Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Eratkan Silaturahmi, Keluarga WBP Lapas Batang Dapat Paket Sembako

  • calendar_month Ming, 17 Nov 2024

PUSKAPIK.COM, Batang – Lapas Kelas IIB Batang menggelar kegiatan bakti sosial berupa paket sembako yang ditujukan kepada tujuh keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Hal ini sebagai bagian dari program Akselerasi Pemasyarakatan yang diinisiasi oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.

Kepala Lapas Kelas IIB Batang Jose Quelo mengatakan, bakti sosial bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus menunjukkan kepedulian sosial Lapas Kelas IIB Batang kepada keluarga WBP.

“Bantuan yang kami bagikan berupa paket kebutuhan pokok dan perlengkapan sehari-hari,” terangnya, saat ditemui di Lapas Kelas IIB Batang, Kabupaten Batang, Sabtu (16/11/2024).

Jose mengharapkan, bantuan tersebut dapat meringankan beban keluarga WBP dan menjadi wujud nyata dukungan dari lembaga pemasyarakatan terhadap warga binaan beserta keluarganya.

“Bantuan ini, tidak hanya kepada WBP yang sedang menjalani masa hukuman, tetapi juga kepada keluarga mereka. Inilah wujud perhatian kami kepada mereka,” jelasnya.

Melalui kegiatan tersebut, Lapas Kelas IIB Batang berkomitmen untuk mendukung program pemasyarakatan yang tidak hanya fokus pada pembinaan warga binaan di dalam lapas.

“Tapi juga memberikan dampak positif, dengan memberikan kemanfaatan bagi keluarga mereka,” tandasnya. (**)

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • PMI Brebes Bagikan Ribuan Masker

    PMI Brebes Bagikan Ribuan Masker

    • calendar_month Jum, 17 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Memperingati HUT Palang Merah Indonesia (PMI) ke 76, PMI Cabang Brebes, membagikan ribuan masker kepada para pedagang dan pengunjung Pasar Induk Brebes, Jumat 17 September 2021. Ketua PMI Cabang Brebes, Wahidin Soedja, mengatakan, pihaknya ikut membantu Pemerintah Kabupaten Brebes yang saat ini kondisinya naik dari PPKM level 3 ke level 4. Sehingga […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pembunuh Istri di Tegal Mencoba Bunuh Diri Saat Disergap

    Pembunuh Istri di Tegal Mencoba Bunuh Diri Saat Disergap

    • calendar_month Jum, 26 Nov 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Pelarian Trisno alias Slamet, pelaku pembunuhan terhadap istrinya sendiri, Masrukha, di Desa Dukuhjati Wetan, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Tegal berakhir sudah. Setelah buron selama lima hari, tersangka berhasil dibekuk tim Satreskrim Polres Tegal di Lebaksiu, Kabupaten Tegal, Kamis malam, 25 November 2021. Kasat Reskrim Polres Tegal AKP I Dewa Gede Ditya menjelaskan, tersangka […]

    Bagikan Ke Teman
  • Disepakati, RKPD Kabupaten Pemalang Tahun 2020

    Disepakati, RKPD Kabupaten Pemalang Tahun 2020

    • calendar_month Sel, 19 Mar 2019
    • 0Komentar

      PEMALANG (PuskAPIK) – Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Pemalang tahun 2020, harus didahului dengan kegiatan partisipasif dan koordinatif. Oleh karenanya diperlukan koordinasi antar instansi pemerintah dan partisipasi seluruh pelaku pembangunan melalui forum yang disebut Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang). Hal tersebut disampaikan Bupati Pemalang H. Junaedi dalam sambutannya yang dibacakan Wakil Bupati Pemalang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hari Ketiga, Bupati Pemalang Shalat Taraweh Di Muncang

    Hari Ketiga, Bupati Pemalang Shalat Taraweh Di Muncang

    • calendar_month Rab, 23 Mei 2018
    • 0Komentar

    BODEH (PuskAPIK) – Hari ketiga Safari Tarhim (Taraweh dan Silaturahim) Bupati Pemalangbersama Forkopimda Pemalang Bulan Ramadhan 1439 H/2018 M, dilaksanakan pada Selasa (23/05). Kegiatan Tarhim dilaksanakan di Masjid Jami AN-NUR desa Muncang kecamatan Bodeh, bupati Pemalang H. Junaedi beserta TP PKK kabupaten Pemalang Hj. Irna Setiawati Junaedi yang diikuti wakil bupati Pemalang H. Martono, Forkompinda […]

    Bagikan Ke Teman
  • Peringati HUT ke-80 RI, Gubernur Jateng Serahkan Remisi untuk 8.737 Narapidana dan Anak Binaan

    Peringati HUT ke-80 RI, Gubernur Jateng Serahkan Remisi untuk 8.737 Narapidana dan Anak Binaan

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Ribuan orang tersebut merupakan Warga Binaan Pemasarakatan (WBP) atau narapidana dan anak binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), Rumah Tahanan Negara (Rutan), dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) se-Jawa Tengah. Penyerahan remisi tahun ini dilakukan secara simbolis di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Klas IIA Semarang, Minggu, 17 Agustus 2025. Penyerahan dilakukan oleh Gubernur […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ratusan Pelajar SMA Pemalang Dialog dengan Presiden BEM UGM

    Ratusan Pelajar SMA Pemalang Dialog dengan Presiden BEM UGM

    • calendar_month Sab, 25 Jan 2020
    • 0Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK)- Sebanyak 770 siswa-siswi dari berbagai SMA/SMK se Kabupaten Pemalang mendengarkan dan aktif berinteraksi dalam talkshow ‘berjuang dalam proses, berproses untuk aukses’ di Halaman SMA N 1 Pemalang, Sabtu (25/1/2020) Talkshow Make a Best Plan as an Intellectual merupakan suatu rangkaian Simulasi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (Simultan) 2020 yang dilaksanakan oleh Ikatan Mahasiswa Universitas […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less