanya diakui sebuah kekhilafan dan kekeliruan. “Saya mengakui belakangan ini sering mengkrtisi, menghina dan menjelekan Bupati Pemalang Junaedi. Saya kebablasan,” katanya. Mengaku Kebablasan Bermedsos […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less