Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

UMK Kabupaten Pemalang 2025 Direkomendasikan Naik Rp 140 Ribu

  • calendar_month Sel, 10 Des 2024

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dewan pengupahan sepakat merekomendasikan agar Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) Pemalang tahun 2025 naik sebesar Rp 140.140 atau 6,5 persen. Rekomendasi tersebut bakal diserahkan ke Gubernur.

Kepala Bidang Hubungan Industrial, Syarat Kerja dan Jaminan Sosial Disnaker Pemalang, Arya Dhita, mengatakan, pihaknya bersama seluruh unsur dewan pengupahan telah menggelar sidang untuk menentukan rekomendasi UMK 2025.

“Kami menyepakati perhitungan UMK tahun 2025 sesuai dengan Permenaker RI Nomor 16 Tahun 2024 dengan kenaikan upah 6,5% dengan kenaikan dalam rupiah Rp. 140.140.-” tuturnya kepada puskapik.com, Selasa (10/12/2024).

Sebelum ditetapkan, kata Dhyta, hasil perhitungan kenaikan UMK tersebut akan disampaikan kepada Bupati Pemalang untuk direkomendasikan kepada Gubernur Jawa Tengah.

“Hasil keputusan sidang dewan pengupahan hari ini akan kami sampaikan kepada Pak Bupati sebagai saran untuk kemudian direkomendasikan kepada Gubernur Jawa Tengah.” jelas Dhyta.

Sebagai informasi, UMK Kabupaten Pemalang pada tahun 2024 sendiri berada di angka Rp 2.156.000. Dengan munculnya rekomendasi tersebut, maka UMK Kabupaten Pemalang tahun 2025 diperkirakan naik menjadi Rp 2.296.140. (**)

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Ini, Janur Kelapa Laris Manis di Pasar Pemalang

    Hari Ini, Janur Kelapa Laris Manis di Pasar Pemalang

    • calendar_month Sen, 10 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pedagang janur kuning bakal bungkus ketupat sudah mulai menjamur di Pasar Pagi Pemalang. Bahkan, baru beberapa hari janur kuning sudah laku ribuan ikat. Suasana Hari Raya Idul Fitri sudah mulai tampak di Pasar Pagi Pemalang hari ini, Senin 10 Mei 2021. Itu ditandai dengan banyak ditemuinya pedagang janur kelapa, bakal bungkus ketupat, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Horeee, 300.000 KK di Pemalang Dapat Bantuan PPKM

    Horeee, 300.000 KK di Pemalang Dapat Bantuan PPKM

    • calendar_month Kam, 29 Jul 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sebanyak 300.000 KK di Kabupaten Pemalang yang terdampak kebijakan PPKM mendapat bantuan sosial. Bantuan bersumber dari APBN, APBD Propinsi, dana desa dan APBD Pemalang. Itu dibenarkan Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo, ditemui usai serah terima bantuan sembako di Pendopo Kabupaten Pemalang, Kamis 29 Juli 2021. “Yang jelas sudah kita ploot, ini biasa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Satu Lagi Pejabat BUMD PT Aneka Usaha Pemalang Jadi Tersangka Korupsi Rp 3,2 Miliar

    Satu Lagi Pejabat BUMD PT Aneka Usaha Pemalang Jadi Tersangka Korupsi Rp 3,2 Miliar

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Mantan Direktur Keuangan PT Aneka Usaha Kabupaten Pemalang (Perseroda), Adrian, kini ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi penyertaan modal, menyusul sang direktur utama, Eko Hari Karyanto. Adrian ditetapkan sebagai tersangka oleh Tim Penyidik Kejaksaan Negeri Pemalang setelah menjalani pemeriksaan di Kantor Kejaksaan Negeri Pemalang, Senin 20 Oktober 2025. Ia diperiksa selama lebih dari […]

    Bagikan Ke Teman
  • Update Corona Pemalang: 36 Orang Dilaporkan Positif Covid-19

    Update Corona Pemalang: 36 Orang Dilaporkan Positif Covid-19

    • calendar_month Ming, 9 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Pemalang terus melakukan tracing pihak-pihak yang kontak fisik dengan pasien corona. Hasilnya hari ini, Minggu, 9 Agustus 2020, ada 36 orang dilaporkan positif terpapar virus corona. Juru Bicara Penanganan Covid-19 Kabupaten Pemalang, Tutuko Raharjo melalui siaran pers mengatakan, munculnya kluster baru penyebaran virus Covid-19 terus muncul, terutama di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Corona, Bupati Batang Potong Tunjangan Penghasilan ASN

    Corona, Bupati Batang Potong Tunjangan Penghasilan ASN

    • calendar_month Sel, 14 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Bupati Batang, Wihaji, mengatakan, pihaknya akan memotong Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP) Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Batang, untuk menggenapi anggaran Jaring Pengaman Sosial (JPS) penangulangan Covid-19 yang mencapai Rp 40 miliar. “Pemotongan 1 bulan TPP ASN, merupakan bentuk kebersamaan untuk jaring pengaman sosial,” kata Wihaji, Selasa 14 April 2020. Dari TPP ASN […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polisi Bekuk Kelompok Order Fiktif GRAB

    Polisi Bekuk Kelompok Order Fiktif GRAB

    • calendar_month Kam, 8 Mar 2018
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Jajaran  Sat Reskrim Polres Pemalang berhasil membekuk dan mengamankan 7 (tujuh) pelaku penipuan order fiktif Grab Car. Peristiwa penangkapan tersebut di SPBU Lawang Rejo Pemalang, beberapa hari lalu (Rabu, 08/03) sedangkan seorang pelaku lainnya masih buron. Kasat Reskrim Polres Pemalang, AKP Akhwan Nadzirin menjelaskan kepada puskapik.com bahwa modus yang dilakukan oleh kelompok […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less