Jumat, 7 Nov 2025
light_mode

Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Sungai Waluh Pemalang, Begini Ciri-cirinya

  • calendar_month Jum, 24 Mar 2023

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan warga di Sungai Waluh wilayah Desa Pegongsoran Kabupaten Pemalang, Jumat petang 24 Maret 2023. Mayat tersebut diketahui berjenis kelamin Laki-laki.

“Betul, ditemukan sekitar jam 18.30 WIB. Saat ini jenazah berada di RSUD dr M Ashari Pemalang. Bagi warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya bisa cek ke rumah sakit.” kata AKP Mohammad Ghufron, Kapolsek Pemalang.

Ciri-ciri mayat tersebut antara lain berkumis dan berjenggot tipis, memakai baju lengan panjang bewarna biru (baju koko) dan celana pendek warna hitam. Diperkirakan berusia 40 tahun.

Dari hasil pemeriksaan dokter RSUD dr M Ashari Pemalang menyimpulkan tidak ada tanda penganiayaan. Korban meninggal dunia karena tenggelam (aspirasi menghirup air) sehingga mengeluarkan darah di bagian hidung.

“Kondisinya keluar darah di bagian hidung (pembuluh darah pecah) dan sementara masih dilakukan identifikasi dari tim inavis Polres Pemalang untuk mencari identitas korban.” jelas Kapolsek.

Kronologi penemuan mayat tersebut bermula saat saksi, Tirta Sakti (26) warga desa setempat, sedang sedang memancing di sungai dan melihat sesosok mayat mengambang. Ia kemudian melapor ke perangkat desa Pegongsoran.

“Setelah mendapat laporan, petugas kami langsung datang ke TKP untuk melakukan evakuasi.” jelas AKP Mohammad Ghufron.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Ketiga Pencarian, Sat Polair Polres Pemalang Temukan Tugboat yang Tenggelam

    Hari Ketiga Pencarian, Sat Polair Polres Pemalang Temukan Tugboat yang Tenggelam

    • calendar_month Sab, 23 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Upaya Sat Polair Polres Pemalang dalam pencarian kapal tugboat penarik kapal tongkang yang tenggelam akibat cuaca buruk di perairan Comal-Ulujami, Pemalang membuahkan hasil, Sabtu siang, 23 Januari 2021. Kapolres Pemalang AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho mengungkapkan, kapal tugboat ditemukan di perairan Ulujami sekitar 1 mil dari tepi pantai pada hari ketiga patroli […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Pemalang : “Pasca Pemilu, Segera Rekonsiliasi, Bangun Pemalang”

    Bupati Pemalang : “Pasca Pemilu, Segera Rekonsiliasi, Bangun Pemalang”

    • calendar_month Rab, 17 Apr 2019
    • 0Komentar

      PEMALANG (PuskAPIK) – Bupati Pemalang H. Junaedi, memberikan hak suaranya pada Pemilu 2019. Bersama istri dan kedua anaknya bupati menggunakan hak suaranya di TPS 37 kelurahan kebondalem, kecamatan/kabupaten Pemalang sekitar pukul 08.30 wib pada Rabu. (17/04). Seperti warga lainnya, bupati bersama keluarga ikut antri dalam pencoblosan. Baca JugaBupati Pimpin Jamasan Kereta Kencana Dan Benda […]

    Bagikan Ke Teman
  • HIPMI Pemalang Bagikan Paket Beras ke Tukang Becak hingga Ponpes Jelang Lebaran

    HIPMI Pemalang Bagikan Paket Beras ke Tukang Becak hingga Ponpes Jelang Lebaran

    • calendar_month Sen, 17 Apr 2023
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Pemalang membagikan ratusan paket beras ke sopir, tukang becak, hingga Pondok Pesantren (Ponpes) menjelang hari raya Idul Fitri. Bakti sosial bagi-bagi paket beras itu berlangsung sore tadi, Senin 17 April 2023. Rombongan dipimpin langsung Ketua BPC HIPMI Pemalang, Arif Lukman Muslim. Ada ratusan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Gelar Simulasi Tungsura, KPU Kota Pekalongan Siap Sambut Pilkada Serentak 2024

    Gelar Simulasi Tungsura, KPU Kota Pekalongan Siap Sambut Pilkada Serentak 2024

    • calendar_month Ming, 17 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekalongan terus mematangkan persiapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2024 baik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah serta Walikota dan Walikota Pekalongan Tahun 2024. Salah satu langkah konkret yang dilakukan adalah dengan menggelar simulasi pemungutan suara dan penghitungan suara di Aula Kantor Kelurahan Kalibaros, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Walikota Aaf Usulkan Proyek Penanganan Banjir Rob di Sungai Bremi-Meduri Diprioritaskan

    Walikota Aaf Usulkan Proyek Penanganan Banjir Rob di Sungai Bremi-Meduri Diprioritaskan

    • calendar_month Sen, 3 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Beberapa kelurahan Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan seperti Kelurahan Pasirkratonkramat dan Tirto masih menjadi salah satu wilayah yang rawan terdampak banjir akibat curah hujan tinggi yang menyebabkan meluapnya air Sungai Bremi-Meduri ke pemukiman warga setempat. Menindaklanjuti hal tersebut, Pemerintah Kota Pekalongan saat ini tengah berupaya mengajukan anggaran ke Kementerian PUPR untuk proyek […]

    Bagikan Ke Teman
  • AFKab Pekalongan Gelar Seleksi Pemain Futsal di Empat Zona

    AFKab Pekalongan Gelar Seleksi Pemain Futsal di Empat Zona

    • calendar_month Kam, 12 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Asosiasi Futsal Kabupaten (AFKab) Pekalongan mulai menggelar seleksi pemain sebagai persiapan menghadapi Pekan Olahraga Wilayah Kedu, Pekalongan, dan Banyumas (Porwil Dulongmas) 2020 di Kota Pekalongan. Seleksi dibagi dalam empat zona lantaran wilayah Kabupaten Pekalongan cukup luas. Zona satu meliputi wilayah Kecamatan Kandangserang, Paninggaran, Kajen, Lebakbarang, dan Karanganyar. Zona dua adalah Kecamatan Kesesi, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less