Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Ahmad Luthfi Ingin Pengolahan Sampah di Desa Penggarit Jadi Contoh Jateng

  • calendar_month Rab, 28 Mei 2025

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, kagum dengan pengolahan sampah di Desa Penggarit Kabupaten Pemalang dan ingin menjadikannya sebagai percontohan di desa-desa se-Jawa Tengah.

Itu diungkapkan Gubernur Ahmad Luthfi saat meninjau Rumah Biochar di Desa Penggarit, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Rabu (28/5/2025).

“Satu desa ini sudah kelola sampahnya sendiri, pengelolaan ini akan kita jadikan role model, nanti akan kita diskusikan ke dinas,” ujar Ahmad Luthfi.

Dalam kunjungannya itu, Gubernur didampingi Kepala Desa Penggarit, Imam Wibowo dan Bupati Pemalang, Anom Widiyantoro melihat langsung proses pengolahan sampah dengan alat yang dinamai incireaktor.

Dikatakan Gubernur Ahmad Luthfi, pengelolaan sampah berbasis desa merupakan solusi dari persoalan darurat sampah yang saat ini tengah terjadi di beberapa daerah. Sampah, kata Luthfi, harus selesai di tingkat desa.

“Bahwa 8.563 desa, kalau semua desa bisa mengelola kayak gini, selesai itu masalah sampah di Jawa Tengah.” terang Ahmad Luthfi.

“Kalau desa desa sudah memikirkan ini, kecamatan enggak perlu memikirkan, apalagi bupati (kabupaten), provinsi, selesai itu barang.” imbuhnya.

Ahmad Luthfi mengaku tertarik dengan pengolahan sampah di Penggarit karena inovasi pengolahan sampah menggunakan alat incireaktor ini mampu menghasilkan berbagai produk. Mulai dari pengurai amoniak hingga pupuk organik.

“Kita akan memberdayakan, kita teliti, karena semua hasil pengolahan sampah ini berfungsi, ada yang buat pupuk organik, ada yang buat pengurai amoniak, dan ini efektif sekali, biayanya tidak terlalu tinggi,” tuturnya. (**)

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Respon Cepat Informasi Warga, Sat Narkoba Polres Pekalongan Tangkap 1 Pelaku Peredaran Narkoba

    Respon Cepat Informasi Warga, Sat Narkoba Polres Pekalongan Tangkap 1 Pelaku Peredaran Narkoba

    • calendar_month Sen, 17 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Sat Resnarkoba Polres Pekalongan berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu di wilayah Kecamatan Kedungwuni, Kabupaten Pekalongan, Kamis (13/2/2025). 1 tersangka diamankan beserta barang bukti paket hemat sabu seberat 0,24 gram. Kasat Narkoba AKP Roby Novi Diawanto, S.H. membenarkan bahwa pihaknya telah mengamankan pelaku penyalahgunaan narkotika yakni MKM alias Kuping (37) seorang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Diserahkan, Sumur Bor Air Tanah

    Diserahkan, Sumur Bor Air Tanah

    • calendar_month Kam, 21 Feb 2019
    • 0Komentar

      PEMALANG (PuskAPIK) – Melalui Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) RI, pemerintah memberikan bantuan berupa satu unit sumur bor air tanah, di desa Tlagasana, kecamatan Watukumpul kabupaten Pemalang, Kamis (21/02). Diserahkan oleh Kepala Sub Bidang Inventarisasi dan Konservasi Air Tanah, Pusat Air Tanah dan Geologi Tata Lingkungan, Baden Geologi, Kementerian ESDM, Idham Effendi, didampngi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hendrawan Supratikno Paparkan Pentingnya Empat Pilar Kebangsaan ke Mahasiswa Pemalang

    Hendrawan Supratikno Paparkan Pentingnya Empat Pilar Kebangsaan ke Mahasiswa Pemalang

    • calendar_month Sen, 6 Mar 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Pemalang (IMP) mengikuti sosialisasi empat pilar oleh anggota DPR/MPR RI, Profesor Hendrawan Supratikno. Sosialisasi berlangsung di Aula Hotel Segoro Pemalang, Senin 6 Maret 2023. Hendrawan memaparkan kepada mahasiswa Kota Ikhlas akan pentingnya empat pilar kebangsaan yang meliputi Pancasila, Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, Negara Kesatuan Republik […]

    Bagikan Ke Teman
  • Santri Jawa Tengah Didorong Berperan dalam Mewujudkan Swasembada Pangan Nasional

    Santri Jawa Tengah Didorong Berperan dalam Mewujudkan Swasembada Pangan Nasional

    • calendar_month Kam, 23 Okt 2025
    • 0Komentar

    KUDUS, puskapik.com – Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi dan Wakil Gubernur Taj Yasin Maumoen mengajak para santri untuk turut berperan aktif dalam mendukung program pemerintah, khususnya di bidang ketahanan dan swasembada pangan nasional. Hal itu disampaikan usai apel puncak peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2025 tingkat Provinsi Jawa Tengah yang dipusatkan di Kabupaten Kudus, Rabu […]

    Bagikan Ke Teman
  • Seorang Buruh Laki-Laki di Pekalongan Terduga Pemakai Ganja Diamankan Polisi

    Seorang Buruh Laki-Laki di Pekalongan Terduga Pemakai Ganja Diamankan Polisi

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Sat Resnarkoba Polres Pekalongan berhasil mengamankan seorang buruh laki-laki yang diduga pemakai narkotika jenis ganja. S (53) warga Desa Sembungjambu Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan diamankan di Jalan Raya Bojong-Sragi, tepatnya di depan rumah makan Swike Anis. Kasat Narkoba AKP Roby Novi Diawanto, S.H saat dikonfirmasi menjelaskan, kasus ini berawal dari informasi terkait […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tragis! Ambulan Bawa Jenazah Serempet Truk, 2 tewas 3 Luka

    Tragis! Ambulan Bawa Jenazah Serempet Truk, 2 tewas 3 Luka

    • calendar_month Kam, 27 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Dua orang tewas seketika dan 3 lainnya luka-luka pada kecelakaan mobil ambulan di jalur Tegal – Purwokerto,di Desa Kutamendala Kecamatan Tonjong, Brebes, Kamis 27 Mei 2021 dinihari tadi. Korban meninggal adalah sopir ambulans, Mansyur (42) warga Cakung Jakarta Timur dan seorang penumpang yang duduk di depan Ngadino (48) warga Matraman Jakarta Timur. […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less