Selasa, 18 Nov 2025
light_mode

Polres Pekalongan Kerahkan Personilnya Untuk Pengamanan Jumat Agung dan Paskah

  • calendar_month Jum, 18 Apr 2025

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Untuk menjamin keamanan selama kegiatan peringatan wafatnya Isa Al-masih (Jumat agung dan Paskah), Polres Pekalongan melaksanakan pengamanan tempat-tempat ibadah yang ada di wilayah Kabupaten Pekalongan.

Sebelum pelaksanaan ibadah peringatan wafatnya Isa Al-masih, Satuan Samapta Polres Pekalongan juga sudah melakukan sterilisasi menggunakan metal detektor dan menerjunkan unit K9 ke sejumlah gereja di wilayah Kabupaten Pekalongan yang akan melaksanakan kegiatan ibadah.

Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso W, S.I.K saat melakukan pengecekan di beberapa gereja mengatakan, bahwa pihak kepolisian dalam hal ini Polres Pekalongan hadir melaksanakan pengamanan dalam rangka ibadah peringatan wafatnya Isa Al masih untuk memberikan jaminan keamanan selama pelaksanaan ibadah sehingga dapat berjalan dengan aman dan nyaman.

Polres Pekalongan, lanjut AKBP Doni, sudah memberikan pelayanan berupa sterilisasi tempat yang akan digunakan untuk ibadah dan pengamanan selama kegiatan peringatan wafatnya Isa Al-masih bagi umat Kristiani di wilayah Kabupaten Pekalongan.

Kapolres juga mengungkapkan, dalam pengamanan peringatan wafatnya Isa Almasih, Polres Pekalongan sudah menempatkan personel pengamanan di gereja-gereja yang melaksanakan kegiatan ibadah, baik secara terbuka maupun tertutup.

“Kami dari Polres Pekalongan hadir memberikan rasa aman bagi umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah,” kata dia, Jumat (18/04/2025).

Kegiatan sterilisasi dan pengamanan yang dilakukan oleh Polres Pekalongan mendapatkan apresiasi dan ucapan terima kasih dari pihak gereja. Seperti yang disampaikan oleh pengurus Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Filadelfia Kelurahan Kedungwuni Barat, Kecamatan Kedungwuni.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kyai Makmur : Ulama dan Pejuang Kemerdekaan dari Pemalang

    Kyai Makmur : Ulama dan Pejuang Kemerdekaan dari Pemalang

    • calendar_month Kam, 14 Agu 2025
    • 0Komentar

    Tumbuh dalam lingkungan keluarga ulama yang disiplin dan religius membentuk Makmur menjadi seorang santri. Maka, usai lulus dari Hollandsch-Inlandsche School (HIS) Pemalang tahun 1920, ia melanjutkan pendidikan dan memperdalam ilmu agamanya di Pesantren Grobogan (Purwodadi) dan di Godong, Demak, Jawa Tengah, tahun 1921. Namun, Makmur tak begitu lama belajar disana. Hanya sekitar satu tahun. Ia […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tunjukan Kepedulian Pemerintah, Cak Imin Utus Nur Nadhifah Bantu Korban Bencana di Brebes

    Tunjukan Kepedulian Pemerintah, Cak Imin Utus Nur Nadhifah Bantu Korban Bencana di Brebes

    • calendar_month Jum, 6 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Kementerian Koordinator Pemberdayaan Masyarakat (Kemenko PM) yang dipimpin oleh Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menunjukkan kepedulian pemerintah pusat dengan mengutus Nur Nadhifah untuk menyerahkan bantuan kepada warga terdampak bencana tanah bergerak di Desa Mendala, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes. Sebagai utusan Khusus, Nur Nadhifah didampingi Deputi Bidang Koordinasi Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal, Daerah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Gudang Toko Basa Putri di Pemalang Ludes Terbakar

    Gudang Toko Basa Putri di Pemalang Ludes Terbakar

    • calendar_month Sen, 5 Jun 2023
    • 4Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sebuah gudang di Jalan Jenderal Sudirman Kabupaten Pemalang ludes terbakar, Senin 5 Juni 2023. Insiden kebakaran gudang di jalan protokol itu pun jadi tontonan warga dan pengguna jalan. Kebakaran gudang yang diketahui milik Toko Basa Putri itu terjadi siang tadi sekitar pukul 11.50 WIB. Informasi yang dihimpun puskapik.com, dugaan sementara penyebab kebakaran […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hendak Menjaring Ikan, Warga Temukan  Mayat Di Pinggir Sungai Comal

    Hendak Menjaring Ikan, Warga Temukan Mayat Di Pinggir Sungai Comal

    • calendar_month Ming, 5 Nov 2017
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Warga desa Kebagusan kecamatan Ampelgading kabupaten Pemalang digegerkan penemuan mayat di pinggiran Sungai Comal wilayah Rt 21/ Rw 04, Minggu (5/11) sekitar pukul 06.30 wib. Mayat yang berjenis kelamin laki-laki yang diketahui bernama Fahrojis Bin Roni (Alm) 23 tahun, warga Rt 02/05 Dusun Bayatan Desa Puwosari Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang, pertama kali […]

    Bagikan Ke Teman
  • Enam Anggota Fraksi PKS Pemalang Sumbangkan Gaji untuk Tanggap Corona

    Enam Anggota Fraksi PKS Pemalang Sumbangkan Gaji untuk Tanggap Corona

    • calendar_month Sab, 28 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK COM, Pemalang – Enam Anggota Fraksi PKS DPRD Kabupaten Pemalang sepakat menyumbangkan satu bulan gaji untuk membantu pencegahan pandemi virus corona jenis baru, Covid-19. Mereka adalah Solichin, dokter Irma, Daliwan, Nurkholis, M Akmal, dan Rina P. Ketua Fraksi PKS Solichin menyampaikan, sumbangan itu akan dibelikan masker, hand sanitizer, cairan disinfektan, suplemen, makanan, dan alat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Larangan Mudik Dimulai, Tapi Pintu Masuk Jateng Masih Bebas

    Larangan Mudik Dimulai, Tapi Pintu Masuk Jateng Masih Bebas

    • calendar_month Jum, 23 Apr 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Jumlah kendaraan masuk Jateng melalui tol, Jumat 23 April 2021 hari ini, terpantau menurun sedangkan di pantura justru sebaliknya. Sejak diberlakukan larangan mudik pada 22 April kemarin, tiga pintu masuk Jawa Tengah di Brebes, masih bebas keluar masuk kendaraan. Sehari setelah diberlakukan larangan mudik, belum diterapkan penyekatan di tiga titik masuk Jawa […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less