Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Tempat Hiburan Malam di Pemalang Tutup Selama Ramadan 2023, Satpol PP Bakal Rutin Patroli

  • calendar_month Kam, 16 Mar 2023

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Tempat hiburan malam di Kabupaten Pemalang dipastikan tutup selama bulan suci Ramadan 1444 Hijriah/2023. Hotel-hotel pun diminta selektif dalam menerima tamu dan tak menyediakan minuman beralkohol.

Satpol PP Pemalang bakal rutin melakukan patroli dan razia untuk memastikan tak ada aktivitas hiburan malam selama bulan Ramadan.

Itu disepakati dalam sosialisasi penegakan Peraturan Daerah (Perda) dan Peraturan Bupati (Perbup) dalam menyambut bulan suci Ramadan 1444 Hijriah yang digelar Satpol PP Pemalang di Aula Sasana Bakti Praja, Kamis 16 Maret 2023.

Dalam kesepakatan itu, tempat hiburan malam yang ditutup meliputi karaoke, bar, klab malam, diskotik, dan pub. Penutupan dilakukan untuk menjaga kondusifitas dan kekhusyuan ibadah umat Islam selama Ramadan.

“Nantinya kita akan terus patroli, kita lakukan operasi (razia) untuk memastikan kesepakatan ini dijalankan.” kata Drajat, Sekretaris Satpol PP Pemalang kepada wartawan.

Selain tempat-tempat hiburan malam tersebut, kebijakan peniadaan aktivitas selama bulan Ramadan juga berlaku bagi tempat billyard, panti pijat dan spa. Hotel-hotel pun diminta selektif dalam menerima tamu.

“Pengusaha hotel untuk tidak menerima pasangan laki-laki dan perempuan yang tidak berstatus suami istri yang sah, serta tidak menyediakan minuman beralkohol.” tegasnya.

Sementara itu perwakilan BPC Perhimpunan Hotel dan Resto Indonesia (PHRI) Pemalang, Iwan, memastikan, PHRI akan menyampaikan hasil kesepakatan tersebut kepada seluruh pengusaha hotel yang tergabung dalam PHRI.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penerimaan Siswa Baru SD-SMP Mulai Bulan Ini

    Penerimaan Siswa Baru SD-SMP Mulai Bulan Ini

    • calendar_month Sel, 2 Jun 2020
    • 78Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) untuk Kabupaten Pemalang akan dimulai tanggal 22 Juni-24 Juli 2020. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Pemalang, Mualip, Selasa 2 Juni 2020, mengatakan, sistem penerimaan untuk SMP menggunakan online, sedangkan untuk SD akan dilakukan secara konvensional dengan mengedepankan protokol […]

    Bagikan Ke Teman
  • Duh! Kasihan, Bermain di Pintu Air, Bocah 13 Tahun Tewas

    Duh! Kasihan, Bermain di Pintu Air, Bocah 13 Tahun Tewas

    • calendar_month Sen, 17 Feb 2020
    • 0Komentar

    SLAWI (PUSKAPIK) – Seorang anak berusia 13 tahun tewas tenggelam di sungai Jenggot, Desa Mejasem Timur, Kabupaten Tegal, Senin sore (17/02/2020). Korban, Muhammad Firdaus (13), Warga Desa Getaskerep RT 20/04 tersebut, diduga terpeleset saat bermain di pintu air sungai Jenggot bersama sejumlah temannya. Ike (42), warga setempat menuturkan, awalnya terlihat sejumlah anak, termasuk Firdaus, bermain […]

    Bagikan Ke Teman
  • BREAKING NEWS : BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca untuk Kota Tegal

    BREAKING NEWS : BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca untuk Kota Tegal

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • 0Komentar

    TEGAL, puskapik.com – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Jawa Tengah, mengeluarkan peringatan dini potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang untuk wilayah Kota Tegal, Rabu 10 September 2025. Dalam informasi resmi yang diperbarui pukul 15.10 WIB, cuaca ekstrem diperkirakan terjadi sekitar pukul 15.30 WIB dan dapat meluas hingga […]

    Bagikan Ke Teman
  • Besok, Gubernur Ahmad Lutfi Kumpulkan Ribuan Kades Untuk Dibekali Antikorupsi

    Besok, Gubernur Ahmad Lutfi Kumpulkan Ribuan Kades Untuk Dibekali Antikorupsi

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kendal – Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi akan mengumpulkan seluruh kepala desa di Jawa Tengah untuk mengikuti Sekolah Antikorupsi sebagai langkah pencegahan tindak pidana korupsi di lingkungan pemerintah desa. “Kita akan kumpulkan kepala desa. Kita undang dari KPK, Ombudsman, kemudian dari Kejaksaan dan Kepolisian untuk upaya-upaya preemtif dan preventif terkait dengan tindak pidaka korupsi,” […]

    Bagikan Ke Teman
  • OKLC 2020, Polres Pemalang Bagikan Masker Gratis untuk Pengendara Bermotor

    OKLC 2020, Polres Pemalang Bagikan Masker Gratis untuk Pengendara Bermotor

    • calendar_month Sel, 7 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Polres Pemalang membagikan sembako, masker kain serta leaflet Operasi Keselamatan Lalu Lintas Candi (OKLC) 2020 kepada masyarakat Kabupaten Pemalang, Selasa (7/2/2020). “Di tengah pandemi Covid-19 diharapkan pembagian sembako, masker kain serta leaflet (OKLC) 2020 dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” kata Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu. Kapolres mengatakan, selain dalam rangka […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kunjungi Pemalang, Anggota DPR RI Pantau Vaksinasi, Bagikan Ribuan Paket Sembako

    Kunjungi Pemalang, Anggota DPR RI Pantau Vaksinasi, Bagikan Ribuan Paket Sembako

    • calendar_month Jum, 8 Okt 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang– Anggota DPR RI Komisi I dari FPDIP, Dede Indra Permana bersama Ketua DPRD Pemalang, Tatang Kirana memantau kegiatan vaksinasi di beberapa titik di Pemalang. Salah satunya di Puskesmas Mulyoharjo Jumat pagi, 8 Oktober 2021. Terlihat kedua politisi PDIP tersebut berbincang dengan warga yang menunggu divaksin. Rencananya selain vaksinasi akan ada pembagian sembako kepada […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less