Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Maju Pilkada Pemalang 2024, Anom-Nurkholes Daftar ke KPU

  • calendar_month Jum, 30 Agu 2024

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pasangan bakal calon Bupati – Wakil Bupati Pemalang, Anom Widiyantoro – Nurkholes, resmi mendaftar Plkada Pemalang 2024 diusung Partai Golkar bersama partai-partai non parlemen.

 

Pasangan bakal kandidat Pilkada Pemalang yang menamakan dirinya ‘An-Nur’ itu diantar para pimpinan partai pengusung dan pendukungnya mendaftar ke Kantor KPU Pemalang, Kamis (29/8/2024) malam.

 

Kedatangan bakal calon Bupati berlatar belakang pegawai BUMN dan wakilnya yang tak lain merupakan pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemalang itu langsung disambut jajaran komisioner Komisi Pemilihan Umum Pemalang.

 

“Harapan kami, pendaftaran ini menjadi langkah menuju Pemalang hebat, tidak termiskin dari kabupaten yang lainnya. Masyarakat dari tepi laut hingga pucuk gunung berharap Pemalang bisa sejajar dengan daerah lainnya.” kata Anom.

 

Anom Widiyantoro menyebut, dirinya bersama Nurkholes sudah memetakan penyelesaian beragam persoalan yang menyelimuti Kabupaten Pemalang mulai dari layanan pendidikan masyarakat, infrastruktur jalan, hingga sampah.

 

“Solusinya kita butuh manajemen baru lagi, sebuah leadership, serta strategi yang tepat. Sebenarnya kebersamaan kita ini sebagai komponen masyarakat Kabupaten Pemalang sebagai syarat dasar suksesnya pembangunan.” ungkapnya.

 

Anom-Nurkholes berharap, Pilkada ini tak jadi ajang pengkotak-kotakan masyarakat, melainkan sebagai perekat kebersamaan. Menurutnya, Pilkada merupakan ajang pencarian pemimpin terbaik yang bisa mengemban amanah.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Batang Berikan Hadiah Laptop dan Gawai Kepada Siswa Tak Mampu

    Bupati Batang Berikan Hadiah Laptop dan Gawai Kepada Siswa Tak Mampu

    • calendar_month Jum, 26 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) di masa pandemi Covid-19 menuai persoalan bagi orang tua dan para pelajar di Kabupaten Batang. Keterbatasan fasilitas seperti gawai, laptop, kuota dan sinyal menjadi kendala bagi orang tua dan siswa tidak mampu. Nadia Prasya Kusmawati (14), siswa SMPN 03 Kecamatan Blado dan Syifa Azalia (11), siswa SD […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sopir-sopir Truk Keluhkan Marak Pungli KIR di Pemalang

    Sopir-sopir Truk Keluhkan Marak Pungli KIR di Pemalang

    • calendar_month Sen, 23 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sopir-sopir truk mengeluhkan maraknya praktik-praktik pungutan liat (pungli) dalam uji KIR di Kabupaten Pemalang. Padahal semestinya uji kelaikan kendaraan angkutan itu gratis. Keluhan pungli itu diungkapkan mereka saat berunjuk rasa menolak aturan larangan truk Over Dimention – Overload (ODOL) di depan Gedung DPRD Pemalang, Jalan Perintis Kemerdekaan Timur, Taman, Pemalang, Jumat (20/6/2025). […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ingin Tingkatkan Ekonomi Pemalang, Anom Widiyantoro : Kita Tambah Exit Tol

    Ingin Tingkatkan Ekonomi Pemalang, Anom Widiyantoro : Kita Tambah Exit Tol

    • calendar_month Sen, 18 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pasangan Calon Bupati Pemalang nomor urut 3, Anom Widiyantoro, tegaskan pemerintahannya nanti bakal fokus mendongkrak perekonomian daerah jika terpilih di Pilkada 2024. Salah satu upayanya adalah dengan menambah exit tol di wilayah Kabupaten Pemalang. Anom Widiyantoro yakin hal tersebut mampu jadi pemicu tumbuh kembang perekonomian Pemalang. “Pembukaan exit tol itu wajib, kita […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pohon Tumbang Halangi Jalur Tegal-Purwokerto, Arus Kendaraan Macet

    Pohon Tumbang Halangi Jalur Tegal-Purwokerto, Arus Kendaraan Macet

    • calendar_month Jum, 13 Sep 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Pohon Mahoni berukuran besar tumbang di Dukuh Karangjati, Desa Tonjong, Kecamatan Tonjong, Brebes, Jumat (13/9) sekitar pukul 11.00. Pohon dengan diameter sekitar satu meter tersebut menutup ruas jalan Tegal-Purwokerto hingga menyebabkan kemacetan. Wajri (50), salah seorang warga setempat, mengatakan, pohon tersebut tumbang akibat kondisi batang yang lapuk dan angin kencang. “Batang pohon […]

    Bagikan Ke Teman
  • Gelar Turnamen Futsal, MH Sport Dorong Atlet-atlet Muda Pemalang Cetak Prestasi

    Gelar Turnamen Futsal, MH Sport Dorong Atlet-atlet Muda Pemalang Cetak Prestasi

    • calendar_month Sab, 28 Okt 2023
    • 3Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Puluhan tim futsal dari berbagai wilayah Kabupaten Pemalang bertanding di Turnamen Futsal MH Sport. Kompetisi ini diharapkan menjadi ajang atlet futsal mengasah kemampuan dan mendorong prestasi mereka. Turnamen yang diikuti 32 tim futsal itu digelar di GOR Neng Ika Sport Center, Jalan Raya Bantarbolang Kabupaten Pemalang, Sabtu 28 Oktober 2023. Bupati Pemalang, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Teladan dalam Senyap

    Teladan dalam Senyap

    • calendar_month Kam, 19 Mar 2020
    • 0Komentar

    BUPATI Kulonprogo Hasto Wardoyo (yang ayahnya asli Desa Kalirandu Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang ) cara mengurus daerahnya menggunakan visi yg sangat sederhana ‘Bela dan Beli Kulonprogo’. Kulonprogo bukanlah daerah yang jadi sorotan media dan riuh menjadi berita media online juga TV. Bukan kota besar seperti Bandung, Surabaya, apalagi Jakarta. Bupati Kulonprogo, Hasto Wardoyo, pun tak […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less