Selasa, 18 Nov 2025
light_mode

Sidak Sampah Numpuk di TPS, Anggota DPRD Pemalang : Mau Sampai Kapan?

  • calendar_month Rab, 18 Des 2024

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Anggota DPRD Pemalang, Heru Kundhimiarso, meminta upaya serius Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dalam menangani persoalan sampah yang terus berlarut dan hingga kini belum juga terselesaikan.

Sosok yang akrab disapa Kundhi itu turun langsung mengecek kondisi sampah di TPS Pelutan Kecamatan Pemalang, Selasa (17/12/2024) siang tadi. Dirinya mengaku miris dengan permasalahan yang tak kunjung rampung ini.

Saat sidak ke TPS Pelutan itu, Kundhi melihat sendiri tumpukan sampah mengular lebih dari sepuluh meter dan memakan separuh badan jalan hingga menyulitkan para pengendara yang melintas.

“Kaya gini mau sampai kapan?. Ini kalau rakyat marah bisa saja dibuang ke Pendopo (Kantor Bupati) atau kantor wakil rakyat sana. Ini harus ditangani, secara serius.” kata Kundhi.

Menurut Kundhi, pemandangan tumpukan sampah tersebut jelas sangat memalukan. Selain mengganggu kenyamanan warga dan para pengguna jalan, tumpukan sampah yang baunya menyeruak itu juga bisa jadi sarang penyakit.

“Mestinya dilakukan penanganan segera, minimal diangkuti semua, dibersihkan, jangan sampai melebar di jalanan seperti ini, kan memalukan Pemalang jadi gunungan sampah.” ujarnya.

“Sebetulnya petugas TPS ini masih bisa dimaksimalkan, buang sampahnya bisa di area dalam dulu, edukasi itu penting. Jangan malah terus dibuang, ditambahi di depan TPS kayak gini.” imbuh Kundhi.

Setelah sidak, legislator dari fraksi PKB itu menegaskan bakal menyampaikan ke pimpinan DPRD agar memanggil jajaran eksekutif, khususnya Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk mencari benang merah persoalan sampah ini.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polda Jateng Kirimkan Bantuan 3 Truk Logistik untuk Korban Banjir Jakarta

    Polda Jateng Kirimkan Bantuan 3 Truk Logistik untuk Korban Banjir Jakarta

    • calendar_month Jum, 3 Jan 2020
    • 0Komentar

    SEMARANG (PUSKAPIK) – Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah mengirimkan bantuan kemanusiaan untuk korban banjir di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek). Bantuan diangkut menggunakan tiga truk dan diberangkatkan dari halaman Mapolda Jateng di Jalan Pahlawan Kota Semarang menuju Polres Metro Bekasi, Jumat (3/1/2020) malam. “Hari ini kami memberangkatkan 3 truk berisikan paket sembako […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pilkada Pemalang 2020, Sirekap Hanya Jadi Alat Bantu di TPS

    Pilkada Pemalang 2020, Sirekap Hanya Jadi Alat Bantu di TPS

    • calendar_month Rab, 2 Des 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pada pencoblosan Pilkada Pemalang, 9 Desember 2020, aplikasi Sistem informasi rekapitulasi (Sirekap) akan digunakan dalam proses rekapitulasi suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Namun, Sirekap ini hanya sebagai alat bantu dalam proses penghitungan dan rekapitulasi suara itu. Hal itu dikatakan Harun Gunawan, Komisioner KPU Pemalang, Divisi Teknis Penyelenggaraan. Harun menjelaskan, hasil resmi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tok! Pimpinan DPRD Pemalang Sepakat Usulkan Bagus Sutopo Jadi Sekwan

    Tok! Pimpinan DPRD Pemalang Sepakat Usulkan Bagus Sutopo Jadi Sekwan

    • calendar_month Sel, 28 Des 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pimpinan DPRD Pemalang telah bersepakat memilih salah satu dari 3 calon yang diajukan pemkab untuk menjadi Sekretaris DPRD. Calon yang dipilih adalah peraih nilai terbaik dari serangkaian seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) 2021. Hal itu diungkapkan Wakil Ketua III DPRD Pemalang HM Rois Faisal kepada Puskapik.com saat ditemui seusai rapat internal […]

    Bagikan Ke Teman
  • Gubernur Ahmad Luthfi Cari Cara Antisipasi Dampak Ekonomi Trump Effect

    Gubernur Ahmad Luthfi Cari Cara Antisipasi Dampak Ekonomi Trump Effect

    • calendar_month Kam, 10 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mulai bersiap menghadapi kemungkinan diberlakukannya tarif impor oleh Presiden AS Donald Trump pada 1 Agustus 2025. Gubernur Ahmad Luthfi telah menyiapkan berbagai langkah agar perekonomian Jawa Tengah tetap stabil dan terus berkembang. Sebagaimana surat resmi Donald Trump pada Pemerintah Indonesia, Amerika akan mengenakan tarif impor atau bea masuk […]

    Bagikan Ke Teman
  • Patroli Cipta Kondisi, Kapolsek Petarukan Naik Motor Sisir Pelosok

    Patroli Cipta Kondisi, Kapolsek Petarukan Naik Motor Sisir Pelosok

    • calendar_month Sen, 4 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Polsek Petarukan melakukan patroli hingga ke pelosok wilayah Kecamatan Petarukan, Kabupaten Pemalang, Senin 4 Januari 2021. Patroli itu dilaksanakan sejak pukul 10.00 WIB pagi tadi. Kapolsek Petarukan AKP Heru Irawan menyampaikan, patroli dilaksanakan menggunakan sepeda motor. Tujuannya, agar bisa menjangkau tempat-tempat yang tak bisa dilalui dengan mobil. “Kita sisir mulai dari ujung […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sholawat Kebangsaan di Brebes, Bupati Mitha Bersama Gus Miftah Ajak Warga Bangun Kebersamaan

    Sholawat Kebangsaan di Brebes, Bupati Mitha Bersama Gus Miftah Ajak Warga Bangun Kebersamaan

    • calendar_month Sel, 23 Sep 2025
    • 0Komentar

    BREBES, puskapik.com – Ribuan warga Brebes tumpah ruah mengikuti Sholawat Kebangsaan bersama Bupati Paramitha Widya Kusuma dan KH Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah, Senin (22/9/2025) malam Acara yang berlangsung di Lapangan Asri Bumiayu ini menjadi momentum spiritual dan kebangsaan yang menyatukan masyarakat lintas usia dan latar belakang. Bupati Mitha, sapaan akrab Paramitha Widya Kusuma, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less