Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

100 Hari Kerja, Ini Langkah Paramitha-Wurja Untuk Warga Brebes Selatan

  • calendar_month Ming, 23 Feb 2025

PUSKAPIK.COM, Bumiayu – Dalam merealisasikan 100 hari kerja, Bupati dan Wakil Bupati Brebes, Paramitha Widya Kusuma – Wurja, telah menyiapkan sederet program bagi masyarakat di wilayah Brebes bagian selatan. Melalui dukungan RSUD Bumiayu, Mitha-Wurja memberikan layanan inovatif antar pasien dan akta kelahiran instan.

Dua program unggulan yang dikenal MAPS atau Mobil Antar Pasien Sakit Sehat dan PETIK atau Persalinan Terintegrasi Data Kependudukan ini, diluncurkan untuk mempermudah akses layanan kesehatan dan administrasi kependudukan masyarakat.

Kasi Pelayanan Medis RSUD Bumiayu, dr Syafii, menegaskan, inovasi ini merupakan bagian dari realisasi 100 hari kerja Paramitha-Wurja dalam meningkatkan pelayanan kesehatan di Brebes.

“Kami ingin memastikan setiap warga mendapatkan layanan kesehatan lebih mudah dan cepat. Dengan konsep Nakes Door to Door, tenaga medis bisa menjangkau pasien yang membutuhkan layanan tanpa harus datang ke rumah sakit,” ujarnya, kemarin, Sabtu (22/2).

Selain itu, kata dia, RSUD Bumiayu juga meluncurkan PETIK untuk mempermudah pengurusan dokumen kependudukan bagi ibu yang baru melahirkan. Dengan layanan ini, bayi yang lahir di RSUD Bumiayu akan langsung mendapatkan akta kelahiran instan, pembaruan Kartu Keluarga (KK), serta Kartu Identitas Anak (KIA) tanpa perlu mengurusnya secara terpisah.

“Kini ibu yang melahirkan di RSUD Bumiayu tak perlu repot mengurus dokumen kependudukan. Semua diproses otomatis dan langsung jadi,” tambah dr Syafii.

Menurut dia, program ini merupakan hasil kerja sama RSUD Bumiayu dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Brebes. Dengan hadirnya layanan antar pasien dan akta kelahiran instan, RSUD Bumiayu berkomitmen untuk terus berinovasi dalam meningkatkan akses layanan kesehatan dan administrasi kependudukan bagi masyarakat Brebes.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Pemalang Pantau Posko Penyekatan Gandulan Hari Ini

    Bupati Pemalang Pantau Posko Penyekatan Gandulan Hari Ini

    • calendar_month Sab, 8 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo beserta jajaran Forkopimda memantau situasi posko penyekatan mudik lebaran di exit tol Gandulan, Sabtu sore, 8 Mei 2021. Dalam kunjungannya bupati sempat memantau proses pengecekan dokumen bebas Covid-19 kepada kendaraan yang akan masuk Pemalang oleh petugas kepolisian dan Dishub Pemalang. Tak hanya itu, pelayanan tes usap antigen […]

    Bagikan Ke Teman
  • OTT Bupati Pemalang, KPK Dalami Aliran Uang Rp 2,1 Miliar dari Pihak Swasta

    OTT Bupati Pemalang, KPK Dalami Aliran Uang Rp 2,1 Miliar dari Pihak Swasta

    • calendar_month Sen, 5 Sep 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat ini masih mendalami dugaan aliran uang berkisar Rp 2,1 miliar yang diterima Bupati Pemalang (nonaktif) Mukti Agung Wibowo dari pihak swasta. Plt. Juru Bicara KPK, Ali Fikri, membenarkan tersangka Mukti Agung Wibowo sudah mengakui menerima sejumlah uang dari pihak swasta. Namun belum diketahui motif pemberiannya. “Dikonfirmasi adanya […]

    Bagikan Ke Teman
  • RSAM Sitanggal Brebes Jadi Sorotan, Ini Klarifikasi Lengkap soal Viral Pasien Ditolak Ambulans

    RSAM Sitanggal Brebes Jadi Sorotan, Ini Klarifikasi Lengkap soal Viral Pasien Ditolak Ambulans

    • calendar_month Kam, 12 Jun 2025
    • 0Komentar

    BREBES – Sebuah video berdurasi 20 detik mendadak viral di media sosial. Dalam video itu, keluarga korban kecelakaan mengaku tak diberi fasilitas ambulans oleh RS Amanah Mahmudah (RSAM) Sitanggal, Larangan, Brebes. Pasien yang sedang kritis akhirnya dibawa ke rumah sakit rujukan menggunakan mobil pikap. Publik pun geger dan gegas menilai, namun, benarkah rumah sakit sekejam […]

    Bagikan Ke Teman
  • Maraton, Panwascam Kalimanah Purbalingga Interview Calon Pengawas TPS

    Maraton, Panwascam Kalimanah Purbalingga Interview Calon Pengawas TPS

    • calendar_month Rab, 7 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Purbalingga-Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) Kalimanah, Purbalingga secara maraton melakukan wawancara kepada puluhan calon Pengawas TPS (PTPS) pada Pilkada Purbalingga 2020, Rabu 7 Oktober 2020. Ketua Panwascam Kalimanah, Lulus Dwidiyanto mengatakan, tes wawancara ini merupakan bagian dari proses pencarian kandidat PTPS terbaik, guna mengawal hajat pesta demokrasi Purbalingga yang akan dihelat pada 9 […]

    Bagikan Ke Teman
  • Haul Bung Karno ke-52, Kader PDIP Pemalang Doa Bersama

    Haul Bung Karno ke-52, Kader PDIP Pemalang Doa Bersama

    • calendar_month Sel, 21 Jun 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ratusan kader PDI Perjuangan di Kabupaten Pemalang menggelar doa bersama dalam haul (peringatan) wafatnya Bung Karno, Senin 20 Juni 2022, malam. “Malam ini kita berdoa bersama untuk mengenang dan mengilhami jasa serta perjuangan Bung Karno,” ujar Junaedi, Ketua DPC PDI Perjuangan Pemalang. Junaedi menuturkan, acara doa bersama haul Bung Karno ke-52 ini […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pansel Segera Dibentuk, Pemkab Pemalang Bakal Buka Seleksi JPTP Lagi

    Pansel Segera Dibentuk, Pemkab Pemalang Bakal Buka Seleksi JPTP Lagi

    • calendar_month Sen, 15 Jan 2024
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Seusai tahap pertama rampung dan para pejabat dilantik pekan lalu, Pemerintah Kabupaten Pemalang bakal kembali membuka seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP). Ihwal rencana seleksi terbuka pejabat eselon II tersebut dibenarkan, Eko Adi Santoso, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Pemalang. Dituturkan Eko, sesuai perintah Bupati Pemalang Mansur Hidayat, BKD akan segera […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less