Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

Pemkot Himbau Masyarakat Cermat Berbelanja Jelang Lebaran

  • calendar_month Sel, 4 Mar 2025

PUSKAPIK.COM, Pekalongan –  Selama bulan Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri, Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Dindagkop-UKM) melakukan pemantauan terhadap peredaran barang di sejumlah toko. Dari hasil pantauan, ditemukan beberapa produk makanan dan minuman yang tidak layak konsumsi, seperti produk yang sudah melewati tanggal kedaluwarsa, makanan dan minuman kaleng dengan kemasan rusak atau penyok, buah yang sudah membusuk, serta makanan tanpa izin edar.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Perdagangan, Fitria Yuliani Kartika. Ia menuturkan bahwa sebagai tindak lanjut pemantauan tersebut, petugas secara langsung memberikan edukasi kepada para penjual mengenai bahaya konsumsi produk yang tidak layak. Makanan dan minuman kaleng yang rusak atau penyok, misalnya, berpotensi mengalami karat di bagian dalam, yang dapat menurunkan kualitas dan membahayakan kesehatan. Selain itu, para penjual diminta menandatangani surat pernyataan agar tidak lagi men-display barang-barang yang tidak layak konsumsi.

Sementara itu, snack kiloan yang banyak dijual untuk kebutuhan Lebaran sebagian besar terpantau aman. Namun, tim pengawasan menemukan beberapa snack yang dikemas ulang tanpa izin edar dan tanpa informasi tanggal kedaluwarsa. Untuk itu, penjual diminta melengkapi produk dengan izin edar dan tanggal kedaluwarsa, atau menghentikan penjualannya.

“Bulan puasa dan jelang Ramadan sudah pasti kebutuhan konsumsi masyarakay meningkat, sehingga selain kami memberikan himbauan kepada para penjual untuk bisa lebih memantau produk yang didisplay, kami juga mengingatkan masyarakat untuk lebih teliti ketika membeli produk makanan atau minuman demi menjaga kesehatan,” terangnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Pertama, Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Tanpa Pendaftar

    Hari Pertama, Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Tanpa Pendaftar

    • calendar_month Rab, 28 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batang melakukan Konferensi Pers pendaftaran hari pertama bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Batang peserta Pilkada Serentak 2024 di Kantor KPU Batang, Kabupaten Batang, Selasa (27/8/2024). Melihat dari pantauan suasana masih sepi pendaftaran hari pertama, yang terlihat hanya petugas keamanan dari Polri, TNI, dan Satpol PP Kabupaten Batang. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Antar Bantuan ke Pegunungan, Kapolres Pekalongan Naik Trail

    Antar Bantuan ke Pegunungan, Kapolres Pekalongan Naik Trail

    • calendar_month Sab, 20 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Ratusan pengendara motor trail yang tergabung dalam Pekalongan Selatan Trail Adventure (Pastriad), membawa paket sembako yang akan dibagikan kepada warga kurang mampu di desa terpencil. Satu di antara pengendara itu, Kapolres Pekalongan. Lantaran medan yang dilalui terlalu sulit, maka kendaraan motor trail menjadi pilihan untuk mencapai salah satu dusun di Desa Tebogo, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Logistik Pilkada Pemalang Sampai di TPS H-1 Pencoblosan

    Logistik Pilkada Pemalang Sampai di TPS H-1 Pencoblosan

    • calendar_month Rab, 11 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pemalang tengah mempersiapkan semua kebutuhan logistik dalam Pilkada 2020, yang akan digelar 9 Desember mendatang. Dipastikan, semua kebutuhan logistik sudah sampai di Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) atau Tempat Pemungutan Suara (TPS) sehari sebelum pencoblosan. Itu dikatakan Harun Gunawan, Komisioner KPU Pemalang, Divisi Teknis Penyelenggaraan. Harun menambahkan, seminggu […]

    Bagikan Ke Teman
  • Petani Kabupaten Tegal Keluhkan Kuota Pupuk Bersubsidi, Hanya Mencukupi Sepertiga Kebutuhan Pupuk

    Petani Kabupaten Tegal Keluhkan Kuota Pupuk Bersubsidi, Hanya Mencukupi Sepertiga Kebutuhan Pupuk

    • calendar_month Sel, 16 Sep 2025
    • 0Komentar

    SLAWI, puskapik.com – Persoalan pupuk bersubsidi bagi petani agaknya tidak pernah terselesaikan. Selain dugaan penyelewengan pupuk bersubsidi, petani juga mengeluhkan kuota pupuk yang terbatas. Petani di Kabupaten Tegal hanya mendapatkan pupuk bersubsidi yang hanya cukup untuk memenuhi sepertiga kebutuhan pupuk. “Kami turun ke Dapil 4 untuk melihat kondisi petani di Desa Jatirawa, Kecamatan Tarub. Banyak […]

    Bagikan Ke Teman
  • Jalan Veteran, Mulyoharjo,Pemalang, Saksi Bisu Demam Batu Akik

    Jalan Veteran, Mulyoharjo,Pemalang, Saksi Bisu Demam Batu Akik

    • calendar_month Ming, 11 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sekitar 6 tahun silam, demam batu akik dialami masyarakat. Saat itu, batu akik menjadi bahan obrolan berbagai kalangan, mulai dari kalangan bawah, menengah, hingga kalangan atas. Batu akik pun menjadi topik utama dalam obrolan di warung kopi maupun pos kamling, dan menjadi headline news di radio,koran, dan televisi. Kala itu masyarakat berbondong-bondong […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tok!!! Rekom DPP PKS untuk Iskandar-Agus di Pilkada Pemalang

    Tok!!! Rekom DPP PKS untuk Iskandar-Agus di Pilkada Pemalang

    • calendar_month Sab, 29 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera akhirnya memutuskan mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati Pemalang Iskandar Ali Syahbana-Ahmad Agus Wardhana dalam Pilkada Serentak 2020. Surat rekomendasi diserahkan langsung oleh perwakilan DPP PKS kepada pasangan Iskandar-Agus Wardhana di Hotel Patrajasa, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu 29 Agustus 2020 dalam agenda Rapat Koordinasi […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less