Jumat, 24 Okt 2025
light_mode

Resmikan Terlintas, Kota Pekalongan Bangun Kesadaran Tertib Lalu Lintas Sejak Dini

  • calendar_month Sel, 17 Des 2024

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan melalui Dinas Perhubungan (Dishub) bersama Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pekalongan Kota meresmikan Taman Tertib Lalu Lintas (Terlintas) sebagai sarana edukasi bagi anak-anak untuk mengenal dan memahami aturan keselamatan di jalan raya sejak dini. Peresmian taman ini dilakukan oleh Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid, didampingi Kepala Dishub Kota Pekalongan, M. Restu Hidayat, Kasatlantas Polres Pekalongan Kota, AKP Yuna Ahadiyah dan dihadiri oleh jajaran OPD terkait, siswa-siswi PAUD/TK dan pihak sekolah, Selasa (17/12/2024).

Walikota Pekalongan yang akrab disapa Mas Aaf mengungkapkan bahwa, taman ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas edukasi seperti rambu-rambu lalu lintas, jalur pedestrian, dan zona berkendara mini untuk anak-anak. Anak-anak dapat belajar secara langsung bagaimana mematuhi rambu-rambu jalan dan pentingnya disiplin berkendara. Sehingga, inovasi taman ini adalah langkah strategis untuk menanamkan kebiasaan tertib berlalu lintas sejak dini.

“Ini penting bagi anak PAUD/TK dan SD mengetahui rambu-rambu lalu lintas supaya ketika nanti mereka sudah besar harus tertib berlalu lintas. Pengetahuan dan membangun kesadaran tertib sejak dini ini menjadi penting. Dimana, anak-anak tidak hanya belajar untuk diri sendiri, tetapi juga diharapkan bisa mengedukasi keluarga dan teman-teman mereka,”ucapnya.

Mas Aaf mengapresiasi langkah Dishub Kota Pekalongan yang telah menyulap lokasi yang sebelumnya digunakan untuk tempat barang tidak terpakai kini dimanfaatkan dan didesain ulang menjadi wahana edukasi berupa Taman Tertib Lalu Lintas (Terlintas). Bahkan, keberadaan taman ini juga mendapatkan dukungan penuh dari jajaran Polres Pekalongan Kota, Kejari, dan Forkopimda lainnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Vicky Prasetyo Yakinkan Warga, ‘Revolusi’ Jadi Solusi Ubah Keadaan Pemalang 

    Vicky Prasetyo Yakinkan Warga, ‘Revolusi’ Jadi Solusi Ubah Keadaan Pemalang 

    • calendar_month Ming, 17 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Calon Bupati Pemalang, Vicky Prasetyo meyakinkan warga untuk menitipkan mandat kepadanya di Pilkada 2024 dan bersama-sama menciptakan revolusi demi mengubah keadaan Pemalang. Itu diungkapkan Vicky Prasetyo dalam konferensi pers usai Debat Kedua Pilkada Pemalang 2024 di Regina Convention Centre Pemalang, Sabtu (16/11/2024). Ia mengaku puas bisa memaparkan seluruh programnya saat debat. “Selanjutnya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hari Pertama Masuk Kerja, Pemkot Pekalongan Pastikan Layanan Publik Kembali Normal

    Hari Pertama Masuk Kerja, Pemkot Pekalongan Pastikan Layanan Publik Kembali Normal

    • calendar_month Sen, 17 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Usai libur lebaran Idul Fitri 1442 H, Wali Kota Pekalongan HA Afzan Arslan Djunaid melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait kepatuhan kehadiran Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun pegawai non ASN, Senin, 17 Mei 2021. Dalam kesempatan itu, wali kota juga meminta agar para ASN menjadi contoh […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lihat, Akses Curug Barong Desa Simpur Pemalang Sedang Dibuka

    Lihat, Akses Curug Barong Desa Simpur Pemalang Sedang Dibuka

    • calendar_month Jum, 11 Jun 2021
    • 12Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Wisatawan yang hendak berkunjung ke Curug Barong bakal lebih mudah dengan akses jalan yang ada. Saat ini, akses jalan menuju curug yang ada di Desa Simpur, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang itu masih dalam proses pembangunan. Pengerjaannya dilaksanakan melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap II tahun 2021. Dandim 0711/Pemalang Letkol […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tegal, Masihkan Sebagai Jepangnya Indonesia

    Tegal, Masihkan Sebagai Jepangnya Indonesia

    • calendar_month Jum, 5 Jul 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi  – Slogan Jepangnya Indonesi, sejak puluhan tahun lalu melekat di Tegal. Ini tak lain berkat tangan-tangan terampil dan bertalenta orang Tegal, yang mampu membuat produk logam hingga bisa bersaing di pasaran. Namun, apakah slogan ini sekarang masih berlaku ?. Kenapa Tegal Dijuluki Jepangnya Indonesia. Pertanyaan itu bisa dijawab, jika pergi ke Kabupaten Tegal, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pilkada Pemalang, Habib Ahmad dan Santrinya Dukung Agus-Eko

    Pilkada Pemalang, Habib Ahmad dan Santrinya Dukung Agus-Eko

    • calendar_month Jum, 16 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK-COM,Pemalang- Masa kampanye yang akan berkahir 5 Nopember mendatang dimanfaatkan oleh Calon Bupati Pemalang nomor urut 1 Agus Sukoco dengan cara silahturahmi dengan pemuka agama. Jumat 16 Oktober 2020, pasangan Bupati dan Wakil Bupati Pemalang Agus-Eko mendapatkan dukungan dari para santri dan habib. Jiwa nasionalis dan agamis sangat melekat pada sosok calon Bupati Pemalang nomor […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tak Hanya di Keluarga Miskin, Stunting Juga Mengancam Anak Orang Kaya

    Tak Hanya di Keluarga Miskin, Stunting Juga Mengancam Anak Orang Kaya

    • calendar_month Sab, 11 Okt 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Selama ini anak stunting sering dianggap identik dengan keluarga miskin yang kekurangan gizi dan nutrisi. Namun faktanya, anak-anak dari keluarga kaya pun tak luput dari ancaman stunting. Hal itu diungkapkan Kepala Seksi Kesehatan Keluarga dan Gizi Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pemalang, Hadi Sucahyo. Menurutnya, ada banyak faktor penyebab anak mengalami stunting atau […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less