Jumat, 24 Okt 2025
light_mode

Kendalikan Harga Sembako, Pemkot-Bulog Pekalongan Gelar Operasi Pasar Seminggu

  • calendar_month Rab, 22 Jan 2020

PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah (Dindagkop-UKM) Kota Pekalongan bekerja sama dengan Perum Bulog Bondansari Divre VI Pekalongan menggelar Operasi Pasar selama sepekan ke depan. Pasar murah yang diawali di Pasar Podosugih, Rabu (22/1/2020), bertujuan untuk mengendalikan harga bahan pokok di pasaran.

Kepala Bidang Perdagangan Dindagkop-UKM Kota Pekalongan, Sri Haryati menyampaikan Operasi Pasar digelar membantu masyarakat Kota Pekalongan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari saat harga sembako naik di awal tahun ini.

“Selama minggu terakhir telah terjadi kenaikan harga sembako di pasaran, terutama beras dan minyak goreng. Operasi Pasar ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Kota Pekalongan untuk mencukupi kebutuhan bahan pangan sehari-hari,” kata Haryati.

Selain di Pasar Podosugih, katanya, pasar murah juga akan digelar di beberapa lokasi. Antara lain Pasar Grogolan (Kamis, 23/1/2020), Pasar Banyurip (Senin 27/1/2020), Pasar Sorogenen (Selasa, 28/1/2020), dan Pasar Kraton (Rabu, 29/1/2020). Adapun pelayanan operasi pasar murah dibuka dari pukul 08.00-12.00 WIB.

“Harga minyak di pasaran saat ini mencapai Rp14.000 per liter, beras medium Rp10.500 per kilogram. Di pasar murah masyarakat bisa membeli dengan harga yang jauh lebih miring, di mana beras medium Rp8.500 per kilogram atau Rp42.500 per 5 kilogram. Kami harapkan masyarakat Kota Pekalongan, khususnya yang tidak mampu bisa memanfaatkan momentum ini untuk berbelanja kebutuhan sembako di operasi pasar murah ini,” kata Haryati.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • HUT Pemalang 447, AMPERA akan Demo Kantor Bupati

    HUT Pemalang 447, AMPERA akan Demo Kantor Bupati

    • calendar_month Rab, 19 Jan 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ratusan massa aksi Aliansi Masyarakat Pemalang Raya (AMPERA) bakal menggeruduk kantor Bupati saat HUT Kabupaten Pemalang ke-447, Senin 24 Januari 2022. Mereka memberi kartu merah dalam satu tahun kepemimpinan Agung-Mansur. Rencana aksi AMPERA diketehui dalam surat pemberitahuan yang ditujukan kepada Kapolres Pemalang tertanggal 17 Januari 2022. Dalam aksinya, massa AMPERA akan menggelar […]

    Bagikan Ke Teman
  • PMI Kota Pekalongan Gencarkan Penyemprotan Disinfektan dengan Mobil Gunner

    PMI Kota Pekalongan Gencarkan Penyemprotan Disinfektan dengan Mobil Gunner

    • calendar_month Kam, 24 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pekalongan menggiatkan penyemprotan disinfektan di jalan-jalan protokol dan berbagai lokasi untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Tak hanya itu edukasi dan sosialisasi terus dilakukan PMI Kota Pekalongan agar masyarakat semakin sadar menerapkan protokol kesehatan. Ketua Satgas Covid-19 PMI Kota Pekalongan, Akhi Falakhi saat dikonfirmasi di Markas […]

    Bagikan Ke Teman
  • Batal Ngutang dan Tarik Saham, Pemkab Pemalang Rasionalisasi Anggaran

    Batal Ngutang dan Tarik Saham, Pemkab Pemalang Rasionalisasi Anggaran

    • calendar_month Sel, 14 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemerintah Kabupaten Pemalang akhirnya batal hutang maupun menarik saham di Bank Jateng untuk menutup defisit APBD 2021. Pemkab bakal ‘menyerit’ anggaran hingga pos terkecil. Itu diungkapkan Ketua DPRD Pemalang, Tatang Kirana, seusai memimpin rapat Badan Anggaran DPRD bersama TAPD Pemalang, Selasa 14 September 2021. “Kita sepakat, defisit itu tidak ditutup dengan hutang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Terpeleset di Waduk Cacaban, Pelajar SMP Belum Ditemukan

    Terpeleset di Waduk Cacaban, Pelajar SMP Belum Ditemukan

    • calendar_month Sen, 24 Feb 2020
    • 0Komentar

    SLAWI (PUSKAPIK) – Naas menimpa M Abi Juliansah (13), warga Desa Bogares Loe Rt 6 Rw 2, Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal. Pelajar kelas 7 tersebut tenggelam saat mandi di bendungan Waduk Cacaban, Desa Cacaban Kabupaten Tegal, Minggu siang (23/02/2020). Upaya pencarian korban terus dilakukan sampai Senin pagi tadi (24/02/2020), namun belum membuahkan hasil. Berdasarkan keterangan […]

    Bagikan Ke Teman
  • SAH! AS-Eko Direkom PDIP

    SAH! AS-Eko Direkom PDIP

    • calendar_month Rab, 19 Feb 2020
    • 0Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK) – Pasangan Agus Sukoco – Eko Priyono resmi diumumkan menjadi jagoan yang diusung PDIP pada Pilkada Pemalang 2020. Pengumuman disampaikan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri di DPP PDIP Jakarta, Rabu (19/2/2020) siang. “Telah menetapkan pasangan calon provinsi pasangan calon kabupaten/kota untuk Pemilihan Kepala Daerah tahun 2020 ,” kata Megawati saat menyampaikan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pasar Tiban Tetap Ramai Pengunjung di Tengah PPKM Brebes

    Pasar Tiban Tetap Ramai Pengunjung di Tengah PPKM Brebes

    • calendar_month Kam, 14 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Di Kecamatan Jatibarang, Brebes, pasar tiban masih tetap buka dan menimbulkan kerumunan. Padahal ada pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Brebes, yang dicanangkan sejak 11 Januari lalu. Beroperasinya pasar tiban itu bertentangan dengan Edaran (SE) Bupati Brebes nomor 360/0044/2021 tentang Pemberlakuan PKM untuk Pengendalian Penyebaran COVID-19 di Kabupaten Brebes. Sesuai SE Bupati […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less