Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

Sambut Hari Guru, Siswa SMABAH Jadi Guru Sehari

  • calendar_month Ming, 10 Nov 2024

PUSKAPIK.COM, Batang – Puluhan pelajar SMAN 1 Subah (SMABAH) mendapat kesempatan memperagakan kompetensi menjadi guru dalam sehari. Kegiatan tersebut digelar untuk menyambut Hari Guru Nasional, dengan menggelar One Day Teaching di dua sekolah dasar, yaitu SDN Subah 1 dan SDN Jatisari 1.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan siswa SMA pada peran guru dan tantangan yang dihadapi dalam dunia pendidikan, sekaligus membangun rasa tanggung jawab di kalangan siswa.

Koordinator Kegiatan Firsty Manah Asri menjelaskan, kegiatan dirancang untuk mengembangkan jiwa kepemimpinan, keberanian, dan kebijaksanaan pada para siswa SMA.

“Tujuannya agar mereka memahami tantangan yang dihadapi para guru. Semoga nantinya muncul jiwa kepemimpinan serta rasa keberanian dan kebijaksanaan dalam menghadapi berbagai situasi di kelas,” katanya saat ditemui di SDN Subah 1, Kabupaten Batang.

Program tersebut juga dimaksudkan untuk meningkatkan apresiasi siswa terhadap peran guru. Ini penting mengingat adanya kasus-kasus kesalahpahaman antara guru dan orang tua, yang kadang berujung pada dampak hukum bagi guru.

“Dengan pengalaman ini, siswa diharapkan memahami lebih dalam tantangan yang dihadapi guru, sehingga muncul rasa hormat dan apresiasi terhadap profesi tersebut,” jelasnya.

Kepala Sekolah SDN Subah 1 Jaka mengungkapkan, program One Day Teaching tidak hanya memberikan pengalaman baru bagi siswa SMA, tetapi juga mengajarkan mereka tentang kondisi dunia pendidikan dasar.

“Mengajar itu tidak mudah, setiap tingkatan pendidikan memiliki tantangannya sendiri. Dengan mencoba menjadi guru sehari, siswa SMAN 1 Subah dapat merasakan langsung bagaimana kompleksnya peran seorang pendidik,” ungkapnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Usulan Calon Sekwan Tak Dikabulkan Bupati, Pimpinan DPRD Pemalang Kecewa

    Usulan Calon Sekwan Tak Dikabulkan Bupati, Pimpinan DPRD Pemalang Kecewa

    • calendar_month Kam, 30 Des 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pimpinan DPRD Pemalang kecewa dengan keputusan Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo yang memilih Sodik Ismanto sebagai Sekretaris DPRD. Padahal Dewan telah mengusulkan Bagus Sutopo sebagai peraih nilai tertinggi seleksi untuk menduduki kursi Sekwan. Sodik sendiri telah dilantik menjadi Sekwan oleh Bupati Pemalang, Rabu pagi, 29 Desember 2021. Sodik tak sendirian, bupati juga […]

    Bagikan Ke Teman
  • Libur Tahun Baru, Wisata Desa Gatra Kencana di Pemalang Dibanjiri 5000 Pengunjung Sehari

    Libur Tahun Baru, Wisata Desa Gatra Kencana di Pemalang Dibanjiri 5000 Pengunjung Sehari

    • calendar_month Sel, 3 Jan 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Wisata Gatra Kencana di Desa Bojongnangka Kabupaten Pemalang menjadi jujukan pelancong saat libur Tahun Baru kemarin. Puncaknya, sebanyak 5000 wisatawan kunjungi wisata desa ini dalam sehari. Berkunjung ke tempat wisata merupakan pilihan alternatif masyarakat untuk mengisi waktu libur, tak terkecuali saat libur Natal dan Tahun Baru 2023 kemarin. Tempat-tempat wisata pun diserbu […]

    Bagikan Ke Teman
  • PT Cipta Orang Desa Luncurkan Koperasi Digital Berskala Nasional

    PT Cipta Orang Desa Luncurkan Koperasi Digital Berskala Nasional

    • calendar_month Sab, 13 Nov 2021
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – PT Cipta Orang Desa (COD) melaunching koperasi jasa cipta orang desa berbasis digital dan berskala nasional. Mereka optimistis bakal menjadi koperasi dengan anggota terbanyak di Indonesia. Koperasi jasa cipta orang desa milik PT COD itu diluncurkan oleh Wakil Bupati Pemalang Mansur Hidayat di Desa Bantarbolang, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Sabtu, 13 November […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bakal Ada Pameran dan Kontes Bonsai Nasional di Pemalang, Simak Jadwalnya!

    Bakal Ada Pameran dan Kontes Bonsai Nasional di Pemalang, Simak Jadwalnya!

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Kabupaten Pemalang bakal diramaikan gelaran Pameran dan Kontes Bonsai Nasional bertajuk Pesona Bonsai Pemalang Bercahaya. Event ini wajib dikunjungi peminat dan pemula bonsai. Panitia menjadwalkan pameran dan kontes bonsai itu berlangsung pada 29 September hingga 7 Oktober 2025 di Lapangan puri praja – Mulyoharjo. Jl.karimata-mulyoharjo-kabupaten pemalang Ketua Panitia, Fikri Hanafy, mengatakan pameran […]

    Bagikan Ke Teman
  • 17 Warga Brebes Diuji Swab Ulang, 13 Negatif, 2 Positif, 2 Invalid

    17 Warga Brebes Diuji Swab Ulang, 13 Negatif, 2 Positif, 2 Invalid

    • calendar_month Sel, 12 Mei 2020
    • 4Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Sebanyak 17 warga Brebes, menjalani uji laboratorium sampel usap tenggorokan (swab) ulang. Hasilnya, 13 negatif, dua masih positif dan 2 invalid. Sebelumnya 17 orang itu dinyatakan positif terpapar Covid-19. Dari 13 orang dengan hasil uji swab negatif ini, 12 di antaranya dari klaster gowa dan 1 pemudik. Sementara dua orang dengan hasil […]

    Bagikan Ke Teman
  • PMI Pemalang Ajarkan Anggota PMR Cara Membuat Eco Enzyme

    PMI Pemalang Ajarkan Anggota PMR Cara Membuat Eco Enzyme

    • calendar_month Sel, 28 Des 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pemalang mengajarkan pembuatan eco enzyme kepada puluhan anggota palang merah remaja (PMR). Para peserta diharapkan bisa menularkan pengetahuan tentang eco enzyme kepada lingkungannya. Ketua panitia kegiatan, Agus Supriyono, mengatakan, pelatihan pembuatan eco enzyme digelar untuk memperingati Hari Relawan PMI. “Targetnya agar peserta mendapat pengetahuan tentang eco enzyme […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less