Uenaknya Jajan Tempo Dulu di Benowo Park
- calendar_month Rab, 29 Jan 2020

Sejumlah pengunjung selfie di depan tulisan Benowo Park di Desa Wisata Penggarit, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Rabu (29/01/20).FOTO/PUSKAPIK/APRILIANI DWI RIZMADARA

Untuk memasuki kawasan Benowo Park, pengunjung hanya membayar Rp3000, untuk satu orang. Pengunjung sudah bisa menikmati beberapa wahana.
“Saya memilih wisata ini, karena tempatnya strategis dekat dengan rumah, selain itu wisatanya asri, sejuk apalagi untuk tiket masuknya murahâ€, ujar Danang salah satu pengunjung dari Sirau.
Kepala Badan Promosi Pariwisata Pemalang, Arzia Rosyada mengatakan, untuk kedepannya akan mengembangkan lagi wahana-wahana dan destinasi di Benowo Park.
“Petik buah mangga dan jambu, wahana pancing, tembak dan yang sedang dalam proses perngerjaan, seperti Embung Desaâ€. Kata Arzia kepada Puskapik.com, Rabu pagi (29/1/2010).
Tak hanya Benowo Park di Desa Wisata Penggarit saja, wisata-wisata Pemalang selatan banyak pilihan destinasi wisatanya. Rafting yang ada di Desa Kecepit, Radudongkal, Bukit Tangkeban, Bukit Kukusan di Moga dan wisata Curug Cibedil.
Arzi mengatakan untuk menjadikan wisata di Pemalang lebih maju dan berkembang, fasilitas jalan dan akses menuju tempat wisata diperbaiki terlebih dahulu. “Pengembangan jalan yang lebih penting untuk diperbaiki, setelah akses jalan sudah lebih baik, akan lebih fokus untuk pengembangan wisatanya”.(ADR)
- Penulis: puskapik



























